Menuju konten utama
Liga Perancis

Prediksi Strasbourg vs PSG: Tiga Poin Mudah Sebelum Jumpa Dortmund?

Prediksi Strasbourg vs PSG di Liga Perancis pada Minggu (8/3/2020): peluang tim tamu menang cukup besar.

Prediksi Strasbourg vs PSG: Tiga Poin Mudah Sebelum Jumpa Dortmund?
Thiago Silva dari PSG saat pertandingan sepak bola Liga Prancis antara Paris Saint-Germain dan Bordeaux di stadion Parc des Princes di Paris, Sabtu, 9 Februari 2019. AP Photo / Christophe Ena

tirto.id - Strasbourg diperkirakan mendapatkan ujian berat kala menghadapi PSG di Stade de la Meinau, Sabtu (7/3/2020) pukul 23.30 WIB. Bermain di kandang sendiri tetap bakal sulit bagi Strasbourg, mengngat mereka akan bertemu sang pimpinan klasemen Liga Perancis.

Bicara soal head to head, dari 5 pertemuan terakhir melawan PSG di semua ajang, hasil paling bagus yang bisa diraih Strasbourg adalah 2 kali imbang. Salah satunya terjadi di Parc des Princes. Tepatnya pada musim lalu ketika dua gol Nuno da Costa dan Anthony Goncalves membuat pasukan Thomas Tuchel gagal menang.

Selebihnya, Strasbourg 3 kali menderita kekalahan dari PSG. Termasuk kekalahan telak dengan skor 5-2 yang terjadi pada 17 Februari 2018 lalu di Paris. Sedangkan di putaran pertama Liga Perancis musim ini, Strasbourg tumbang dengan skor tipis 1-0 lewat gol tunggal Neymar.

Statistik lain membuat Strasbourg semakin tidak diunggulkan. Salah satunya adalah fakta bahwa PSG tak terkalahkan dalam 15 pertandingan terakhir di Liga Perancis. Selain itu, PSG pun tak terkalahkan dalam 6 pertemuan terkini ketika berhadapan dengan tim yang secara posisi geografis berbatasan dengan Jerman tersebut.

PSG pun dalam 5 pertandingan terakhir di semua ajang domestik di Perancis sangat tajam dalam menjebol gawang lawan. Ada 23 gol yang bisa mereka cetak dalam kurun waktu tersebut. Yakni masing-masing 6-1 atas Dijon (Coupe de la Ligue), 5-1 atas Lyon (Coupe de France) serta tiga pertandingan Ligue 1 yaitu 4-4 versus Amiens, 4-3 kontra Bordeaux, dan 4-0 lawan Dijon.

Strasbourg sendiri performanya sedang menukik. Setelah sempat mendapatkan hasil 4 laga tak terkalahkan (2 menang dan 2 imbang), pekan lalu penampilan mereka sangat mengecewakan. Bermain di kandang Montpellier, Laurey harus mendapati anak asuhnya dibantai dengan skor telak 3-0.

Hanya saja bagi PSG, laga ini menuntut kejelian Thomas Tuchel. Timnya baru saja melakoni pertandingan melelahkan kontra Lyon di semifinal Coupe de France. Di samping itu, beberapa hari setelah laga kontra Strasbourg ini Les Parisiens bakal menghadapi laga kontra Borussia Dortmund di leg kedua babak 16 besar Liga Champions.

“Kami memperkirakan akan terjadi pertandingan yang berat di kandang Strasbourg. Kami harus mempersiapkan diri dengan baik secara mental,” kata Tuchel.

Kondisi Tim Terkini

Kondisi Angel Di Maria dan Thiago Silva menjadi fokus dari Tuchel dalam laga ini. Keduanya diharapkan bisa ikut bermain setelah sembuh dari cedera. Hanya saja Tuchel bakal penuh dilema karena Di Maria dan Thiago Silva sangat dibutuhkan dalam duel kontra Dortmund.

Dua nama yang bakal diandalkan di pertandingan ini adalah Marco Verratti dan Thomas Meunier. Keduanya akan absen di pertandingan lawan Dortmund sehingga tenaganya bisa dimaksimalkan kontra Strasbourg.

Sedangkan dari tuan rumah, nama Anthony Caci masih absen karena cedera. Untuk Sanjin Prcic, diharapkan kondisinya sudah membaik dan bisa ikut berlaga kontra PSG.

Perkiraan Susunan Pemain:

Strasbourg: Matz Sels; Lamine Kone, Alexander Djiku, Stefan Mitrovic; Kenny Lala, Lionel Carole, Moussa Sissoko, Jean-Ricner Bellegarde; Adrien Thomasson; Majeed Waris, Ludovic Ajorque

PSG: Keylor Navas; Thomas Meunier, Tanguy Kouassi, Presnel Kimpembe, Layvin Kurzawa; Idrissa Gueye, Marco Verratti, Julian Draxler; Pablo Sarabia, Edinson Cavani, Mauro Icardi

Baca juga artikel terkait LIGA PERANCIS atau tulisan lainnya dari Wan Faizal

tirto.id - Olahraga
Kontributor: Wan Faizal
Penulis: Wan Faizal
Editor: Fitra Firdaus