tirto.id - Pertandingan antara SPAL vs Fiorentina dalam jadwal lanjutan pekan terakhir Serie A Liga Italia 2019/2020 akan dimainkan pada Minggu (02/08/2020) pukul 23.55 WIB di Stadion Paolo Mazza. Laga ini akan menjadi pembuktian anyar bagi pelatih Fiorentina, Giuseppe Iachini yang baru dikonfirmasi menjadi pelatih La Viola untuk musim depan.
Iachini menjadi pengganti sementara Vincenzo Montella yang didepak Fiorentina pada Desember silam. Kontrak awalnya yang hanya sampai akhir musim ini resmi diperpanjang.
"ACF Fiorentina mengumumkan bahwa Giuseppe Iachini akan tetap sebagai pelatih tim utama juga untuk musim 2020-21. Beppe Iachini tiba pada saat yang rumit bagi tim dan telah berhasil meskipun menghadapi tahun yang unik dan luar biasa dari semua sudut pandang," pernyataan Fiorentina dalam siaran pers dari situs web resmi klub.
"Musim depan kami semua akan berada di sisinya dan sekarang saya berharap yang terbaik untuk musim yang baru, tetapi kami sedang memikirkan pertandingan terakhir dan kami berusaha meningkatkan posisi kami di meja lebih jauh," pungkas pernyataan tersebut.
Fiorentina saat ini menghuni peringkat 10 klasemen sementara dengan raihan 46 poin. Pekan lalu, La Viola kembali meraih kemenangan saat mencukur Bologna dengan skor 4-0.
Federico Chiesa dan kawan-kawan hanya menelan satu kekalahan dari 6 laga terakhir dan itu merupakan kemenangan ketiga La Viola dalam 6 pertandingan terakhir.
"Saya merasa sangat senang. Fiorentina spesial bagi saya, klub yang selalu ada di hati. Saya berterima kasih kepada pihak klub untuk dukungan yang luar biasa. Harapan saya adalah bekerja keras demi memberikan pendukung hal yang dapat dirayakan," ungkap Iachini menanggapi kontrak anyarnya.
Prediksi Pertandingan
La Viola bakal kehilangan tiga pilar inti di laga terakhir musim ini. Rachid Ghezzal menjalani larangan bermain akibat akumulasi kartu kuning, sedangkan Marco Benassi dan kiper Bartlomiej Dragowski masih cedera. SPAL juga tidak dapat memainkan Etrit Bersiha, Alberto Cerri, dan Sergio Floccari.
Berkaca dari rekor pertemuan sebelum-sebelumnya, Fiorentina diprediksi bakal menang lantaran SPAL belum pernah sekali pun mengalahkan tim tamu dalam 5 pertemuan terakhir (3 kalah 2 seri).
Prediksinya, Fiorentina bakal memenangkan laga ini tanpa kesulitan. Pasalnya, SPAL sudah kalah 28 kali di Serie A musim ini yang merupakan rekor kedua terburuk sejak Benevento musim 2017/2018 (29 kalah)
Perkiraan Susunan Pemain
SPAL (4-4-2): Karlo Letica; Thiago Cionek, Francesco Vicari, Kevin Bonifazi, Mohamed Fares; Alessandro Murgia, Mirko Valdifiori, Bryan Dabo, Marco D'Alessandro; Federico Di Francesco, Andrea Petagna. | Pelatih: Gigi Di Biagio.
Fiorentina (3-4-3): Pitero Terracciano; Nikola Milenkovic, German Pezzella, Martin Caceres; Pol Lirola, Erick Pulgar, Gaetano Castrovilli, Dalbert; Federico Chiesa, Patrick Cutone, Franck Ribery. | Pelatih: Giuseppe Iachini.
Penulis: Gilang Ramadhan
Editor: Ibnu Azis