tirto.id - Pertandingan PS Tira vs Perseru dalam lanjutan GoJek Liga 1 dijadwalkan berlangsung di Stadion Sultan Agung, Bantul, Selasa (22/5/2018) pukul 20.30 WIB. Jelang laga tersebut, PS Tira mewaspadai kemampuan bertahan Perseru.
Walau masih terjebak di papan bawah dan memiliki performa tak konsisten, lini belakang Perseru Serui tak dapat dianggap remeh. Dalam delapan pekan perdana GoJek Liga 1 2018, Cendrawasih Jingga menjadi klub yang paling sedikit kebobolan, yakni lima gol saja.
Catatan tersebut jelas berbanding jauh dengan PS Tira yang sudah 18 kali kebobolan. Untuk itu, pelatih PS Tira, Rudy Eka Priyambawa menuntut anak asuhnya agar fokus demi keberhasilan membongkat pertahanan tim tamu.
“Kami tak ingin meremehkan Perseru. Jumlah kebobolan mereka sedikit. Ini tugas kami bagaimana mendobrak ketatnya pertahanan mereka,” ujar Rudy seperti dikutip situs resmi GoJek Liga 1.
PS TIRA memerlukan tambahan poin guna masuk ke persaingan menuju gelar juara. Saat ini The Army bertengger di urutan ketujuh dengan 13 poin, terpaut empat angka saja dari pemuncak klasemen Persipura Jayapura.
Di lain pihak, meski memiliki rekor kebobolan baik, performa Perseru di lini depan menunjukkan catatan berbanding terbalik. Hingga sembilan laga berlalu, Silvio Escobar dan kawan-kawan baru menghasilkan tiga gol. Jika dibandingkan dengan PS Tira yang sudah membukukan 18 gol, torehan Cendrawasih Jingga jelas memprihatinkan.
“Kami akan berusaha memanfaatkan celah yang ada di tim PS Tira. Kami sendiri punya pekerjaan rumah bagaimana mencetak gol ke gawang lawan karena saat ini baru mampu mencetak tiga gol saja,” ungkap pelatih Perseru, I Putu Gede.
Poin juga diperlukan tim tamu untuk keluar dari zona degradasi. Saat ini Cendrawasih Jingga menempati posisi ke-16 dengan koleksi delapan poin saja.
Pada laga nanti, Perseru datang ke kandang lawan dengan catatan minor, di mana pekan lalu mereka kalah 0-1 dari Barito Putera. Di lain pihak, PS TIRA menatap laga bermodalkan kemenangan 0-2 atas PS Tira pekan lalu.
Head to Head PS Tira vs Perseru
28/1/2018 Piala Presiden Perseru Serui 2-4 PS Tira 7/10/2017 Liga 1 PS Tira 2-1 Perseru Serui 18/6/2017 Liga 1 Perseru Serui 0-1 PS Tira 6/11/2016 ISC PS Tira 1-0 Perseru Serui 18/7/2016 ISC Perseru Serui 2-1 PS Tira
Rekor pertemuan di antara kedua tim mengunggulkan PS Tira. Dari lima perjumpaan dengan Perseru, The Army tercatat empat kali menang dan sekali saja kalah.
Perkiraan Susunan Pemain PS Tira vs Perseru
PS TIRA: Sharul Fadil; Mahdi Fachri, Kim Sang Min, Ganjar Mukti, Abduh Lestauhu; Manahati Lestusen, Ryan, Gustavo Lopez;
Mariano Berriex, Alexandar Rakic, Wawan Febriyanto.
Cadangan: Ramadhan, Iman, Irfandi, Firman, Ahmad Nufiandani, Dimas, Sansan.
Perseru Serui: Samuel Charlheins; Donny Harold, Habel Boas Inzaghi, Yamashita Kunihiro, Makarius Fredik; Nerius Alom, Ronaldo Mesido, Jaelani Arey, Yohanis Nabar; Silvio Escobar, Djamel Romano.
Cadangan: Annas Fitrianto, Arthur Bonai, John Lewis, Marten Merowi, Andres Karlos, Delvin Rumbino, Lukas Mandowen.
Kickoff pertandingan PS TIRA vs Perseru dijadwalkan Selasa (22/5/2018). Jika tak ada perubahan, laga akan disiarkan secara live streaming.
Editor: Herdanang Ahmad Fauzan