Menuju konten utama

Prediksi Persipura vs Arema FC: Mutiara Hitam Tanpa Dua Andalan

Prediksi Persipura vs Arema FC dalam lanjutan Shopee Liga 1 2019 pekan 23 yang dihelat di Stadion Aji Imbut, Minggu (20/10) mengarah pada kemenangan Mutiara Hitam.

Prediksi Persipura vs Arema FC: Mutiara Hitam Tanpa Dua Andalan
Para pemain pesepak bola Persipura melakukan selebrasi setelah mencetak gol ke gawang PSM Makasar pada lanjutan Liga 1 2019 di Stadion Gelora Delta Sidoarjo, Jawa Timur, Jumat (27/9/2019). ANTARA FOTO/Umarul Faruq/foc.

tirto.id - Pertandingan Persipura vs Arema FC pekan ke-23 Shopee Liga 1 2019 akan dihelat Minggu (20/10/2019) pukul 18.30 WIB di Stadion Aji Imbut, Tenggarong. Menjamu Singo Edan, Tim Mutiara Hitam bakal tampil tanpa diperkuat dua pemain andalannya.

Kekuatan Persipura dipastikan tergerus dalam menjalani pekan ini di Liga 1 2019. Dua pemain Persipura yang dipastikan akibat akumulasi kartu yaitu Ibrahim Conteh dan Andre Ribeiro.

Dalam duel terakhir melawan Tira Persikabo, Conteh menerima kartu kuning menit ke-15. Pada laga sebelumnya melawan PSM, ia juga mendapatkan kartu kuning.

Sedangkan Andre Ribeiro malah memperoleh kartu merah tidak langsung dalam duel tersebut (lawan Tira Persikabo). Telah mendapatkan kartu kuning pada menit ke-37, bek asal Brasil ini kembali menerima kartu yang sama pada menit ke-63.

Absennya kedua penggawa ini diprediksi akan mempengaruhi kekuatan Persipura. Pasalnya, Conteh dan Andre merupakan pemain utama tim asuhan Jacksen F. Tiago. Sang arsitek pun dipaksa memutar otak demi mencari pengganti yang ideal.

Di sektor belakang, Persipura memang masih memiliki opsi lain untuk menjadi pengganti Ribeiro. Satu di antaranya adalah Israel Wamiau. Mencatatkan lima laga musim ini, duel melawan Arema dapat menjadi pemacu semangat bagi sang pemain, yang juga sempat memperkuat Singo Edan musim lalu.

Sedangkan Imanuel Wanggai juga bisa menjadi gelandang yang cocok untuk menggantikan posisi Conteh di lini tengah. Musim ini, pemain 31 tahun tersebut sudah turun dalam 10 laga.

Sementara itu, kondisi Arema FC sedang kurang baik. Hal ini lantaran Singo Edan kalah 6-2 di kandang PSM dalam duel terakhir. Kebobolan setengah lusin gol menjadi pelajaran berharga bagi klub asuhan Milomir Seslija.

Sang arsitek menyebut, organisasi timnya saat itu berjalan buruk dan tidak ada keseimbangan antara bertahan dan menyerang. Ia pun berharap agar anak asuhnya dapat lebih konsentrasi dalam menjalani laga.

"Setelah kemasukan, kami mencoba membalas untuk mencetak gol. Ada peluang, tapi hanya dua gol yang kami buat. Ke depan kami harus lebih konsentrasi, jangan sampai lengah” ujar Milomir Seslija.

"Arema tidak pernah bermain seperti ini sebelumnya, kami mudah kehilangan konsentrasi, dan organisasi permainan yang buruk. Seharusnya, kami bertahan dan menyerang sama-sama, tapi ini tidak berjalan," beber Milo, dikutip laman resmi klub, Kamis (17/10).

Prediksi Jalannya Pertandingan

Kondisi saat ini dari kedua tim memang menunjukkan performa yang berbeda. Persipura mampu menang dua kali dalam tiga laga kandang terakhirnya. Selain itu, Tim Mutiara Hitam juga selalu mencetak tiga gol pada dua kemenangan tersebut.

Berstatus tuan rumah, Titus Bonai dan kolega diprediksi akan bermain lebih agresif dalam laga ini demi mengincar kemenangan ke-10 di Liga 1 musim 2019.

Sementara Arema menunjukkan hasil yang kontras dalam melakoni tiga duel terakhir. Usai menang dua kali tanpa kebobolan, Singo Edan justru dikalahkan PSM 6-2 pada pertemuan kedua di laga away.

Belajar dari kekalahan telak saat menjalani laga tandang di markas Juku Eja, Makan Konate dan kolega diprediksi akan lebih memilih untuk memperkuat sektor pertahanannya.

Selain itu, Arema juga patut waspada pada kemampuan lini depan tuan rumah yang sudah melesakkan 11 gol dalam lima laga kandang terakhir serta hanya kebobolan empat kali dengan catatat tiga kali clean sheet.

Perkiraan Susunan Pemain

Persipura (4-3-3): Dede Sulaiman; Yustinus Pae, Israel Wamiau, Ricardo Salampessy, Yohanis Tjoe; M, Tahir, Oh In-kyun, Imanuel Wanggai; Titus Bonai, Louis Kabes, Mamadou Samassa.

Arema FC (4-3-3): Kurniawan Kartika Ajie; Johan Alfarizi, Ikhfanul Alam, Arthur Cunha, Hendro Siswanto; Makan Konate, Alfin Tuasalamony, Takafumi Akahoshi; Ridwan Tawainela, Dedik Setiawan, Sylvano Comvalius.

Baca juga artikel terkait LIGA 1 2019 atau tulisan lainnya dari Beni Jo

tirto.id - Olahraga
Kontributor: Beni Jo
Penulis: Beni Jo
Editor: Hendi Abdurahman