Menuju konten utama

Prediksi Persikabo vs Persija Liga 1 2022 & Jam Tayang TV Indosiar

Link streaming Persikabo vs Persija yang akan dilangsungkan pada Minggu, 14 Agustus 2022, pukul 20.30 WIB.

Prediksi Persikabo vs Persija Liga 1 2022 & Jam Tayang TV Indosiar
Pesepak bola Persija Jakarta Osvaldo Haay (kanan) berebut bola dengan pesepak bola Persikabo 1973 Manahati (kedua kanan) pada pertandingan Liga 1 di Stadion Sultan Agung, Bantul, D.I Yogyakarta, Jumat (3/12/2021). ANTARA FOTO/Andreas Fitri Atmoko/nym.

tirto.id - Prediksi Persikabo 1973 vs Persija Jakarta dalam lanjutan jadwal Liga 1 2022/2023 akan menawarkan laga yang sengit.

Pertandingan tersebut dapat disaksikan melalui siaran langsung TV Indosiar pada Minggu, 14 Agustus 2022, dengan jam tayang 20.30 WIB.

Persikabo 1973 termasuk tim yang tampil konsisten hingga pekan ketiga Liga 1. Klub berjuluk Laskar Padjajaran itu selalu menuai kemenangan.

Total 9 poin telah dikumpulkan Persikabo sehingga melesat ke peringkat ke-3 dalam klasemen sementara Liga 1.

Di sisi lain, lawatan ke Stadion Pakansari Bogor akan jadi ajang Persija untuk kembali meningkatkan posisinya.

Bertengger di peringkat ke-9 dengan menghimpun 4 poin jelas kurang memuaskan untuk Macan Kemayoran. Oleh karena itu, Persija tak ingin pulang dari Bogor dengan tangan kosong.

Prediksi Persikabo vs Persija & Jadwal Liga 1 2022/2023

Penampilan Persikabo sejak pekan pertama cukup menjanjikan. Laskar Padjajaran sanggup menumbangkan lawan-lawannya, seperti Persebaya, Dewa United, dan Persis Solo. Produktivitas Persikabo juga tak diragukan lagi karena berhasil mencetak hingga 6 gol.

Mayoritas gol Persikabo disumbangkan oleh Gustavo Tocantins dan Dimas Drajad dengan masing-masing 2 gol.

Gustavo mencatatkan namanya di papan skor ketika melawan Persebaya dan Persis Solo. Sedangkan Dimas Drajad membukukan brace saat menghadapi Dewa United.

Rentetan hasil positif ini dapat meningkatkan kepercayaan diri skuad pimpinan Djajang Nurdjaman. Hal tersebut cukup penting sebelum Persikabo meladeni sejumlah lawan berat.

Selain Persija, terdapat Bhayangkara FC dan Madura United yang masih akan dihadapi selama bulan Agustus ini.

Duel kontra Persija akan menguji konsistensi Persikabo. Laskar Padjajaran tentu tak ingin keluar dari jalur kemenangan. Kendati begitu, Persija Jakarta tidak datang ke Bogor tanpa motivasi. Macan Kemayoran masih berambisi untuk mencapai performa terbaiknya.

Tiga laga pertama menunjukkan bahwa Persija belum menemukan penampilan yang stabil. Terbaru, Macan Kemayoran bermain imbang kontra PSM Makassar dengan skor 1-1.

Tim asuhan Thomas Doll itu tertinggal lebih dulu sebelum Hanno Behrens mencetak gol penyama kedudukan.

Terkait hasil laga kontra PSM, Thomas Doll pun menyatakan bahwa timnya seharusnya bisa bermain lebih baik. Namun, ia mengapresiasi perjuangan Syahrian Abimanyu dan kolega melawan tim sekuat PSM. Kini, fokus eks pelatih Borussia Dortmund itu mulai berpaling kepada Persikabo.

“Kami sekarang mempunyai minggu yang panjang untuk melakukan persiapan laga keempat. Saya harap semua pemain bisa latihan dengan baik, tidak ada pemain cedera ataupun sakit karena virus seperti kemarin,” tutur Thomas Doll.

Perkiraan Susunan Pemain Persikabo 1973 dan Persija Jakarta

Deretan pemain andalan Persikabo berpeluang kembali turun untuk menantang Persija. Salah satunya duet Dimas Drajad dan Gustavo Tocantins yang tampaknya belum akan tergeser sebagai juru gedor Laskar Padjajaran.

Sejumlah pemain favorit Thomas Doll juga berpeluang merumput di laga kali ini. Sebut saja Hanno Behrens untuk mengawal lini tengah Persija. Legiun asing tersebut selalu mencetak gol pada dua pertandingan terakhir.

Berikut prediksi line-up kedua tim:

Persikabo: Mohammad Diky Indrayana; Gilang Ginarsa, Lucas Gama, Syahrul Lasinari, Lucky Octavianto; Manahati Lestusen, Munadi, Roni Sugeng, Tegar Infantrie; Dimas Drajad, Gustavo Tocantins. Pelatih: Djadjang Nurdjaman

Persija Jakarta: Andritany Ardhiyasa; Ondrej Kudela, Maman Abdurahman, Muhammad Ferrari; Frengky Missa, Firza Andika, Resky Fandi, Syahrian Abimanyu; Hanno Behrens; Ginanjar Wahyu, Michael Krmencik. Pelatih: Thomas Doll.

Rekor Head to Head (H2H) Persikabo 1973 vs Persija

Superioritas Persija Jakarta belum tergoyahkan setiap menantang Persikabo dalam lima pertemuan terakhir.

Macan Kemayoran empat kali sukses menumbangkan Persikabo, termasuk dalam ajang Liga 1 musim lalu. Di kubu seberang, Persikabo hanya sekali menundukkan Persija, yaitu pada 2019 silam.

Hasil 5 Pertemuan Terakhir Kedua Tim

13/03/22: Persikabo 1973 vs Persija 0 - 4

03/12/21: Persija vs Persikabo 1973 1 - 0

03/11/19: Persija vs Persikabo 1973 2 - 0

16/07/19: Persikabo 1973 vs Persija 5 - 3

21/02/19: Persija vs Persikabo 1973 2 - 0

Hasil 5 Pertandingan Terakhir Persikabo 1973

15/06/22: PSM vs Persikabo 1973 0 - 1

19/06/22: Persikabo 1973 vs Arema 0 - 1

25/07/22: Persikabo 1973 vs Persebaya Surabaya 1 - 0

31/07/22: Dewa United vs Persikabo 1973 1 - 3

07/08/22: Persikabo 1973 vs Persis Solo 2 - 0

Hasil 5 Pertandingan Terakhir Persija

25/06/22: Persija vs Borneo 1 - 2

28/06/22: Madura United vs Persija 2 - 1

23/07/22: Bali United vs Persija 1 - 0

31/07/22: Persija vs Persis Solo 2 - 1

05/08/22: PSM vs Persija 1 - 1

Live Streaming Persikabo 1973 vs Persija

Jika tidak ada perubahan jadwal, pertandingan Persikabo 1973 vs Persija dapat ditonton melalui siaran langsung Indosiar pada Minggu, 14 Agustus 2022, dengan jam tayang 20.30 WIB. Live streaming laga tersebut juga bisa diakses dengan mengunjungi laman/aplikasi Vidio.

Live streaming pertandingan ini di Vidio bisa ditonton setelah mengaktifkan paket berlangganan Vidio Premier Platinum terlebih dahulu. Terdiri dari sejumlah pilihan, mulai paket Platinum 30 hari (Rp29.000), Platinum 1 tahun (Rp199.000), dan paket Platinum + F1 30 hari (Rp.49.000).

LINK LIVE STREAMING PERSIKABO VS PERSIJA – INDOSIAR

LINK LIVE STREAMING PERSIKABO VS PERSIJA – VIDIO

*Jadwal dan stasiun televisi yang menayangkan Liga 1 2022/2023 dapat berubah sewaktu-waktu sesuai dengan kebijakan pemegang hak siar.

Baca juga artikel terkait SEPAKBOLA atau tulisan lainnya dari Ahmad Yasin

tirto.id - Olahraga
Kontributor: Ahmad Yasin
Penulis: Ahmad Yasin
Editor: Yandri Daniel Damaledo