Menuju konten utama

Prediksi Persija vs Persib: Adu Taktik, Mental dan Gengsi

Laga Persija vs Persib di pekan ke-8 Shopee Liga 1 2019 yang akan dihelat di Stadion Gelora Bung Karno, Rabu (10/7) diprediksi berjalan sengit, ketat dan "panas".

Prediksi Persija vs Persib: Adu Taktik, Mental dan Gengsi
Sejumlah Pesepak bola Persib Bandung beradu mulut dengan sejumlah pesepak bola Persija Jakarta pada pertandingan lanjutan Go-Jek Liga 1 2018 di Stadion Gelora Bandung Lautan Api, Bandung, Jawa Barat, Minggu (23/9). Persib Bandung berhasil mengalahkan Persija Jakarta dengan skor akhir 3-2. ANTARA FOTO/Novrian Arbi

tirto.id - Pertandingan Persija vs Persib dalam lanjutan pekan ke-8 Shopee Liga 1 2019 akan tersaji pada Rabu (10/7) di Stadion Utama Gelora Bung Karno pukul 15.30 WIB. Mengingat persaingan panjang kedua tim, duel diprediksi bakal berjalan sengit dan panas yang disertai saling beradu taktik, mental dan gengsi.

Sebagai tim besar, Persija dan Persib seolah memiliki masalah di awal musim. Alih-alih bersaing di papan atas, keduanya justru berada di zona bawah klasemen. Macan Kemayoran di peringkat 14 sedangkan Persib di posisi 13.

Hal itu dibuktikan pula oleh pergantian pelatih bahkan saat Liga 1 2019 terhitung masih “pagi”. Persib merekrut Robert Alberts untuk menggantikan Miljan Radovic sementara Persija menunjuk Julio Banuelos untuk mendepak Ivan Kolev.

Perolehan poin pun terpaut jauh dari tiga tim teratas yang saat ini ditempati oleh Bali United (16 poin), TIRA Persikabo (15 poin) dan Madura United (13 poin).

Di balik permasalahan masing-masing tim, target kemenangan diusung oleh tuan rumah maupun tim tamu. Namun, bermain di kandang menjadi keuntungan bagi Macan Kemayoran karena dipastikan bakal mendapat dukungan penuh dari Jakmania—suporter Persija.

“Semua tahu bahwa pertandingan ini itu penting untuk kedua tim, tapi kami sebagai tuan rumah akan tampil habis-habisan dan memenangkan pertandngan karena itulah target kami,” ucap Julio Banuelos.

Hal senada juga diungkapkan pelatih Persib, Robert Alberts. Dua kekalahan beruntun atas Bhayangkara FC dan Persebaya ingin diakhiri dengan mencuri tiga poin atas Persija. Meski mengaku takkan mudah, mantan pelatih PSM itu percaya skuatnya akan tampil beda dibandingkan laga-laga sebelumnya.

Pasalnya, selain meraih poin, gengsi di laga ini pun sangatlah tinggi lantaran kedua tim kerap saling “sikut” di kancah sepak bola Indonesia. Robert Alberts dan Julio Banuelos dipastikan bakal saling beradu taktik dan strategi. Pertemuan kedua pelatih menjadi yang pertama. Namun, jika melihat pengalaman menangani tim-tim Indonesia, Roberts jelas lebih unggul.

“Para pemain sangat ingin membayar kekalahan yang dialami pada laga sebelumnya melawan Persebaya. Jadi, besok [hari ini] kita ingin menunjukkan bahwa kami benar-benar bisa bangkit. Memberikan yang terbaik demi mendapatkan hasil terbaik, yaitu tiga poin,” papar Robert Alberts.

Musim lalu, kedua tim saling mengalahkan. Di putaran pertama, Ismed Sofyan dan kawan-kawan meraih kemenangan berkat gol tunggal Jaimerson Xavier. Sementara itu, di putaran kedua giliran Maung Bandung yang sukses meraup tiga poin lantaran unggul 3-2.

Perkiraan Susunan Pemain

Persija: Shahar Ginanjar; Ismed Sofyan; Ryuji Utomo; Maman Abdurahman; Dany Saputra; Tony Sucipto; Rohit Chand; Bruno Matos; Riko Simanjuntak; Novri Setiawan; Marko Simic.

Persib: I Made Wirawan; Supardi; Bojan Malisic; Achmad Jufriyanto; Ardi Idrus; Hariono; Kim Kurniawan; Rene Mihelic; Febri Hariyadi; Ghozali Siregar; Ezechiel N’Douassel.

Baca juga artikel terkait LIGA 1 2019 atau tulisan lainnya dari Hendi Abdurahman

tirto.id - Olahraga
Kontributor: Hendi Abdurahman
Penulis: Hendi Abdurahman
Editor: Fitra Firdaus