tirto.id - Jadwal GoJek Liga 1 2018 pekan ke-13 pada Kamis malam (7/6/2018) akan mempertemukan Persela vs Mitra Kukar. Tim Laskar Jaka Tingkir diprediksi bakal "mengamuk" di kandang mereka sendiri Stadion Surajaya Lamongan.
Alasannya, pada pekan ke-12, Sabtu 2 Juni lalu Laskar Jaka Tingkir baru saja dibantai Laskar Wong Kito 5-1 di Stadion Jaka Baring. Kekalahan itu bakal menjadi motivasi tersendiri bagi tim asuhan Aji Santoso untuk mendapatkan poin penuh di kandang sendiri.
Hal ini diakui oleh bek Mitra Kukar, Zulchrizal Abdul Gamal. Gamal memprediksi Persela bakal bangkit. Apalagi Persela belum pernah kalah dalam lima laga kandang terakhir. Terbaru, Persela bahkan mampu menghajar PS TNI di Surajaya Lamongan dengan skor telak 4-1.
"Kekalahan 5-1 Persela Lamongan kemarin justru itu yang kami waspadai. Kami yakin Persela akan tampil habis-habisan di kandang untuk mengamankan poin. Sama seperti Mitra Kukar waktu dibantai PSIS 4-1 di tandang, begitu kita main di kandang, kita punya semangat untuk tidak mau malu dan kehilangan poin di kandang," ungkap Gamal.
Lantaran itu Gamal mengingatkan rekan setimnya untuk mewaspadai semangat juang Laskar Jaka Tingkir. Ia juga berharap mental pemain Naga Mekes tak lembek dan bisa membawa pulang poin.
"Kita sedang mencari bagaimana menumbuhkan mental di laga away ini supaya kita bisa bermain bagus dan dapat poin di sini," tutur Gamal.
Mitra Kukar punya catatan buruk saat melakoni laga tandang di Liga 1 2018 sampai pekan ke-12. Dari enam laga tandang, Mitra Kukar hanya sekali seri, selebihnya lima kali kalah.
Rekor buruk laga tandang Mitra Kukar ini pun jadi perhatian serius pelatih Mitra Kukar Rafael Berges. Kendati pada laga nanti Mitra Kukar kembali diperkuat Fernando Rodriguez, Rafa tetap mengakui ketangguhan Persela saat berlaga di Surajaya.
"Persela sangat tangguh ketika bermain di kandang, saya menilai laga nanti bakal sulit untuk Mitra Kukar. Tapi saya berusaha agar pemain Mitra Kukar bermain bagus dan konsentrasi. Bukan tidak mungkin kita bisa mendapat hasil yang baik," ungkap Rafa saat pre-match press conferenfe, Rabu sore (06/06/18).
Pujian Rafa, tak membuat Aji Santoso terlena. Ia menyadari pada laga nanti Persela tidak diperkuat sejumlah pemain utama. Eky Taufik, I Gusti Rustiawan, Dhanu Syahputra, Samsul Arifin harus absen karena cedera sedangkan Birrul Walidain menjalani hukuman akumulasi kartu.
Tapi kabar baiknya, Persela bisa menurunkan Saddil Ramdani.
"Memang ada beberapa pemain absen. Akan ada pemain yang menempati posisi baru. Mudah-mudahan tidak banyak mempengaruhi bentuk permainan Persela, karena style of play Persela sudah kelihatan dan pemain sudah faham. Ini yang harus kita pertahankan," kata Aji Santoso.
Aji menilai laga nanti, Laskar Jaka Tingkir bakal diuji. "Selama ini gaya permainan Persela baik di kandang maupun di luar kandang, tidak pernah menggunakan sistem bertahan total. Artinya, ketika kalah bola semua pemain bertahan di depan bola. Mudah-mudahan kami sukses di kandang meraih 3 point," ujar Aji.
Editor: Agung DH