Menuju konten utama

Prediksi Paraguay vs Brasil Copa America 2024, H2H, Live TV

Prediksi Paraguay vs Brasil dalam jadwal Copa America 2024 Grup D pada Sabtu (29/6). Cek head to head (H2H) & live TV.

Prediksi Paraguay vs Brasil Copa America 2024, H2H, Live TV
Marquinhos Brasil merayakan mencetak gol pertama mereka bersama rekan satu tim pada Copa America 2021, Group A Brasil melawan Venezuela di Estadio Mane Garrincha, Brasilia, Brasil, Minggu (13/6/2021). ANTARA FOTO/REUTERS/Ueslei Marcelino/FOC/sa.

tirto.id - Prediksi Paraguay vs Brasil dalam matchday 2 Copa America 2024 memberi tekanan bagi kedua tim untuk meraih kemenangan. Salah satu laga dari Grup D ini akan dihelat Sabtu (29/6) pukul 08.00 WIB di Stadion Allegiant, Las Vegas, Nevada, Amerika Serikat, live Indosiar dan Vidio.

Baik Paraguay maupun Brasil sama-sama gagal meraih kemenangan di laga pertama Copa America 2024. Paraguay gagal membendung kekuatan Kolombia dan dipaksa menyerah dengan skor 2-1 di Stadion NRG, Houston, USA.

Di sisi lain, Brasil meraih hasil yang lebih baik, meski tidak bisa dikatakan bagus untuk favorit juara seperti mereka. Menghadapi Kosta Rika, Brasil asuhan Dorival Júnior mengalami kebuntuan dan harus puas bermain imbang 0-0.

Prediksi Paraguay vs Brasil Copa America 2024 Live TV

Brasil memang mendapatkan kritik seusai gagal mengalahkan Kosta Rika. Pasalnya, saat Brasil terakhir kali gagal menang di laga pertama Copa America, hasil memalukan langsung mengikuti mereka, yakni tersingkir di fase grup.

Momen itu terjadi di Copa America Centenario 2016 yang juga digelar di Amerika Serikat. Brasil memulai turnamen dengan hasil imbang 0-0 melawan Ekuador. Meski kemudian menang 7-1 atas Haiti, Brasil akhirnya tersingkir di laga terakhir usai dikalahkan Peru 0-1. Mereka pun finis di posisi ketiga klasemen akhir.

Evaluasi tentunya harus dilakukan Dorival, terutama dari segi penyelesaian akhir. Secara statistik, Brasil sudah dominan dengan 70 persen penguasaan bola dan melepas 19 tembakan (7 on target). Namun, tak satupun bola bersarang ke gawang Kosta Rika.

"Ketika hasil yang diharapkan tidak terjadi, adalah hal normal kamu mendapatkan kritik. Tapi kepala kami masih dingin, semua fokus, dan ingin meraih kemenangan. Kritik itu akan membuat kami lebih kuat dan bekerja lebih keras untuk mencapai target," jelas bek Brasil, Guilherme Arana, di laman resmi CBF.

Sementara itu, Paraguay akhirnya merasakan kekalahan di laga pertama Copa America. Sebagai informasi, Los Guaraníes sebelumnya punya catatan impresif di laga pembuka. Terakhir kali mereka kalah di laga pertama Copa America terjadi tahun 1975.

Menariknya, Kolombia menjadi pihak yang menundukkan Paraguay di laga pembuka Copa America 50 tahun lalu. Namun, selepas hasil minor itu, Paraguay minimal selalu bisa meraih 1 angka di laga pembuka Copa America pada 17 edisi berikutnya.

Kini, kekalahan dari Kolombia di matchday pembuka Copa America 2024 menjadi noda yang sangat disesalkan kubu Paraguay. Kendati begitu, pelatih Paraguay, Daniel Garnero, melihat ada banyak hal positif dari skuadnya. Fabián Balbuena dan kawan-kawan bisa memberikan perlawanan ketat hingga menit akhir melawan tim berkualitas seperti Kolombia.

"Saya senang kami bisa memberikan perlawanan pada tim seperti Kolombia yang punya level tidak jauh dari Argentina. Saya senang ketika tertinggal, pemain masih berusaha keras mencetak gol dan berusaha menyamakan skor hingga menit akhir," kata Garnero.

Perkiraan Susunan Pemain Paraguay vs Brasil

Dorival diperkirakan tidak banyak melakukan perubahan di laga ini. Nama-nama seperti Lucas Paquetá, Raphinha, Vinícius Júnior, dan Rodrygo kemungkinan masih menjadi kuartet terbaik untuk mengisi sektor serang.

Di sisi lain, Paraguay tampaknya akan bermain lebih bertahan dan berusaha mencuri peluang lewat serangan balik. Oleh karenanya, para pemain seperti Miguel Almirón dan Julio Enciso, yang punya atribut kecepatan, bisa menjadi pemain kunci bagi Paraguay.

Paraguay (4-3-3): Rodrigo Morínigo; Gustavo Velázquez, Fabián Balbuena, Omar Alderete, Matías Espinoza; Andrés Cubas, Hernesto Caballero, Mathías Villasanti; Miguel Almirón, Julio Enciso, Alex Arce. Pelatih: Daniel Garnero

Brasil (4-2-3-1): Alisson; Danilo, Éder Militão, Marquinhos, Guilherme Arana; Douglas Luiz, Bruno Guimarães; Lucas Paquetá, Raphinha, Vinícius Júnior; Rodrygo. Pelatih: Dorival Júnior

Rekor Head to Head (H2H) Paraguay vs Brasil

Secara head to head, Brasil unggul dibanding Paraguay dari 82 pertandingan sebelumnya. Brasil tercatat meraih 50 kemenangan, Paraguay dengan 13 kemenangan, dan sisa 19 pertandingan lainnya berakhir imbang.

Pertemuan terakhir mereka di Copa America terjadi lima tahun lalu di Brasil. Saat itu, tuan rumah butuh momen adu penalti untuk bisa menyingkirkan Paraguay di babak perempat final.

5 Pertemuan Terakhir Paraguay vs Brasil:

Kualifikasi Piala Dunia 2022

02-02-2022: Brasil vs Paraguay 4-0

09-06-2021: Paraguay vs Brasil 0-2

Copa America

28-06-2019: Brasil vs Paraguay 0-0, adu penalti 4-3

Kualifikasi Piala Dunia 2018

29-03-2017: Brasil vs Paraguay 3-0

30-03-2016: Paraguay vs Brasil 2-2

5 Pertandingan Terakhir Paraguay:

Copa America

25-06-2024: Kolombia vs Paraguay 2-1

Friendly Match

17-06-2024: Panama vs Paraguay 0-1

12-06-2024: Chile vs Paraguay 3-0

08-06-2024: Peru vs Paraguay 0-0

Kualifikasi Piala Dunia 2026

22-11-2023: Paraguay vs Kolombia 0-1

5 Pertandingan Terakhir Brasil:

Copa America

25-06-2024: Brasil vs Kosta Rika 0-0

Friendly Match

13-06-2024: Amerika Serikat vs Brasil 1-1

09-06-2024: Meksiko vs Brasil 2-3

27-03-2024: Spanyol vs Brasil 3-3

24-03-2024: Inggris vs Brasil 0-1

Live Streaming Paraguay vs Brasil

Jika tidak ada perubahan, jadwal pertandingan Copa America 2024 antara Paraguay vs Brasil di Stadion Allegiant, Las Vegas, Nevada, Amerika Serikat, akan tayang live di Indosiar dan Vidio, hari Sabtu, 29 Juni 2024 pukul 08.00 WIB.

Untuk dapat menyaksikan Copa America 2024 di Vidio, Anda dapat memilih paket berlangganan dengan beberapa pilihan berbeda. Paket Diamond 30 Hari (HP dan tablet) Rp65.490, Paket Diamond 30 Hari (semua perangkat) Rp109.890, Paket Diamond 1 Tahun (HP dan tablet) Rp476.190, dan Paket Diamond 1 Tahun (semua perangkat) Rp831.390.

Pembelian paket Diamond sudah termasuk akses nonton Liga Inggris dan semua harga tersebut sudah termasuk PPN 11 persen.

Link Streaming Paraguay vs Brasil: Indosiar

Link Streaming Paraguay vs Brasil: Vidio

* Jadwal dan stasiun televisi yang menayangkan Copa America 2024 dapat berubah sewaktu-waktu sesuai dengan kebijakan pemegang hak siar.

Baca juga artikel terkait COPA AMERICA 2024 atau tulisan lainnya dari Wan Faizal

tirto.id - Olahraga
Kontributor: Wan Faizal
Penulis: Wan Faizal
Editor: Ahmad Yasin & Fitra Firdaus