Menuju konten utama

Prediksi Luton vs Chelsea Liga Inggris 2023-24: Live di Mana?

Prediksi Luton vs Chelsea Liga Inggris 2023/2024: cek head to head dan perkiraan line-up. Link live streaming Luton Town vs Chelsea tayang di mana?

Prediksi Luton vs Chelsea Liga Inggris 2023-24: Live di Mana?
Prediksi Luton vs Chelsea Liga Inggris 2023/2024: cek head to head dan perkiraan line-up. Link live streaming Luton Town vs Chelsea tayang di mana? (Foto AP/Chris Szagola)

tirto.id - Prediksi Luton vs Chelsea dalam lanjutan jadwal Liga Inggris 2023/2024 pekan 20 mengarah pada kejutan tuan rumah yang secara kualitas ada di bawah The Blues. Pertandingan di Stadion Kenilworth Road, Luton, Bedfordshire pada Sabtu 30 Desember pukul 19.30 WIB tayang live streaming di Vidio dan Champions TV 5.

Pada masa normal, Chelsea yang 6 kali juara Liga Inggris tentu diunggulkan dibandingkan dengan Luton yang baru pertama kali tampil di EPL musim ini. Apalagi, The Blues butuh memperbaiki peringkat mereka di klasemen EPL 2023/2024. Tapi, menghadapi Luton di Kenilworth Road bisa menjadi perkara yang tidak mudah.

Sempat kesulitan pada awal adaptasi di EPL, Luton mulai tampil apik dalam beberapa laga terakhir. Bahkan, The Hatters bisa merepotkan tim-tim seperti Manchester City, Arsenal, dan Tottenham Hotspur, meski pada akhirnya kalah.

Prediksi Luton vs Chelsea Liga Inggris 2023/2024

Jelang laga kontra Chelsea, Luton memang dalam kondisi ideal. Untuk pertama kalinya musim ini, The Hatters dalam tren dua kemenangan beruntun di EPL. Mereka mengalahkan Newcastle United 1-0 di kandang dan Sheffield United 2-3 di laga tandang pada Boxing Day.

Hasil itu jelas menjadi tambahan kepercayaan diri yang masif bagi skuad The Hatters. Apalagi kemenangan di Sheffield diraih dengan cara tak mudah. Luton yang tertinggal 2-1 bisa membalikkan keadaan dan menang 2-3. Meskipun 2 gol kemenangan lahir dari gol bunuh diri lawan, 3 angka tetaplah 3 angka. Apalagi bagi tim seperti Luton.

"Itu adalah hasil yang bagus di Boxing Day. Saya sangat senang dengan performa pemain. Saya pikir mereka bermain sangat berani," ucap pelatih Rob Edwards usai laga.

Lantas, bagaimana peluang Luton mengalahkan Chelsea kali ini? Dua kemenangan beruntun itu jelas akan membuat Andros Townsend dan kawan-kawan sangat percaya diri. Dari total 4 kemenangan di EPL 2023/2024, dua di antaranya didapat Luton di kandang sendiri.

Secara khusus ketika main di Kenilworth Road, Luton meraih 2 kemenangan, 2 imbang, dan 5 kali kalah. Di Kenilworth Road, skuad Luton seolah memastikan tenaga mereka tidak akan habis sebelum laga usai. Hal itu ditunjukkan ketika mereka bisa menahan imbang tim kuat seperti Liverpool 1-1.

Kekalahan Luton di kandang juga terjadi ketika mereka tim-tim kuat EPL yakni Man City, Arsenal, Spurs, dan West Ham. Hebatnya, The Hatters tak pernah terbantai dengan skor lebih dari 1 gol. Luton kalah 1-2 dari City, 3-4 lawan Arsenal, 0-1 versus Spurs, dan 1-2 saat menjamu West Ham.

Situasi menjadi lebih menarik karena Chelsea justru kalah di 4 laga tandang terakhir di ajang EPL. Masing-masing saat menghadapi Newcastle 4-1, Manchester United 2-1, Everton 2-0, dan Wolverhampton 2-1. Total The Blues sudah kalah 5 kali dalam laga away musim ini jika ditambah dengan kekalahan 3-1 atas West Ham di pekan kedua.

Tentunya, tren tersebut akan coba dimanfaatkan Luton untuk kembali menang di pekan ini. Kemenangan lawan anggota The Big Six tentu akan menjadi kado perayaan pergantian tahun yang indah bagi tim promosi tersebut. Tidak ada kesempatan yang lebih baik daripada saat ini, ketika Chelsea masih inkonsisten.

Prediksi Susunan Pemain Luton Town vs Chelsea

Luton diperkirakan tidak melakukan banyak perubahan di laga ini. Para pemain yang bersinar dalam beberapa laga terakhir seperti Townsend, Alfie Doughty, Elijah Adebayo, dan Thomas Kaminski, diprediksi masih akan menjadi starter.

Chelsea di sisi lain bisa memainkan lagi Raheem Sterling dan Cole Palmer. Keduanya memang harus absen di laga Boxing Day melawan Crystal Palace karena akumulasi kartu kuning.

Luton Town (3-4-2-1): Thomas Kaminski; Teden Mengi, Gabriel Osho, Amari'i Bell; Alfie Doughty, Ryan Giles, Albert Sambi Lokonga, Ross Barkley; Jacob Brown, Andros Townsend; Elijah Adebayo. Pelatih: Rob Edwards

Chelsea (4-2-3-1): Đorđe Petrović; Malo Gusto, Axel Disasi, Thiago Silva, Levi Colwill; Moisés Caicedo, Conor Gallagher; Cole Palmer, Raheem Sterling, Noni Madueke; Nicolas Jackson. Pelatih: Mauricio Pochettino

Rekor Head to Head (H2H) Luton Town vs Chelsea

Chelsea mampu mengalahkan Luton 3-0 di pertemuan pertama yang juga duel debut keduanya di era Premier League. Saat itu Sterling mengemas brace dan ditambah sebuah gol dari Nicolas Jackson.

Secara keseluruhan kedua tim pernah bertemu 45 kali di semua kompetisi. Chelsea dominan dalam head to head melawan Luton dengan 20 kemenangan. Luton sendiri 13 kali menang dan 12 laga lain berakhir imbang.

5 Pertemuan Terakhir Luton Town vs Chelsea:

Premier League

25-08-2023: Chelsea vs Luton Town 3-0

FA Cup

02-03-2022: Luton Town vs Chelsea 2-3

24-01-2021: Chelsea vs Luton Town 3-1

09-04-1994: Chelsea vs Luton Town 2-0

First Division

28-12-1991: Luton Town vs Chelsea 2-0

5 Pertandingan Terakhir Luton Town:

Premier League

26-12-2023: Sheffield United vs Luton Town 2-3

23-12-2023: Luton Town vs Newcastle United 1-0

10-12-2023: Luton Town vs Manchester City 1-2

06-12-2023: Luton Town vs Arsenal 3-4

02-12-2023: Brentford vs Luton Town 3-1

5 Pertandingan Terakhir Chelsea:

Premier League

28-12-2023: Chelsea vs Crystal Palace 2-1

24-12-2023: Wolverhampton vs Chelsea 2-1

Carabao Cup

20-12-2023: Chelsea vs Newcastle United 1-1, adu penalti 4-2

Premier League

16-12-2023: Chelsea vs Sheffield United 2-0

10-12-2023: Everton vs Chelsea 2-0

Live Streaming Luton vs Chelsea Liga Inggris 2023/2024

Jika tidak ada perubahan jadwal, pertandingan Liga Inggris antara Luton Town vs Chelsea di Stadion Kenilworth Road, Luton, dapat Anda saksikan live di Vidio dan Champions TV 5, Sabtu 30 Desember 2023 pukul 19.30 WIB.

Untuk dapat menyaksikan Liga Inggris 2023-24 di Vidio, Anda dapat memilih paket berlangganan dengan beberapa pilihan berbeda. Paket Platinum 30 Hari dibanderol Rp43.290, Paket Platinum 1 Tahun senilai Rp298.590.

Sementara itu, Paket Diamond 30 Hari (HP dan tablet) Rp65.490, Paket Diamond 30 Hari (semua perangkat) Rp109.890, Paket Diamond 1 Tahun (HP dan tablet) Rp476.190, dan Paket Diamond 1 Tahun (semua perangkat) Rp720.390.

Link Live Streaming Luton Town vs Chelsea di Vidio

Link Live Streaming Luton Town vs Chelsea di Champions TV 5

* Jadwal dan stasiun televisi yang menayangkan Liga Inggris 2023-24 dapat berubah sewaktu-waktu sesuai dengan kebijakan pemegang hak siar.

Baca juga artikel terkait LIGA INGGRIS 2023-2024 atau tulisan lainnya dari Wan Faizal

tirto.id - Olahraga
Kontributor: Wan Faizal
Penulis: Wan Faizal
Editor: Fitra Firdaus