Menuju konten utama

Prediksi Korsel vs Cina di Piala Asia 2019: Son Heung-Min Tampil

Jadwal Korsel vs Cina di Piala Asia 2019 digelar pada Rabu 16 Januari 2019 malam. Prediksi laga, kedua tim tampil menyerang untuk merebut puncak klasemen Grup C.

Prediksi Korsel vs Cina di Piala Asia 2019: Son Heung-Min Tampil
Tim sepak bola Korea Selatan berfoto bersama sebelum melawan tim sepak bola Iran pada babak 16 besar pada Asian Games 2018 di Stadion Wibawa Mukti, Cikarang, Jawa Barat, Kamis (23/8/2018). ANTARA FOTO/INASGOC/Djuli Pamungkas

tirto.id - Matchday 3 Grup C Piala Asia 2019, akan memertemukan tim nasional Korea Selatan (Korsel) vs China pada Rabu (16/1/2019), pukul 20.30 WIB. Kedua tim yang dipastikan lolos dari putaran grup, diprediksi akan tetap tampil ngotot, karena memerebutkan pimpinan klasemen.

Dalam laga yang akan dilangsungkan di stadion Al Nahyan, Abu Dhabi, Taeguk Warriors kedatangan penyerang andalan, Son Heung-Min.

Pemain asal klub Tottenham Hotspur tersebut terlambat bergabung dengan rekan-rekannya karena mesti membantu klubnya yang sedang berjuang di 3 kompetisi domestik Liga Inggris. Kedatangannya ke Uni Emirat Arab diharapkan dapat membantu barisan depan Korea Selatan, yang sejauh ini masih kesulitan membobol gawang lawan.

Kendati demikian, juru taktik Korea Selatan, Paulo Bento, menyebut Son, belum pasti bermain melawan China, “Son Heung-min telah memainkan banyak pertandingan selama sebulan terakhir. Dia belum bermain sebanyak ini dalam periode waktu yang begitu singkat," kata Bento pada konferensi pers seperti dikutip Yonhap News Agency, Selasa (15/1/2019).

"Kami akan memutuskan apakah (Son Heung-Min) akan bermain atau tidak melawan China besok (hari ini ­red-). Dia hanya bersama tim selama dua hari, dan kami akan memantau kondisi fisiknya dengan cermat sebelum melakukan panggilan itu," tambah pelatih berkebangsaan Portugal tersebut.

Sementara itu, di kubu China, Marcello Lippi, menyebut akan mengistirahatkan pemain yang mengalami masalah kebugaran, salah satunya Wu lei. Pemain yang sudah mencetak 2 gol di Piala Asia 2019 tersebut mengalami cedera ringan saat China menang 0-3 atas Philipina, di mana Wu Lei mencetak 2 gol di pertandingan tersebut.

"Saya akan mengistirahatkan pemain yang sedang dirawat karena cedera, dan Wu Lei, tidak akan bermain karena saya tidak ingin mengambil risiko. Dia sudah pulih tetapi saya akan meninggalkannya sebagai tindakan pencegahan," kata Lippi seperti dikutip laman resmi AFC , Selasa (15/1/2019).

Perkiraan susunan pemain

Korea Selatan (4-2-3-1): Kim Min Jae; Lee Yong, Kim Jin-Su, Kim Min-Jae, Kim Young-Gwon; Hwang In-Beom, Ju Se-Jong; Hwang He-Chan, Kwon Kyung-Won, Lee Chung Yong; Hwang Eui-Jo.

China (4-4-2): Yan Junling; Zhang Linpeng, Feng Xiaoting, Shi Ke, Liu Yang; Wu Xi, Hao Junmin, Zheng Zhi, Zhang Zhengdong; Yu Dabao, Gao Lin

Prediksi jalannya pertandingan

Kedua tim yang sama-sama dipastikan lolos ke babak 16 besar, akan tetap tampil ngotot guna menjadi yang terbaik di Grup C. China yang hanya membutuhkan hasil seri untuk menjadi juara grup, karena unggul produktivitas gol, akan bermain aman kendati tetap mengincar kemenangan.

Sementara itu, Taeguk Warriors akan tampil menyerang, terlepas dimainkan atau tidaknya Son Heung-Min di barisan depan. Hal tersebut untuk menjawab keraguan akibat minimnya gol yang diciptakan oleh Korea Selatan di dua laga awal.

Baca juga artikel terkait PIALA ASIA 2019 atau tulisan lainnya dari Permadi Suntama

tirto.id - Olahraga
Penulis: Permadi Suntama
Editor: Agung DH