Menuju konten utama

Prediksi Korea Selatan vs Qatar di Perempat Final Piala Asia 2019

Bertanding di babak perempat final Piala Asia 2019, pemenang antara Korea Selatan vs Qatar diprediksi didapat oleh tim yang mampu menjaga konsentrasi selama laga berlangsung.

Prediksi Korea Selatan vs Qatar di Perempat Final Piala Asia 2019
Tim sepak bola Korea Selatan menyanyikan lagu kebangsaan sebelum bertanding melawan tim sepak bola Jepangpada Babak Putra Pertandingan Medali Emas Asian Games 2018 di Stadion Pakan Sari,Bogor, Jawa Barat, Sabtu (1/09/2018). ANTARA FOTO/INASGOC/Dhemas Reviyanto/Sup/18

tirto.id - Laga Korea Selatan vs Qatar dalam babak perempat final Piala Asia 2019 akan digelar Jumat (25/1/2019) pukul 20.00 WIB. Tampil di Sheikh Zayed Sports City, Taegeuk Warriors yang finalis edisi lalu, bakal menghadapi Qatar yang di turnamen kali ini sama sekali belum kebobolan.

Meraih empat kemenangan beruntun, empat clean sheet, dan mencetak 11 gol. Demikian catatan Qatar hingga babak 16 besar Piala Asia 2019. Selain itu, penyerang mereka, Almoez Ali ada di puncak daftar top skor turnamen dengan 7 gol.

Qatar tampak menjadi lawan yang layak untuk Korea Selatan. Pasalnya, Taegeuk Warriors merupakan salah satu unggulan di Piala Asia tahun ini. Selain itu, Korsel juga membuktikan kapasitas mereka karena belum ternoda bahkan oleh satu hasil seri saja.

Uniknya, dari 6 gol yang dicetak Korea Selatan sejauh ini, tidak ada satu saja yang diciptakan oleh pemain bintang asal klub Tottenham, Son Heung-Min. Paulo Bento tidak risau akan hal ini. Ia berdalih, yang terpenting timnya terus menciptakan peluang. Siapa yang mencetak gol adalah urusan belakangan.

"Saya tidak resah soal Son yang belum mencetak gol. Yang terpenting adalah kami mencetak gol di setiap laga. Tidak penting soal siapa yang mencetak gol, tapi yang terpenting adalah, kami menciptakan peluang dan menyelesaikannya," kata Bento dikutip situs resmi AFC.

Qatar sendiri sedang berupaya menciptakan sejarah baru. Dalam 9 penampilan di Piala Asia sebelumnya, mereka belum pernah lolos lebih jauh dari babak perempat final.

Namun, justru dalam situasi menghadapi tim selevel Korea Selatan, Qatar kehilangan Abdelkarim Hassan dan Assim Madibo. Keduanya terkena larangan bertanding karena akumulasi kartu kuning.

Pelatih Qatar, Felix Sanchez, enggan mengeluh soal keadaan ini. Ia menegaskan, "Kami tahu kami akan menghadapi laga yang sulit melawan salah satu tim favorit juara di turnamen ini,” katanya.

Perkiraan Susunan Pemain

Korea Selatan: Kim Seung-Gyu; Lee Yong; Kim Min-jae; Kim Young-gwon; Kim Jin-su; Hwang In-beom; Jung Woo-young; Hwang Hee-Chan; Son Heung Min; Lee Chung-yong; Hwang Ui-jo.

Qatar: Saad Al Sheeb; Pedro Correia; Al Rawi; Tarek Salman; Hassan Al-Haydos; Abdulaziz Hatem; Assim Madibo; Khoukhi; Akram Afif; Alil Afif; Almoez Ali.

Prediksi Pertandingan

Korea Selatan mesti bekerja keras bila ingin lolos ke semifinal. Pasalnya, mereka akan menghadapi Qatar yang memiliki lini pertahanan terbaik. Pasalnya, skuat Felix Sanchez tersebut tak sekalipun kebobolan. Berbagai opsi serangan harus disiapkan guna membongkar tembok pertahanan Qatar.

Di samping itu, mereka juga mesti fokus pada lini pertahanannya sendiri, meski sejauh ini Taegeuk Warriors baru kemasukan satu gol, akan tetapi pada laga terakhir melawan Bahrain mereka kerap hilang konsentrasi. Apalagi lawannya kali ini memiliki lini serang dengan rerata 2,75 gol per pertandingan.

Di lain pihak, Qatar tak bisa berpuas diri. Kendati memiliki catatan impresif, anak asuh Felix Sanchez itu mesti mampu meredam kecepatan yang dimiliki para pemain depan Korsel. Tak hanya itu, pertahanan mereka juga mesti tampil percaya diri agar tidak panik.

Jika melihat catatan empat pertandingan terakhir kedua tim, Qatar tentu saja diprediksi bakal membuat ancaman bagi Korsel. Namun, dengan segala pengalamannya di ajang Piala Asia, peluang Korea Selatan melaju ke semifinal juga tetap terbuka.

Baca juga artikel terkait PIALA ASIA atau tulisan lainnya dari Hendi Abdurahman & Fitra Firdaus

tirto.id - Olahraga
Penulis: Hendi Abdurahman & Fitra Firdaus
Editor: Hendi Abdurahman