Menuju konten utama
Piala Dunia 2018

Prediksi Islandia vs Kroasia: Wajib Menang untuk Menjaga Peluang

Islandia wajib menang melawan Kroasia untuk menjaga asa lolos ke fase gugur Rusia 2018.

Prediksi Islandia vs Kroasia: Wajib Menang untuk Menjaga Peluang
Selebrasi Gol Alfred Finnbogason pada pertandingan Grup D antara Timnas Argentina vs Timnas Islandia di Spartak Stadium, Moscow, Rusia, Sabtu (16/06/2018). AP Photo/Rebecca Blackwell

tirto.id - Pertandingan sengit diprediksi bakal terjadi di Grup D Piala Dunia 2018 antara Islandia melawan Kroasia yang akan digelar di Rostov Arena, Rabu (27/6/2018) pukul 01.00 WIB. Pada pertemuan terakhir di babak kualifikasi, Islandia berhasil menang 1-0. Sementara itu, Kroasia yang tampil apik karena telah mengemas 2 kemenangan dengan memasukkan lima gol dan nol kemasukan akan tetap bertekad untuk meraih tiga poin.

Kroasia diperkirakan akan tetap bermain serius meskipun sudah dipastikan lolos ke fase gugur. Luka Modric dan kawan-kawan tak akan mempedulikan lawan yang akan dihadapi di babak 16 besar. Pada laga ini, mereka akan meraih kemenangan untuk dapat menyempurnakan poin yang didapat.

"Kami tahu segalanya tentang Islandia. Kami tahu persis bagaimana kami harus bermain melawan mereka. Itu tidak akan mudah bagi kami. Kami ingin mendominasi, mencetak gol, dan meraih tiga poin lagi untuk menyelesaikan pekerjaan di babak penyisihan grup," kata Pelatih Kroasia Zlatko Dalic sebagaimana dilansir FIFA.

"Saya tidak peduli apa yang dibicarakan pelatih lain. Kami datang untuk mengalahkan Islandia. Tidak seorang pun dari tim kami menyebutkan perhitungan. Jika Kroasia berada dalam situasi yang berbeda, tidak ada yang akan mengurusnya," kata pria yang pernah melatih sejumlah klub di Liga Arab Saudi itu.

Sementara itu, Islandia memerlukan kemenangan untuk menjaga peluang lolos ke fase gugur, akan tetapi lolos tidaknya tim asuhan Heimir Hallgrimsson itu juga akan dipengaruhi hasil pertandingan lain antara Nigeria melawan Argentina.

“Jika kami memainkan sepakbola kami, dan menikmati segalanya, semuanya bisa terjadi. Ini tentu memberi kami kepercayaan diri bahwa kami telah mengalahkan Kroasia sebelumnya (12/6/2017) di pertandingan terakhir kami melawan mereka. Kita perlu memanfaatkan itu besok. Namun, kami sepenuhnya menyadari bahwa kami akan bermain melawan tim yang paling konsisten di Grup ini, mereka telah memainkan sepakbola yang fantastis,” ungkap kapten Islandia Aron Gunnarsson.

Pada dua pertandingan sebelumnya, Islandia total telah melakukan 34 tackle sukses dan 66 clearance. Pertahanan solid akan ditunjukkan Islandia untuk dapat meraih kemenangan. Dengan torehan 5 gol yang telah diciptakan Kroasia sejauh ini, lini serang mereka diperkirakan akan mendapatkan perhatian serius dari para pemain belakang Islandia.

Sedangkan Kroasia yang telah melakukan total tujuh shots on target dan menghasilkan lima gol dalam dua pertandingan, memperlihatkan tim asuhan Zlatko Dalic begitu efektif dalam melancarkan serangan yang berbuah gol. Hal ini menunjukkan sekecil apapun serangan yang dilancarkan Kroasia akan dimaksimalkan menjadi gol.

Para pemain Islandia diprediksi akan bermain lebih disiplin di laga ini untuk dapat meraih kemenangan, karena jika sedikit saja mereka lengah, Ivan Rakitic dan kawan-kawan akan membuat Islandia menerima kekalahan keduanya di Piala Dunia 2018 ini.

Baca juga artikel terkait PIALA DUNIA 2018 atau tulisan lainnya dari Hendi Abdurahman

tirto.id - Olahraga
Penulis: Hendi Abdurahman
Editor: Hendi Abdurahman