Menuju konten utama

Prediksi Inter vs Milan Liga Italia 2024: Dominasi Nerazzurri

Berikut ini prediksi Inter Milan vs AC Milan di Liga Italia Serie A 2024/2025 yang berlangsung Senin (23/9/2024) pukul 01.45 WIB.

Prediksi Inter vs Milan Liga Italia 2024: Dominasi Nerazzurri
Penjaga gawang Inter Milan Yann Sommer memegang bola saat pertandingan sepak bola Serie A antara Inter Milan dan AC Milan di stadion San Siro di Milan, Italia, Sabtu, 16 September 2023. (AP Photo/Luca Bruno)

tirto.id - Prediksi Inter Milan vs AC Milan dalam giornata 5 Liga Italia Serie A 2024/2025, berpotensi jadi kesempatan Nerazzurri lanjutkan dominasi. Duel Derby della Madonnina di Stadion Giuseppe Meazza, Milan, akan bergulir pada Senin (23/9/2024) pukul 01.45 WIB. Laga ini bisa dipantau via live score.

Inter Milan selalu memetik kemenangan dalam 6 duel Derby della Madonnina terakhir. Termasuk derby terbaru ketika Nerazzurri memastikan scudetto ke-20 dalam lanjutan pekan 33 Liga Italia musim lalu.

Kali ini, Inter berpotensi melanjutkan dominasi. Apalagi Inter relatif mendapatkan hasil lebih positif di awal musim ini. Nerazzurri belum terkalahkan dari 5 laga, dengan 3 imbang dan 2 menang. Terakhir, Inter mampu menahan Manchester City 0-0 di Liga Champion (UCL) tengah pekan ini.

Selain itu, Inter di derby kali ini berstatus sebagai tuan rumah. Dukungan mayoritas tifosi-nya sendiri, akan jadi pelecut motivasi skuad Inter. Mengemas 8 poin, Nerazzurri berpotensi mengudeta posisi puncak klasemen terbaru.

Sementara itu, hasil minor mewarnai perjalanan AC Milan di awal musim. Rossoneri baru sekali memetik kemenangan dari 5 laga, dengan 2 imbang dan 2 kalah. Jelang derby, Milan juga baru saja menderita kekalahan 1-3 dari Liverpool dalam pekan pembuka UCL.

Kini, Milan yang baru mengemas 5 poin, dituntut bekerja lebih keras. Derby nanti tidak saja menjadi penentu posisi Rossoneri. Tetapi juga nasih sang pelatih, Paulo Fonseca yang kini nyaris di ujung tanduk.

Prediksi Inter vs Milan Liga Italia 2024: Kesempatan Nerazzurri

Inter Milan dalam tren positif jelang menjamu AC Milan di grande partita Derby della Madonnina lanjutan giornata 5 Serie A 2024/2025, Senin (23/9/2024) dini hari. La Beneamata baru saja mendapatkan hasil cukup apik, saat mampu menahan Man City di UCL tengah pekan lalu.

Torehan terbaru tersebut bisa dibilang positif, mengingat Inter juga bermain sebagai tim tamu. Menampilkan permainan transisi dan tampil solid, Inter nyaris menorehkan hasil lebih baik di laga terakhir.

Inter mampu melepaskan 13 tembakan (4 on target), berbanding 22 tembakan (5 on target) dari Man City. Permainan efektif mampu diperagakan Inter, lantaran mereka hanya menguasai 40 persen ball possesion.

Hanya saja, penyelesaian akhir masih jadi PR Inter. Hal itu juga diakui pelatihnya, Simone Inzaghi. Tentunya jadi akan jadi catatan khusus, mengingat itu merupakan kali pertama Inter gagal mencetak gol di musim ini.

“Ada juga sedikit hal (masalah penyelesaian) seperti itu di liga. Dalam tiga puluh meter terakhir (zona penyerangan), Anda membutuhkan teknik,” kata Inzaghi dikutip dari Sempre Inter usai laga terbaru.

"Ini pertama kalinya musim ini kami tidak mencetak gol. Dan itu satu alasan lagi bagi kami untuk berkembang," tambah Inzaghi.

Sementara itu, nasib lebih pelik agaknya dirasakan AC Milan. Kekalahan 1-3 dari Liverpool, makin memperjelas situasi sulit yang dialami Il Diavolo Rosso. Dalam laga terbaru itu, Milan seolah hanya menjadi samsak serangan lawan.

Milan setidaknya menerima 23 tembakan (11 on target), yang berbuah 3 gol bagi Liverpool. Sebaliknya, Il Diavolo Rosso cuma melakukan 8 tembakan (2 on target), yang berbuah pada 1 gol ke gawang The Reds.

Kini Milan yang baru memetik 1 kemenangan dari 5 laga, dituntut segera mendapatkan hasil lebih. Tekanan agaknya dirasakan sang pelatih anyar, Paulo Fonseca. Pasalnya, hasil derby nanti bisa jadi penentu nasib sang allenatore.

Fonseca sebelumnya baru menangani Il Diavolo Rosso pada awal musim ini. Akan tetapi, hasil minor awal pekan nanti bisa segera menjadi alasan Milan untuk mendepak Fonseca. Laporan Corriere dello Sport menyebutkan, manajemen Milan sudah menyiapkan sejumlah nama pengganti di posisi pelatih.

“Paulo Fonseca tergantung pada seutas benang yang sangat tipis. Tepat 3 bulan lebih telah berlalu sejak pelatih asal Portugal itu diumumkan sebagai juru taktik baru Milan, pengalamannya bersama Rossoneri sudah berada di tahap akhir,” tulis Corriere dello Sport, Jumat (20/9/2024).

“Selain nama Maurizio Sarri, Edin Terzic, dan Thomas Tuchel, pencalonan Igor Tudor –pelatih Kroasia, namun berlatar belakang Italia yang sangat luas– pun muncul dengan kekuatan tertentu,” tambah media tersebut.

Prediksi Susunan Pemain Inter vs Milan

Inter akan mengandalkan skuad terbaiknya. Namun perubahan berpotensi terjadi, termasuk kemungkinan Lautaro Martinez untuk kembali masuk line-up. Belum mencetak gol musim ini, top skor Serie A musim lalu itu berpotensi ditandemkan dengan Marcus Thuram. Adapun Hakan Calhanoglu mengisi barisan tengah.

Sementara AC Milan masih berpeluang mengandalkan Alvaro Morata di posisi ujung tombak. Morata akan ditopang Rafael Leao dan Christian Pulisic dari sektor flank, hingga Tijjani Reijnders di sektor tengah.

Inter (3-5-2): Yann Sommer; Ben Pavard, Francesco Acerbi, Alessandro Bastoni; Denzel Dumfries, Nicolo Barela, Hakan Calhanoglu, Henrikh Mkhitaryan, Federico Dimarco; Marcus Thuram, Lautaro Martinez. Pelatih: Simone Inzaghi.

Milan (4-2-3-1): Mike Maignan; Theo Hernandez, Strahinja Pavlovic, Fikayo Tomori, Emerson Royal; Ruben Loftus-cheek, Youssouf Fofana; Rafael Leao, Tijjani Reijnders, Christian Pulisic; Alvaro Morata. Pelatih: Paulo Fonseca.

Head to Head (H2H) Inter Milan vs AC Milan

Inter Milan selalu menang atas AC Milan dalam 6 perjumpaan terbaru. Adapun kali terakhir Milan mampu menundukan Inter ialah pada Serie A musim 2022/2023 lalu.

23/04/24 Milan vs Inter 1-2

16/09/23 Inter vs Milan 5-1

17/05/23 Inter vs Milan 1-0

11/05/23 Milan vs Inter 0-2

06/02/23 Inter vs Milan 1-0

Hasil 5 Pertandingan Terakhir Inter Milan

19/09/24 Man City vs Inter 0-0

16/09/24 Monza vs Inter 1-1

31/08/24 Inter vs Atalanta 4-0

25/08/24 Inter vs Lecce 2-0

17/08/24 Genoa vs Inter 2-2

Hasil 5 Pertandingan Terakhir AC Milan

18/09/24 Milan vs Liverpool 1-3

15/09/24 Milan vs Venezia 4-0

01/09/24 Lazio vs Milan 2-2

24/08/24 Parma vs Milan 2-1

18/08/24 Milan vs Torino 2-2

Live Score Inter vs Milan Derby della Madonnina Liga Italia 2024

Live score Inter Milan vs AC Milan dalam giornata 5 Liga Italia Seria A 2024/2025, dapat diakses melalui Soccerway maupun Flashscore. Jadwal duel Derby della Madonnina di Stadion Giuseppe Meazza, Milan, akan bergulir pada Senin (23/9/2024) pukul 01.45 WIB.

Link Live Score Inter vs Milan Derby della Madonnina Liga Italia 2024 (Soccerway)

Link Live Score Inter vs Milan Derby della Madonnina Liga Italia 2024 (Flashscore)

*Jadwal pertandingan Inter Milan vs AC Milan di Liga Italia 2024/2025 dapat berubah sewaktu-waktu.

Baca juga artikel terkait LIGA ITALIA atau tulisan lainnya dari Dicky Setyawan

tirto.id - Olahraga
Kontributor: Dicky Setyawan
Penulis: Dicky Setyawan
Editor: Dhita Koesno