tirto.id - Everton akan menjamu Manchester City di Goodison Park dalam lanjutan pekan ketujuh Liga Inggris pada Sabtu (28/9/2019) pukul 23.30 WIB. Ketajaman lini depan tim tamu akan menjadi ujian bagi pertahanan The Toffees.
Tuan rumah bertekad untuk memperbaiki pertahanan di kandang setelah selalu kebobolan 2 gol dalam 2 laga termutakhir. Everton gagal mencetak clean sheet saat menang 3-2 atas Wolverhampton (1/9) dan kalah 0-2 atas Sheffield United (21/9). Padahal, dalam enam laga kandang beruntun sebelumnya, The Toffees sempat tidak pernah terkoyak.
Kiper Everton, Jordan Pickford, menyebut timnya berambisi untuk mengalahkan Manchester City yang merupakan juara bertahan Liga Inggris. Kendati sulit, penjaga gawang berkebangsaan Inggris itu yakin, mengalahkan The Citizens bukan sesuatu yang mustahil.
"Mereka [Manchester City] adalah tim terbaik di Inggris dan salah satu yang terbaik di dunia. Ambisi Everton adalah mengalahkan yang terbaik. Pertahanan kami sangat bagus di rumah dan tidak kebobolan selama tujuh pertandingan [sebelum Wolverhampton membuat 2 gol],” tutur Pickford dikutip situs resmi Everton.
Di lain pihak, Pep Guardiola telah menyiapkan timnya untuk laga kontra Everton. Setelah menumbangkan Preston North End di Piala Liga Inggris, Bernardo Silva dan kolega langsung mengalihkan fokus ke Liga Inggris. Tujuan Manchester City adalah mendapatkan semua trofi.
“Kami sedang memikirkan Everton sekarang. Setiap pertandingan penting bagi kami karena kami ingin memenangkan semua pertandingan. Cara kami bermain, cara kami berlari dan berjuang merebut bola, menunjukkan betapa kami ingin menang dan kami bisa melakukannya,"” tutur Guardiola usai laga kontra Preston North End.
The Citizens berhasil meraih 3 kemenangan dalam 3 laga terkini di semua kompetisi, tanpa kebobolan sebiji gol pun. Dari 3 laga tersebut, Sergio Aguero dan kolega berhasil membuat 14 gol.
Jika melihat perjalanan di Liga Inggris, mereka menjadi tim paling produktif dengan koleksi 24 gol dari 6 laga, atau rata-rata mencetak 4 gol per laga.
Perkiraan Susunan Pemain
Everton (4-2-3-1): Jordan Pickford; Semaus Coleman, Michael Keane, Mason Holgate, Lucas Digne; Tom Davies, Fabian Delph; Richarlison, Gyfli Sigurdsson, Alex Iwobi; Dominic Calvert-Lewin.
Manchester City (4-3-3): Ederson Moraes; Kyle Walker, Fernandinho, Nicolas Otamendi, Benjamin Mendy; Kevin De Bruyne, Rodri, Ilkay Gundogan; Riyad Mahrez, Sergio Aguero, Raheem Sterling.
Prediksi Jalannya Pertandingan
Berdasarkan statistik dari whoscored, Manchester City merupakan tim dengan rerata penguasaan bola tertinggi di Premier League dengan 60% per laga. Dalam hal menciptakan peluang, Sergio Aguero dan kolega, membuat 22 upaya mencetak gol per laga dengan 18% di antaranya berhasil dikonversikan menjadi gol.
Everton menjadi tim dengan penguasaan bola tertinggi kedua di Liga Inggris setelah Manchester City, dengan 57% per laga. Duel di lapangan tengah, diprediksi akan banyak terjadi dalam laga kali ini, dengan tim tamu lebih diunggulkan untuk memenangi pertandingan.
Penulis: Permadi Suntama
Editor: Fitra Firdaus