Menuju konten utama

Prediksi dan Skor H2H Arsenal vs Watford di Liga Inggris

Arsenal menang delapan kali dalam 10 pertemuan terakhir melawan Watford di Liga Inggris.

Prediksi dan Skor H2H Arsenal vs Watford di Liga Inggris
Pemain Arsenal Ozil merayakan gol. FOTO/REUTERS

tirto.id - Pekan ketujuh Liga Inggris 2018/2019 menghadirkan laga antara Arsenal vs Watford di Stadion Emirates, Sabtu (29/9/2018) pukul 21.00 WIB. Berikut ini informasi terkait prediksi dan skor head-to-head (H2H) pertandingan tersebut.

Arsenal dalam tren mengesankan jelang laga ini. Klub asal London itu sukses menyapu bersih kemenangan dalam empat laga terakhir di Liga Inggris. Di ajang Piala Liga, skuat asuhan Unai Emery juga mengandaskan Brentford pada tengah pekan lalu.

Jelang menghadapi Watford, Mesut Ozil dan kolega juga memiliki rekor impresif melawan The Hornets. Dari 10 laga terakhir di Liga Inggris, Arsenal menang delapan kali. Namun dari tiga laga Liga Inggris terakhir, Arsenal juga kalah dua kali.

The Hornets sendiri memiliki raihan poin yang lebih baik dibanding Arsenal. Skuat asuhan Javi Gracia itu menempati posisi empat hingga pekan keenam, unggul satu poin dari Arsenal.

Jelang melawat ke Emirates, bek kiri Watford, Jose Holebas menegaskan timnya sedang fokus menghadapi Arsenal. Bek yang sudah mencetak empat assist untuk Watford itu mengaku bahwa timnya mempersiapkan diri secara serius.

“Mereka [Arsenal] tampil baik belakangan ini, meskipun mereka agak kesulitan di beberapa pertandingan. Tetapi, mereka bangkit setiap waktu dengan sangat baik--sebaik kami juga. Kami harus sangat fokus di setiap pertandingan dan menghadapinya dengan sangat serius,” ucap Holebas dikutip laman resmi Watford.

Perkiraan Susunan Pemain

Arsenal (4-2-3-1): Petr Cech; Hector Bellerin, Shkodran Mustafi, Sokratis, Nacho Monreal; Lucas Torreira, Granit Xhaka; Mesut Ozil, Aaron Ramsey, Pierre-Emerick Aubameyang; Alexandre Lacazette.

Watford (4-2-2-2): Ben Foster; Kiko Femenia, Craig Catchart, Christian Kabasele, Jose Holebas; Abdoulaye Doucoure, Etienne Capoue; Will Hughes, Roberto Pereyra; Troy Deeney, Andre Gray.

Rekor dan Skor H2H

02/04/2016: Arsenal vs Watford 4-0

27/08/2016: Watford vs Arsenal 1-3

31/01/2017: Arsenal vs Watford 1-2

14/10/2017: Watford vs Arsenal 2-1

11/03/2018: Arsenal vs Watford 3-0

Prediksi Pertandingan

Laga Arsenal vs Watford diprediksi akan berjalan ketat dan menarik. Tim tamu akan menantang The Gunners yang punya rekor bagus di kandang. Jika menilik selisih poin kedua tim, laga ini akan menjadi perebutan tiga poin krusial.

Di kubu Arsenal sendiri, empat kemenangan beruntun di ajang liga tentu menjadi modal positif. Tengah pekan lalu, anak asuh Emery pun mengandaskan Brentford di Piala Liga. Sebaliknya, Watford harus takluk melalui drama adu penalti melawan Tottenham.

Watford sendiri mendapat kabar baik jelang lawan Arsenal. The Hornets berhasil melakukan banding atas kartu merah yang diterima Christian Kabasele ketika menghadapi Spurs. Kabasele pun dapat diturunkan ketika menghadapi Arsenal.

Baca juga artikel terkait LIGA INGGRIS atau tulisan lainnya dari Ikhsan Abdul Hakim

tirto.id - Olahraga
Reporter: Ikhsan Abdul Hakim
Penulis: Ikhsan Abdul Hakim
Editor: Ibnu Azis