tirto.id - Laga Brasil vs Meksiko dalam babak 16 besar Piala Dunia 2018 akan dilangsungkan pada Senin (02/07/2018) di Samara Arena, Rusia. Jelang pertandingan ini, Juan Carlos Osoria selaku pelatih Timnas Meksiko mengaku masih terluka lantaran kekalahan dari Swedia dengan skor cukup telak 0-3 di pertandingan terakhir babak penyisihan grup.
Meksiko sebenarnya mengawali kiprah di Rusia dengan mulus. Jerman tanpa diduga mampu dikalahkan, juga kemenangan atas Korea Selatan di laga kedua. Namun, di laga terakhir kontra Swedia, Javier Hernandez dan kawan-kawan malah keok dengan tiga gol tanpa balas.
Kendati Meksiko tetap lolos ke 16 besar, Osorio mengatakan bahwa ia "terluka" karena timnya kebobolan 3-0 atas Swedia. Sang pelatih frustasi karena dibayang-bayangi Jerman dan Swedia yang menyambar posisinya.
Namun, tak disangka-sangka, Jerman justru takluk dari Korea Selatan dengan skor 2-0. Osorio mengakui bahwa lolosnya Meksiko semata-mata adalah karena kekalahan Jerman tersebut.
Jelang laga kontra Brasil, El Tri masih dibayangi capaian buruk dengan Swedia. Gagalnya penetrasi serta membiarkan lawan mencetak tiga gol yang terlalu banyak. Osorio sama sekali tidak senang dengan cara bermain timnya, tetapi itu pelajaran baginya.
Editor: AS Rimbawana