tirto.id - Dua tim haus kemenangan, Bhayangkara FC dan Persib Bandung akan bertanding dalam laga pekan 29 GoJek Liga 1 yang dihelat di Stadion PTIK, Jakarta, Sabtu (3/10/2018) hari ini. Mengingat kebutuhan akan poin penuh yang sudah benar-benar di ujung tanduk, kedua tim dipastikan menyuguhkan permainan terbaik dan duel ketat pun bakal tersaji.
Bhayangkara FC memang sedang dalam tren kurang baik. Dalam dua laga terakhir, The Guardians tak pernah memetik kemenangan. Terkini, pekan lalu mereka bahkan dibantai tiga gol tanpa balas oleh Borneo FC.
Apalagi Persib. Maung Bandung malah tak menyentuh kemenangan dalam lima laga beruntun. Bahkan pekan lalu ketika menjamu Bali United di laga kandang usiran, Maung Bandung hanya bermain imbang dengan skor 1-1.
Bagi kubu Persib, kembali dimungkinkannya mereka tampil dengan skuat lengkap bakal jadi modal utama. Dua striker andalan Maung Bandung, Jonathan Bauman dan Ezechiel N'Douassel dipastikan bisa bermain. Bauman pekan lalu terkena hukuman larangan tampil akibat kartu, sementara Eze baru saja kembali dari larangan lima kali berlaga dari Komite Disiplin (Komdis) PSSI.
"Persib Bandung mengalami sejumlah kekalahan berat pada beberapa laga terakhir karena mereka kehilangan tiga sampai empat pemain kunci. Dan pada laga besok melawan kami, seluruh pemain kunci Persib kemungkinan besar bisa diturunkan," tanggap pelatih Bhayangkara FC, Simon McMenemy.
Simon sendiri dipastikan berada dalam situasi sebaliknya. Meski bakal jadi tuan rumah, Bhayangkara FC dipastikan kehilangan sejumlah pemain. Putu Gede, Muhammad Hargianto, dan kiper Awan Setho tak bisa tampil lantaran sedang mengikuti pemusatan latihan Timnas Indonesia untuk Piala AFF 2018. Sementara dua pemain lain, Maldini Pali dan Lee Yoo Joon dipastikan menepi akibat akumulasi kartu.
Terlepas dari absennya lima pemain kunci, Bhayangkara FC tetap percaya diri menatap laga ini. Pasalnya, sejumlah pemain pilar macam Paulo Sergio, Vendry Mofu, hingga Vladimir Vujovic tetap bisa bermain sejak menit pertama.
Sementara itu, meski di atas kertas punya skuat utuh, Persib tak punya niatan meremehkan Bhayangkara FC. Itu pula yang mendasari pelatih Mario Gomez melakukan persiapan sangat matang guna menghadapi TheGuardians.
"Besok kami akan tampil full team. Untuk itu, besok adalah laga penting untuk meraih kemenangan. Persiapan kami sudah bagus, kami sudah menjalani latihan untuk meraih poin. Kami harus waspada karena kami tahu Bhayangkara sangat kuat di sini," tandas Mario Gomez.
Kemenangan dibutuhkan Persib untuk terus bersaing di jalur perebutan juara. Saat ini Maung Bandung menempati urutan tiga dengan 46 poin, tertinggal dari PSM Makassar (50 poin) serta Persija Jakarta (48 poin).
Sedangkan bagi Bhayangkara FC, kemenangan tak kalah penting guna masuk ke persaingan yang sama. Mengoleksi 43 poin, Paulo Sergio dan kawan-kawan masih terpaku di peringkat empat.
Lima Laga Terakhir Bhayangkara FC
29/10/2018 Liga 1 Borneo FC 3-0 Bhayangkara FC 24/10/2018 Liga 1 Bhayangkara FC 0-0 Arema FC 19/10/2018 Liga 1 Mitra Kukar 0-1 Bhayangkara FC 12/10/2018 Liga 1 Bhayangkara FC 2-0 Sriwijaya FC 6/10/2018 Liga 1 PS TIRA 2-0 Bhayangkara FC
Performa Bhayangkara FC sedang tak stabil. Mereka hanya mampu memenangkan dua dari lima laga terakhir. Sekali The Guardians imbang, dan menelan dua kekalahan.
Lima Laga Terakhir Persib Bandung
30/10/2018 Liga 1 Persib Bandung 1-1 Bali United 24/10/2018 Liga 1 PSM Makassar 1-0 Persib Bandung 20/10/2018 Liga 1 Persib Bandung 1-4 Persebaya Surabaya 15/10/2018 Liga 1 Persipura Jayapura 1-1 Persib Bandung 9/10/2018 Liga 1 Persib Bandung 1-2 Madura United FC
Sementara itu, Persib benar-benar sedang berada pada tren buruk. Tak sekali pun mereka memetik kemenangan di lima pertandingan terakhir. Dua kali Maung Bandung bermain imbang, dan menelan tiga kekalahan.
Head to Head Bhayangkara FC vs Persib
31/5/2018 Liga 1 Persib Bandung 0-1 Bhayangkara FC 24/9/2017 Liga 1 Persib Bandung 1-1 Bhayangkara FC 4/6/2017 Liga 1 Bhayangkara FC 2-0 Persib Bandung 12/10/2016 Liga 1 Persib Bandung 2-1 Bhayangkara FC 11/6/2016 Liga 1 Bhayangkara FC 4-1 Persib Bandung
Sepanjang sejarah pertemuan kedua kesebelasan, Persib baru sekali pernah mengalahkan Bhayangkara FC. Sekali laga berakhir imbang, dan tiga kali sudah Maung Bandung takluk dari The Guardians, termasuk kekalahan 0-1 di putaran pertama lalu.
Perkiraan Susunan Pemain Bhayangkara FC vs Persib
Bhayangkara FC: Wahyu Tri Nugroho; Alsan Sanda, Indra Kahfi, Vladimir Vujovic, M Fatcu Rochman; Adam Alis, Paulo Sergio, Wahyu Subo Seto, Vendry Mofu; Elio Martins, Marinus Wanemar.
Persib Bandung: Muhammad Natshir; Ardi Idrus, Bojan Malisic, Victor Igbonefo, Tony Sucipto; Supardi Nasir, Oh In-Kyun, Kim Jefferey Kurniawan, Ghozali Siregar; Ezechiel N'douassel, Jonathan Bauman.
Kickoff pertandingan Bhayangkara FC vs Persib dijadwalkan pukul 16.00 WIB. Jika tak ada perubahan, Indosiar akan menyiarkan langsung laga ini. Vidio.com juga akan menayangkannya secara live streaming.
Editor: Herdanang Ahmad Fauzan