tirto.id - Pertandingan Barcelona vs Real Sociedad akan diselenggarakan pada Kamis dini hari (17/12/2020) mulai pukul 03.00 WIB di Stadion Camp Nou, Spanyol. Duel pekan 19 La Liga 2020/2021 itu dapat disaksikan via live streaming beIN Sports.
Sociedad datang ke Camp Nou dengan status sebagai pemuncak klasemen hingga jornada 13 lalu. Namun, posisi La Real belum aman lantaran klub asal Basque itu memiliki poin yang sama dengan Atletico Madrid selaku runner-up, yakni 26.
Selain itu, angka tersebut berpotensi disamai Real Madrid. Los Blancos yang sudah mengemas 23 poin bakal tampil terlebih dahulu di kandang, dengan menjamu Athletic Bilbao pada Rabu (16/12) atau sehari sebelum laga Barcelona vs Sociedad.
Sebagai catatan, sementara Sociedad sudah bermain 13 kali pada La Liga musim ini, Atletico baru memainkan 11 laga. Adapun Real Madrid yang menempati peringkat ketiga klasemen juga baru 12 kali bertanding.
Artinya, posisi puncak klasemen Liga Spanyol pekan ini menjadi pertaruhan bagi La Real (julukan Sociedad) saat meladeni Blaugrana. Tim tamu jelas membutuhkan angka penuh dari laga ini.
Namun, performa yang kurang meyakinkan justru ditampilkan pasukan Imanol Alguacil itu, setelah selalu bermain imbang dalam 6 pertandingan terakhirnya di semua ajang kompetisi.
Apalagi, La Real juga bakal kehilangan Mikel Oyarzabal dan Aritz Elustondo dalam lawatannya ke Catalunya. Sedangkan gelandang eks Manchester City, David Silva, masih diragukan kondisinya.
"Peluangnya sangat sulit bagi Mikel (Oyarzabal) untuk dapat tampil, dia belum berlatih dengan tim. Sedangkan David perlu peningkatan. Saya harap hal itu tak menjadi masalah dan bisa selesai Rabu ini," kata Alguacil mengenai situasi internal tim asuhannya, dikutip dari Marca.
Kondisi tersebut membikin duel meladeni Barca bisa menjadi laga berat bagi tim tamu. Di sisi lain, Barcelona mulai menunjukkan sinyal kebangkitan usai mampu memetik kemenangan penting 1-0 atas Levante dalam laga pekan kemarin.
Selaku tuan rumah, Barca tentu tidak ingin mendapatkan kekalahan saat menjamu La Real. Tuan rumah diyakini bakal membawa misi kembali melanjutkan raihan impresif di Camp Nou.
Masih terjebak di peringkat ke-8 klasemen, dengan 17 poin, Blaugrana kemungkinan bakal tampil habis-habisan demi mengejar ketertinggalan 9 angka dari penghuni posisi puncak.
Lionel Messi diperkirakan tetap menjadi tumpuan utama bagi runner-up La Liga edisi terakhir itu dalam memburu kemenangan. Gol tunggal Messi ke gawang Levante bisa menjadi bukti bahwa La Pulga masih tajam dan layak diandalkan.
Duel menjamu Sociedad di markas sendiri ini pun menjadi peluang besar bagi sang penyerang asal Argentina itu untuk menambah gol. Sejauh ini, Messi baru mengemas 5 gol di La Liga 2020/2021.
"Anda harus menyadari bahwa lawan tidak akan membuatnya mudah. Ia selalu dijaga oleh banyak [pemain]. Namun, dia [Messi] mampu menunjukkan bahwa ia jadi penentu," ucap Ronald Koeman, arsitek Barca, terkait bomber andalannya tersebut.
Perkiraan Susunan Pemain
Barcelona (4-3-3): Marc-André ter Stegen; Jordi Alba, Clément Lenglet, Ronald Araujo, Sergiño Dest; Frenkie de Jong, Sergio Busquets, Pedri; Philippe Coutinho, Lionel Messi, Antoine Griezmann.
Real Sociedad (4-3-3): Álex Remiro; Andoni Gorosabel, Igor Zubeldia, Robin Le Normand, Nacho Monreal; David Silva, Martín Zubimendi, Mikel Merino; Portu, Willian José, Adnan Januzaj.
Skor Head to Head Barcelona vs Sociedad
08/03/20 Barcelona vs Sociedad 1 - 0
14/12/19 Sociedad vs Barcelona 2 - 2
21/04/19 Barcelona vs Sociedad 2 - 1
15/09/18 Sociedad vs Barcelona 1 - 2
21/05/18 Barcelona vs Sociedad 1 - 0
5 Laga Terakhir Barcelona
29/11/20 Barcelona vs Osasuna 4 - 0
03/12/20 Ferencváros vs Barcelona 0 - 3
06/12/20 Cádiz vs Barcelona 2 - 1
09/12/20 Barcelona vs Juventus 0 - 3
14/12/20 Barcelona vs Levante 1 - 0
5 Laga Terakhir Sociedad
30/11/20 Sociedad vs Villarreal 1 - 1
04/12/20 Sociedad vs Rijeka 2 - 2
07/12/20 Alavés vs Sociedad 0 - 0
11/12/20 Napoli vs Sociedad 1 - 1
13/12/20 Sociedad vs Eibar 1 - 1
Live Streaming Barcelona vs Sociedad
Pertandingan Barcelona vs Sociedad dapat disaksikan melalui live streaming beIN Sports pada Kamis (17/12/2020), pukul 03.00 WIB. Penggemar sepak bola dapat berlangganan beIN Sports Connect untuk mengakses siaran La Liga 2020/2021.
Biaya langganan siaran beIN Sport Connect adalah Rp20.000 per minggu dan Rp40.000 per bulan. Dengan mengakses beIN Sport Connect, laga-laga menarik Liga Spanyol, Liga Italia dan kompetisi top Eropa lainnya, dapat disaksikan.
LINK STREAMING BARCELONA VS SOCIEDAD BEIN SPORTS
Klasemen Liga Spanyol 2020/2021
Klub | Main | Menang | Poin |
Real Sociedad | 13 | 7 | 26 |
Atlético Madrid | 11 | 8 | 26 |
Real Madrid | 12 | 7 | 23 |
Villarreal | 13 | 5 | 22 |
Sevilla | 11 | 6 | 19 |
Granada | 12 | 5 | 18 |
Cádiz | 13 | 5 | 18 |
Barcelona | 11 | 5 | 17 |
Celta Vigo | 13 | 4 | 16 |
Real Betis | 13 | 5 | 16 |
Eibar | 13 | 3 | 15 |
Valencia | 13 | 3 | 14 |
Athletic Bilbao | 12 | 4 | 14 |
Elche | 11 | 3 | 14 |
Alavés | 13 | 3 | 14 |
Getafe | 12 | 3 | 13 |
Real Valladolid | 13 | 3 | 13 |
Levante | 12 | 2 | 11 |
Huesca | 13 | 1 | 11 |
Osasuna | 12 | 3 | 11 |
Penulis: Beni Jo
Editor: Addi M Idhom