Menuju konten utama

Prediksi Atletico vs Real Madrid LaLiga 2024: Waspadai Griezmann

Dalam laga Atletico Madrid vs Real Madrid di Laliga 2024, tim tamu dinilai perlu mewaspadai salah satu penyerang tim tuan rumah, yakni Griezmann.

Prediksi Atletico vs Real Madrid LaLiga 2024: Waspadai Griezmann
Eder Militao dari Real Madrid, kiri, berebut bola dengan Reinildo Mandava dari Atletico Madrid selama pertandingan sepak bola perempat final Copa del Rey Spanyol antara Real Madrid dan Atletico Madrid di stadion Santiago Bernabeu di Madrid, Kamis, 26 Januari 2023. (AP Photo /Bernat Armangue)

tirto.id - Prediksi Atletico vs Real Madrid dalam laga LaLuga 2024 bisa menjadi panggung ketajaman Antoine Griezmann yang perlu diwaspadai tim tamu. Laga yang dimainkan di Stadion Cívitas Metropolitano, Madrid, tersebut akan disiarkan live Vidio dan beIN Sports 3 pada Senin, 30 September 2024, pukul 02.00 WIB.

Laga Derbi Madrid tentu akan menjadi primadona dalam rangkaian jadwal Liga Spanyol pekan ini. Bermain di kandang sendiri, Atletico akan berusaha mengejar kemenangan. Griezmann tentu akan menjadi andalan tuan rumah dalam menjebol gawang Madrid.

Urusan menjebol gawang Madrid memang bukan perkara yang terlalu sulit bagi Griezmann. Faktanya, sepanjang karir profesionalnya, Griezmann tercatat pernah menjebol gawang Madrid sebanyak 11 kali.

Prediksi Atletico vs Real Madrid

Griezmann secara statistik sering kali dalam kondisi on fire ketika bertemu Madrid. Menurut catatan statistik Transfermarkt, Griezmann telah menghadapi Real Madrid sebanyak 41 kali di semua kompetisi. Catatan itu ia buat, baik saat masih berseragam Real Sociedad, Barcelona, maupun Atletico.

Tim yang dibela Griezmann memang sering kalah saat menghadapi Real Madrid. Dari 41 laga itu, Griezmann hanya 10 kali meraih kemenangan dan 12 hasil imbang. Artinya, terdapat 19 laga yang berakhir dengan kekalahan.

Namun, soal catatan individu, Griezmann cukup garang. Ia mampu mencetak 11 gol dan delapan assists dari 41 laga itu. Jumlah itu menjadi salah satu catatan terbaik Griezmann ketika menghadapi sebuah tim. Rekor tersebut hanya kalah dari catatan menghadapi Athletic Bilbao (14 gol), Valencia (13 gol), Celta Vigo (12 gol), dan Getafe (12 gol).

Catatan lainnya adalah Griezmann cukup produktif dalam beberapa laga terakhir Atletico melawan rival sekotanya. Tiga gol berhasil ia ciptakan dalam empat pertemuan terakhir yang semuanya terjadi di musim lalu. Masing-masing terjadi di laga LaLiga, Copa del Rey, dan Supercopa de Espana.

Torehan apik dari Griezmann akan menjadi modal bagus bagi Los Rojiblancos jelang laga ini. Apalagi, tim asuhan Diego Simeone sedang dalam tren bagus dengan empat kemenangan dan tiga imbang di tujuh laga awal LaLiga musim ini. Dengan kata lain, Atletico belum terkalahkan musim ini.

"Kami sama sekali tidak merasakan lelah. Lagi pula kami harus menghadapi laga ini dengan cara terbaik, dengan kekuatan dan dukungan pendukung kami. Jika kami bisa seperti itu, ada peluang bagi kami untuk memenangi pertandingan," kata gelandang Koke.

Sementara itu, Real Madrid juga menuju laga ini dengan modal cukup bagus. Sama seperti Atletico, Real Madrid juga belum terkalahkan. Bahkan secara perolehan poin, Madrid lebih banyak dibandingkan Atletico.

Jika Atletico telah mengumpulkan 15 poin, Madrid lebih unggul dengan koleksi 17 poin. Jumlah itu mereka dapatkan dari hasil lima kemenangan dan dua imbang. Namun di sisi lain, Madrid harus waspada karena kekalahan akan membuat mereka digeser oleh sang rival.

"Kami tentunya ingin terus bermain seperti ini jelang laga hari Minggu [waktu setempat, melawan Atletico]. Laga tersebut tidak akan berlangsung mudah," ucap Ancelotti di laman resmi klub.

Prediksi Susunan Pemain Atletico Madrid vs Real Madrid

Griezmann tentu saja akan kembali menjadi andalan Simeone dalam laga penting seperti ini. Pemain lain, yang disimpan atau tidak dimainkan secara penuh saat Atletico berjumpa Celta, diprediksi akan kembali menjadi starter. Mereka adalah Julián Alvarez, Rodrigo De Paul, dan Axel Witsel.

Madrid, di sisi lain, masih akan menanti kabar Kylian Mbappe yang mengalami cedera. Kehadiran Mbappe akan sangat berguna dalam membongkar pertahanan Atletico. Akan tetapi, jika memang absen, Endrick atau Arda Güler bisa menjadi opsi pengganti.

Berikut perkiraan susunan pemain dan formasi Madrid vs Atletico.

Atletico Madrid (3-5-2): Jan Oblak; José María Giménez, Robin Le Normand, Axel Witsel; Nahuel Molina, Reinildo Mandava, Koke, Rodrigo De Paul, Conor Gallagher; Antoine Griezmann, Julián Alvarez. Pelatih: Diego Simeone

Real Madrid (4-2-3-1): Thibaut Courtois; Dani Carvajal, Éder Militão, Antonio Rüdiger, Ferland Mendy; Federico Valverde, Luka Modrić; Jude Bellingham, Vinícius Júnior, Arda Güler; Rodrygo. Pelatih: Carlo Ancelotti

Rekor Head to Head (H2H) Atletico Madrid vs Real Madrid

Musim lalu kedua tim bertemu empat kali dengan dominasi Atletico. Dua kemenangan mereka dapatkan di LaLiga dan Copa del Rey. Real Madrid hanya sekali menang di Supercopa de Espana dan satu laga lainnya di LaLiga berakhir imbang.

Hasil 5 Pertemuan Terakhir Atletico Madrid vs Real Madrid

LaLiga

  • 04-02-2024: Real Madrid vs Atletico Madrid 1-1
  • 25-09-2023: Atletico Madrid vs Real Madrid 3-1
  • 26-02-2023: Real Madrid vs Atletico Madrid 1-1

Copa del Rey

  • 19-01-2024: Atletico Madrid vs Real Madrid 4-2

Supercopa de Espana

  • 11-01-2024: Real Madrid vs Atletico Madrid 5-3

Hasil 5 Pertandingan Terakhir Atletico Madrid

LaLiga

  • 27-09-2024: Celta Vigo vs Atletico Madrid 0-1
  • 23-09-2024: Rayo Vallecano vs Atletico Madrid 1-1
  • 16-09-2024: Atletico Madrid vs Valencia 3-0
  • 01-09-2024: Athletic Bilbao vs Atletico Madrid 0-1

Champions League

  • 20-09-2024: Atletico Madrid vs Leipzig 2-1

Hasil 5 Pertandingan Terakhir Real Madrid

LaLiga

  • 25-09-2024: Real Madrid vs Deportivo Alaves 3-2
  • 22-09-2024: Real Madrid vs Espanyol 4-1

Champions League

  • 18-09-2024: Real Madrid vs Stuttgart 3-1

LaLiga

  • 15-09-2024: Real Sociedad vs Real Madrid 0-2
  • 02-09-2024: Real Madrid vs Real Betis 2-0

Live Streaming Atletico Madrid vs Real Madrid

Jika tidak ada perubahan jadwal, pertandingan Liga Spanyol 2024-25 antara Atletico Madrid vs Real Madrid di Stadion Cívitas Metropolitano, Madrid, akan tayang live di Vidio dan beIN Sports 3, Senin (30/9) pukul 02.00 WIB.

Untuk dapat menyaksikan Liga Spanyol 2024-25 di Vidio, Anda dapat memilih paket berlangganan dengan beberapa pilihan berbeda. Paket Platinum 30 Hari dibanderol Rp43.290, Paket Platinum 1 Tahun senilai Rp298.590, Paket Diamond 30 Hari (HP dan tablet) Rp87.690, Paket Diamond 30 Hari (semua perangkat) Rp154.290, Paket Diamond 1 Tahun (HP dan tablet) Rp609.390, dan Paket Diamond 1 Tahun (semua perangkat) Rp1.053.390. Pembelian paket Diamond sudah termasuk akses nonton Liga Inggris dan semua harga tersebut sudah termasuk PPN 11 persen.

Sedangkan di beIN Sports juga dibutuhkan biaya berlangganan untuk menyaksikan Liga Spanyol 2024-25. Paket yang tersedia adalah Paket Bulanan Rp45.000, Paket 1 Bulan Rp50.000, dan Paket Setahun Rp399.000.

Link live streaming Atletico Madrid vs Real Madrid: Vidio

Link live streaming Atletico Madrid vs Real Madrid: beIN Sports 3

* Jadwal dan stasiun televisi yang menayangkan Liga Spanyol 2024-25 dapat berubah sewaktu-waktu sesuai dengan kebijakan pemegang hak siar.

Baca juga artikel terkait LIGA SPANYOL atau tulisan lainnya dari Wan Faizal

tirto.id - Olahraga
Kontributor: Wan Faizal
Penulis: Wan Faizal
Editor: Fadli Nasrudin