tirto.id - Prediksi Aston Villa vs Liverpool menunjukkan tim tamu berpotensi mendominasi laga dalam jadwal EPL pada Rabu, 11 Mei 2022 tersebut. Laga di Stadion Villa Park ini bisa ditonton via live streaming Mola TV, mulai pukul 02.00 WIB, Rabu dini hari.
Liverpool gagal mendapatkan hasil positif dari pertandingan Liga Primer Inggris (EPL) pekan ke-35 lalu. Menghadapi Tottenham di Stadion Anfield, skuad asuhan Jurgen Klopp hanya bisa mengemas 1 poin dari hasil imbang 1-1.
Hasil seri itu membuat The Reds semakin tertinggal dari pesaing terdekatnya pada perebutan gelar juara EPL 2021/2022. Saat ini Liverpool terpaut 3 poin dari Manchester City yang berada di puncak klasemen. Sang rival, pada pekan lalu, berhasil meraih kemenangan meyakinkan dengan skor 5-0 saat melawan Newcastle.
Untuk bisa menyalip raihan Man City tersebut, Liverpool mesti meraih hasil maksimal dalam 3 laga sisa musim 2021/2022, termasuk saat berjumpa Aston Villa pekan ini. Di sisi lain, Mohamed Salah dan kolega juga harus menunggu hasil yang diperoleh City di sejumlah laga terakhir musim ini.
Prediksi Aston Villa vs Liverpool di EPL Pekan Ini
Aston Villa berharap dapat mempertahankan performa impresifnya. Setelah meraih kemenangan beruntun atas Norwich dan Burnley, kini mereka dihadapkan pada tim kuat, Liverpool.
Kemenangan pun diperlukan oleh Aston Villa guna mengangkat posisinya di klasemen EPL. Saat ini, The Villans masih tertahan di posisi 11 dengan 43 poin, terpaut 1 angka dari Crystal Palace.
“Kami punya tujuan lebih penting untuk mengambil poin maksimal dan naik ke atas klasemen, dan para pemain telah melakukannya," ujar Steven Gerrard, pelatih kepala Aston Villa.
Bagi Gerrard, laga EPL pekan ini merupakan sesuatu yang istimewa. Pasalnya, dia akan melawan tim yang membesarkannya sebagai pemain. Gerrard telah menjadi legenda Liverpool yang telah memperkuat tim tersebut selama lebih kurang 17 tahun.
Sementara itu, Liverpool diprediksi bakal berupaya mati-matian untuk memetik kemenangan atas Aston Villa. The Reds butuh tambahan poin penuh sebab pekan lalu mereka gagal memperolehnya.
"Kami ingin memenangkannya [melawan Tottenham]. Dengan posisi kami di klasemen, kami ingin semakin dekat dengan [juara] liga dan butuh tambahan poin penuh, [meskipun gagal] tetapi kami masih berpeluang," ungkap Fabinho, gelandang bertahan Liverpool.
Fabinho berharap timnya bakal berjuang lebih keras untuk merengkuh gelar juara EPL, merebutnya dari tangan Manchester City.
"Kami berharap mereka [Man City] kehilangan poin, dan seperti yang saya katakan sebelumnya, kami akan tetap berjuang dan mencoba memenangkan laga selanjutnya melawan Aston Villa," tambah pemain asal Brasil tersebut.
Prediksi Susunan Pemain Aston Villa vs Liverpool
Jacob Ramsey diprediksi bakal absen dari skuad Aston Villa setelah menderita cedera pangkal paha di sesi latihan. Kortney Hause dan Leon Bailey juga diragukan bisa tampil.
Dua mantan pemain Liverpool yang kini bermain untuk Aston Villa, Philippe Coutinho dan Danny Ings, kemungkinan besar akan mendapat tempat di starting line up dalam laga nanti.
Adapun kubu The Reds bisa tampil dengan skuad terbaiknya demi bisa mencuri poin penuh di Villa Park. Namun, pelatih Jurgen Klopp mesti memutar otak guna menjaga kondisi fisik skuadnya. Ini karena Liverpool bakal melakoni laga final Piala FA pada pekan depan.
Untuk mencegah kelelahan maupun cedera pemain, di sektor sayap pertahanan, Klopp ditengarai bakal memasang Tsimikas dan Joe Gomez. Adapun sektor penyerang tengah akan diserahkan pada pemuda Portugal, Diogo Jota.
Berikut prediksi susunan line up kedua tim:
Aston Villa:Emiliano Martinez; Matthew Cash, Ezri Konsa, Tyrone Mings, Lucas Digne; John McGinn, Calum Chambers, Douglas Luiz; Emiliano Buendia; Danny Ings, Ollie Watkins | Pelatih: Steven Gerrard
Liverpool:Alisson Becker; Joe Gomez, Joel Matip, Virgil Van Dijk, Tsimikas; Naby Keita, Fabinho, Thiago; Mohamed Salah, Diogo Jota, Luis Diaz | Pelatih: Jurgen Klopp
Rekor Head to Head Aston vs Villa vs Liverpool
Jika melihat catatan 5 pertemuan terakhir kedua tim, Aston Villa masih kalah jauh dibanding The Reds. Dalam sejumlah kesempatan itu, The Villans telah menelan 4 kekalahan.
Namun, Aston Villa punya sejarah bagus saat menjamu Liverpool di Villa Park. Pada Oktober 2020 lalu, mereka berhasil mengalahkan The Reds dengan skor telak 7-2.
Hasil 5 Laga Terakhir Aston vs Villa vs Liverpool:
11/12/21, Liverpool 1 - 0 Aston Villa
10/04/21, Liverpool 2 - 1 Aston Villa
09/01/21, Aston Villa 1 - 4 Liverpool
05/10/20, Aston Villa 7 - 2 Liverpool
05/07/20, Liverpool 2 - 0 Aston Villa.
Hasil 5 Laga Terakhir Aston Villa:
02/04/22, Wolverhampton Wanderers 2 - 1 Aston Villa
09/04/22, Aston Villa 0 - 4 Tottenham Hotspur
23/04/22, Leicester City 0 - 0 Aston Villa
30/04/22, Aston Villa 2 - 0 Norwich City
07/05/22, Burnley 1 - 3 Aston Villa.
Hasil 5 Laga Terakhir Liverpool:
24/04/22, Liverpool 2 - 0 Everton
28/04/22, Liverpool 2 - 0 Villarreal
30/04/22, Newcastle United 0 - 1 Liverpool
04/05/22, Villarreal 2 - 3 Liverpool
08/05/22, Liverpool 1 - 1 Tottenham Hotspur.
Link Live Streaming Aston vs Villa vs Liverpool di Mola TV
Duel Aston vs Villa vs Liverpool dalam jadwal Liga Inggris 2021/2022 dapat disaksikan melalui live streaming Mola TV, mulai pukul 02.00 WIB, Rabu dini hari (11/5/2022).
Untuk mengakses pertandingan tersebut, Anda dapat berlangganan paket Mola TV. Tersedia langganan 1 bulan dengan paket Entertainment + Sports Single Stream seharga Rp60.000. Paket durasi 1 tahun juga tersedia dengan harga mulai Rp576.000.
Dengan berlangganan paket Mola TV, Anda tidak hanya bisa menyaksikan tayangan sepak bola, tetapi juga kompetisi olahraga lain, antara lain UFC, Nascar Cup Series, Smackdown, PGA Tour Golf, dan lain sebagainya.
Penulis: Fadli Nasrudin
Editor: Addi M Idhom