tirto.id - Prediksi Argentina vs Cuaracao di laga friendly 2023 mengunggulkan tim tuan rumah. Berlangsung di Stadion Unico Madre de Ciudades, laga FIFA Matchday 2023 pada Rabu (29/3) tersebut menjadi kesempatan bagi Lionel Messi mencetak rekor gol ke-100 bersama La Albiceleste.
Jadwal Argentina vs Curacao pada Rabu, 29 Maret 2023, dimulai pukul 06.30 WIB. Jalannya laga ini bisa dipantau melalui live score Soccerway dan Sofascore.
Bagi sang juara Piala Dunia 2022, laga kontra Curacao menjadi pertandingan FIFA Matchday kedua pada bulan ini. Sebelumnya, skuad besutan Lionel Scaloni menang 2-0 atas Panama dalam laga uji coba Jumat (24/3/2023) lalu.
Di pihak lawan, Curacao selalu kalah dalam 4 laga internasional terakhir, termasuk saat tumbang 2 kali oleh Indonesia pada September tahun lalu.
Terbaru, Curacao menjalani jeda internasional dengan memainkan laga Concacaf Nations League kontra Kanada. Hasilnya, pemilik peringkat 86 dunia itu takluk 0-2.
Prediksi Argentina vs Curacao: Rekor Messi 100 Gol
Lionel Messi selangkah lagi bisa mencatatkan gol ke-100 bersama Timnas Argentina. Pekan lalu, La Pulga turut menyumbang 1 gol kemenangan Argentina atas Panama.
Gol itu merupakan yang ke-99 dari Messi sepanjang kariernya bersama Timnas Argentina. Sejauh ini, Messi telah membukukan 173 caps di skuad La Albiceleste.
Jika dapat membobol gawang Curacao, Messi akan menjadi pemain ke-3 dengan koleksi mencapai 100 gol di level timnas, selain legenda Iran Ali Dei (109) dan Cristiano Ronaldo (122 gol).
Messi sudah terlihat dalam sesi latihan Timnas Argentina jelang meladeni Curacao. Sebelumnya, La Pulga absen dalam pertandingan internal versus River Plate seusai laga kontra Panama pekan lalu.
Maka itu, kemungkinan besar Messi akan turun sebagai pemain utama di laga kontra Curacao. Dia pantas mendapatkan tempat bukan hanya karena perburuan rekor.
Messi sedang berada dalam tren terbaiknya bersama Timnas Argentina. Pemain berusia 35 tahun itu selalu mencetak gol dalam 5 laga terakhir bersama La Albiceleste.
Dalam 12 pertandingan terakhir bersama Argentina, Messi bahkan hanya sekali tak mencetak gol, yakni di laga melawan Polandia saat Piala Dunia 2022 lalu.
Sementara itu, skuad Argentina setelah Piala Dunia 2022 tengah dalam kondisi terbaiknya. Pelatih Argentina, Lionel Scaloni juga terkesan dengan pencapaian Albiceleste pada Piala Dunia 2022 lalu, yang sekaligus menggenapi torehan Copa America 2021 silam.
“Sungguh luar biasa bisa memberikan ini kepada orang-orang [rakyat Argentina]. Saya tidak tahu kapan hal seperti ini akan terjadi lagi,” kata pelatih terbaik FIFA 2022 itu dalam perayaan juara (uji coba melawan Panama) pada Jumat (24/3/2023) lalu, seperti dilansir AS Argentina.
Kini, skuad Argentina dihadapkan dengan persiapan jelang Copa America yang akan berlangsung di Amerika Serikat pada tahun depan. Laga kontra Curacao dapat menjadi pijakan Argentina untuk kembali menatap turnamen-turnamen mendatang.
Curacao bakal menantang Argentina dengan skuad berisikan sejumlah pemain yang merumput di Eropa. Pada laga terakhir, 10 dari 11 pemain yang masuk line-up tercatat bermain di Eropa musim ini.
Di lini depan, misalnya, Curacao memiliki Rangelo Janga, penyerang CFR Cluj yang mencatatkan 8 gol dari 20 penampilan di Liga Rumania.
Di barisan tengah, Curacao memiliki Juninho Bacuna, gelandang milik Birmingham yang tampil 36 kali di EFL Championship (level 2 Liga Inggris). Di sektor yang sama, Curacao juga mengandalkan Leandro Bacuna, pemain yang musim ini membela Watford di Championship.
Selain nama-nama tadi, Curacao masih memiliki sejumlah pemain yang membela klub-klub di Liga Belanda dan Liga Turki.
Prediksi Susunan Pemain Argentina vs Curacao
Argentina berpotensi turun dengan skuad terbaiknya dengan kondisi tim yang tengah prima. Lionel Messi kemungkinan akan langsung dipasang sejak menit awal.
Sejumlah pemain yang sebelumnya dimasukan sebagai pengganti di laga terakhir, seperti Lisandro Martinez, Leandro Paredes, hingga Lautaro Martinez, berpeluang diberi tempat sejak awal laga.
Sementara itu, Curacao kemungkinan masih akan mengandalkan susunan pemain seperti di laga terakhir. Rangelo Janga bisa kembali dipasang di lini serang. Kemudian, sektor tengah berpotensi kembali dihuni oleh Juninho Bacuna dan Leandro Bacuna.
Berikut prediksi susunan pemain Argentina vs Curacao:
Argentina (4-3-3): Emiliano Martínez; Gonzalo Montiel, Lisandro Martinez, Nicolás Otamendi, Marcos Acuña; Rodrigo De Paul, Leandro Paredes, Enzo Fernández; Lionel Messi, Lautaro Martinez, Angel Di Maria. Pelatih: Lionel Scaloni.
Curacao (4-2-3-1): Eloy Room; Jurien Gaari, Roshon van Ejma, Cuco Martina, Sherel Floranus; Vurnon Anita, Richairo Zivkovic; Leandro Bacuna, Juninho Bacuna, Brandley Kuwas; Rangelo Janga. Pelatih: Remko Bicentini.
Head to Head Argentina vs Curacao
Pertandingan pada Rabu (29/3/2023) menjadi pertemuan pertama Argentina dan Curacao. Berikut hasil 5 pertandingan terakhir masing-masing tim.
Hasil 5 Pertandingan Terakhir Argentina:
24/03/22 Argentina vs Panama 2-0
18/12/22 Argentina vs Prancis 3-3 (pen 4-2)
14/12/22 Argentina vs Kroasia 3-0
10/12/22 Belanda vs Argentina 2-2 (pen 3-4)
4/12/22 Argentina vs Australia 2-1.
Hasil 5 Pertandingan Terakhir Curacao:
26/03/23 Curacao vs Kanada 0-2
27/09/22 Indonesia vs Curacao 2-1
24/09/22 Indonesia vs Curacao 3-2
10/06/22 Kanada vs Curacao 4-0
07/06/22 Honduras vs Curacao 1-2.
Link Live Score Argentina vs Curacao Friendly 2023
Jika tidak ada perubahan jadwal, Argentina vs Cuaracao bakal dihelat di Stadion Unico Madre de Ciudades, pada Rabu (29/3/2023) pagi. Jalannya pertandingan dapat disimak melalui live score Soccerway maupun Sofascore mulai pukul 06.30 WIB.
Link Live Score Argentina vs Curacao - Soccerway
Link Live Score Argentina vs Curacao – Sofascore
Link Live Score Argentina vs Curacao – Flashscore
*Jadwal pertandingan Argentina vs Curacao Friendly 2023 dapat berubah sewaktu-waktu sesuai dengan kebijakan penyelenggara pertandingan.
Penulis: Dicky Setyawan
Editor: Addi M Idhom