Menuju konten utama

PPDB SMP Sukoharjo 2022 Tahap 2: Jadwal & Alur Daftar Mulai 20 Juni

Pendaftaran PPDB SMP Sukoharjo 2022 tahap 2 telah dibuka mulai hari ini 20 Juni 2022.

PPDB SMP Sukoharjo 2022 Tahap 2: Jadwal & Alur Daftar Mulai 20 Juni
Ilustrasi PPDB. foto/Istockphoto

tirto.id - PPDB SMP Sukoharjo 2022 Tahap 2: Alur Pendaftaran Mulai 20 Juni

Pendaftaran penerimaan Peserta Didik Baru (PPDB) Tahap 2 untuk jenjang Sekolah Menengah Pertama (SMP) di Kabupaten Sukoharjo tahun ajaran 2022/2023 telah dimulai hari ini Senin, 20 Juni 2022.

PPDB SMP Sukoharjo 2022 dibagi dalam dua tahap, yaitu Tahap I untuk jalur lingkungan yang telah dilaksanakan pada 15-16 Juni 2022, dan daftar ulang yang dilaksanakan pada 17-18 Juni 2022.

Sementara untuk tahap II untuk jalur zonasi, afirmasi, perpindahan tugas/anak guru, yang dijadwalkan dilaksanakan mulai hari ini 20-22 Juni 2022, dan daftar ulang yang dilakukan pada 24-25 Juni 2022.

Pendaftaran PPDB SMP Sukoharjo 2022 dilakukan secara online melalui situs resmi http://ppdb-sukoharjo.net. Berikut ini alur pendaftaran, syarat, dan jadwalnya.

Alur Pendaftaran PPDB SMP Sukoharjo 2022

1. Siswa hanya boleh memilih salah satu jalur dan diberikan 4 pilihan.

2. Pilihan 1 dan 2 wajib diisi SMP Negeri, pilihan 3, 4 bisa diisi SMP negeri / swasta.

3. Jika jumlah pendaftar melebihi daya tampung sedangkan jumlah pendaftar jalur lain belum terpenuhi, maka pendaftar mengisi kekurangan daya tampung di jalur lain dalam sekolah tersebut.

4. Jika jumlah pendaftar di semua jalur melebihi daya tampung, maka pendaftar yang nilainya dibawah passing grade akan digeser ke pilihan berikutnya.

5. Jika ada beberapa pendaftar dengan batas bawah yang sama persis maka diterima semua sesuai jalurnya.

6. Menandatangani surat pernyataan bersedia masuk di SMP dimana pendaftar dinyatakan diterima.

7. Jika pendaftar diterima di SMP pilihan ke-2/3/4, maka serah terima berkas pendaftaran dilakukan oleh antar petugas sekolah (bukan oleh pendaftar).

Syarat PPDB SMP Sukoharjo 2022

- Bagi Pendaftar Afirmasi

Menunjukan KIP/PKH /KKS/KPS asli atau Basis Data Terpadu (BDT), Data Terpadu Kesejahteraan Sosial (DTKS), mengumpulkan fotocopy 2 lembar. (buku rekening tidak berlaku).

- Bagi Pendaftar Jalur Perpindahan Tugas Orang Tua

Menunjukkan surat penugasan asli dari instansi, lembaga, kantor atau perusahaan yang mempekerjakan, dan mengumpulkan fotocopy 2 lembar

- Bagi anak guru yang akan mendaftar di SMP di mana orang tuanya mengajar :

Mengumpulkan fotocopy SK mengajar terakhir 2 lembar.

Jadwal PPDB SMP Sukoharjo 2022

1. Pendaftaran Online: 20 - 22 Juni 2022

2. Pengumuman diterima: 24 - 25 Juni 2022

3. Daftar Ulang: 24 - 25 Juni 2022

4. Hari Pertama Masuk Sekolah: 11 Juli 2022.

Baca juga artikel terkait PPDB 2022 atau tulisan lainnya dari Yandri Daniel Damaledo

tirto.id - Pendidikan
Penulis: Yandri Daniel Damaledo
Editor: Addi M Idhom