Menuju konten utama

Polisi Investigasi Dugaan Manipulasi Hasil Voting Produce 101

Kepolisian melakukan investigasi Produce 101 season 4 dan pada 3 season sebelumnya.

Polisi Investigasi Dugaan Manipulasi Hasil Voting Produce 101
Produce x 101. Instagram/produce_x_101's

tirto.id - Kepolisian Seoul Metropolitan melakukan investigasi atas dugaan manipulasi hasil voting Produce 101 baik dari season 1 hingga season 4. Hal itu disampaikan pada sesi konferensi pers, Senin (2/9/2019).

"Saat ini kami sedang melakukan proses investigasi dari Produce 101 season 4 [Produce X 101], kami juga sedang meneliti apakah ada pelanggaran hukum yang sama pada 3 season sebelumnya," kata perwakilan kepolisian dikutip Naver.

Konferensi pers itu merupakan puncak dari isu manipulasi voting data yang dilaporkan oleh perwakilan penggemar Produce X 101 pada 24 Juli 2019. Saat itu mereka melaporkan tudingan penggelapan dan pelanggaran tentang UU tentang Tanggung Jawab Penyiaran.

Usai resmi dilaporkan, polisi lantas mulai melakukan penyidikan tiga hari kemudian. Sempat 1 bulan lebih tak terdengar kabar atas kelanjutan investigasi tersebut, hari ini perwakilan dari Kepolisian Seoul akhirnya kembali merespons.

“Pihak kepolisian telah melakukan investigasi dan penyidikan terhadap kantor CJ ENM dan juga perusahaan yang berkepentingan dalam mengurus data voting. Kami juga telah melakukan pemeriksaan pada seluruh staf yang terlibat dalam program tersebut,” ujar perwakilan kepolisian dikutip News1.

Meskipun telah melakukan pemeriksaan, ada beberapa dokumen yang masih mereka butuhkan sebagai bukti tambahan.

“Beberapa dokumen dan bukti yang saat ini kami cari adalah bukti-bukti yang berkaitan dengan dugaan manipulasi hasil voting pada 3 season sebelumnya,” kata pihak kepolisian.

Sementara itu, meskipun sedang ditempa kontroversi, boy group pemenang program Produce X 101 atau Produce 101 season 4, X1, tetap memulai debut sesuai dengan rencana.

Debut mereka ditandai dengan merilis album terbaru bertajuk Quantum Leap pada 27 Agustus 2019.

Berbeda dengan season-season sebelumnya, yang dibanjiri sponsor, pada season terakhir, tim produksi Produce X 101 tidak melakukan kerja sama dengan brand manapun, hingga keputusan akhir atas kasus yang menimpa X1 dinyatakan selesai.

Baca juga artikel terkait PRODUCE 101 atau tulisan lainnya dari Syarifah Aini

tirto.id - Musik
Kontributor: Syarifah Aini
Penulis: Syarifah Aini
Editor: Ibnu Azis