Menuju konten utama

Pocophone F1 Dijual Perdana Hari Ini, Harga Mulai Rp4,499 Juta

Pocophone F1 smartphone sub-brand Xiaomi menawarkan spesifikasi flagship namun dibanderol dengan harga terjangkau.

Pocophone F1 Dijual Perdana Hari Ini, Harga Mulai Rp4,499 Juta
Xiaomi Pocophone F1. FOTO/Dok. Xiaomi

tirto.id - Pocophone F1, smartphone sub-brand Xiaomi mulai dipasarkan di Indonesia hari ini, Kamis, 30 Agustus 2018. Ponsel yang menawarkan spesifikasi flagship ini bisa diperoleh di saluran penjualan daring Lazada dan Mi.co.id mulai pukul 11.00 WIB.

Pocophone F1 yang mengandalkan Snapdragron 845, secara tak langsung menantang deretan smartphone yang mengusung chipset sama. Sebut saja Samsung Galaxy Note 9, Asus Zenfone 5Z, OnePlus 6, LG G7 ThinQ, atau Xiaomi Mi 8. Perangkat ini pun diprediksi bakal jadi incaran konsumen saat dipasarkan nanti.

Xiaomi sebagai induk Pocophone sempat menyandang predikat "gaib" untuk Redmi Note 5 yang diluncurkan pada April lalu. Alvin Tse selaku Head of Pocophone Global berjanji bahwa Pocophone F1 tak akan bernasib sama. "Kami bekerja keras untuk memastikan bahwa pasokan berjalan lancar," katanya pada Senin (27/8) seperti dikutip dari Antara.

Lebin lanjut, Alvin menjelaskan bahwa pasokan menjadi terbatas karena produksi smartphone saat ini menjadi semakin rumit. "Kadang kurang satu komponen karena salah satu suplier, kadang kurang komponen yang lainnya lagi, dan ini mempengaruhi rantai pasokan," ujarnya pula.

Pocophone F1 yang mengunggulkan kecepatan didukung chipset Snapdragron 845 dan kartu grafis Adreno 630. Smartphone ini membawa RAM 6GB dan penyimpanan internal hingga 128GB yang bisa diperluas hingga 256GB via microSD. Selain kecepatan, Pocophone F1 juga mengandalkan ketahanan. Baterai 4.000 mAh ditanamkan di perangkat ini yang dilengkapi teknologi Quick Charge 3.0.

Dari sisi desain, Pocophone F1 mengusung layar 6,18 inci dikemas dengan Corning Gorilla Glass plus "poni" termasuk Infrared Face Unlock. Sektor fotografi diperkuat kamera belakang ganda 12MP sensor Sony IMX363 dan 5MP sensor Samsung. Sementara untuk kebutuhan selfie, Pocophone F1 mengandalkan kamera 20 MP dengan AI Beautify.

Berkaca pada spesifikasi di atas, tak menutup kemungkinan smartphone ini bakal banjir permintaan. Terlebih, harga yang ditawarkan cukup terjangkau, yakni Rp4,499 juta di varian 6GB/64GB dan Rp4,999 juta di varian 6GB/128GB. Oleh karenanya, untuk mengantisipasi banyaknya permintaan yang tak diimbangi jumlah pasokan, Pocophone akan memanfaatkan infrastruktur Xiaomi.

"Kami paham dengan tantangan yang dihadapi di pasar besar, Indonesia salah satu pasar smartphone terbesar di dunia saat ini. Jadi, sangat penting bagi brand smarpthone seperti kami untuk menekel isu itu," jelas Alvin. "Dengan investasi Xiaomi Indonesia kami meningkatkan jumlah pusat layanan, sehingga pengguna dapat membeli ponsel langsung ke tempat yang resmi," tambah dia.

Adapun Pocophone F1 resmi diperkenalkan di Indonesia dalam sebuah acara peluncuran di Jakarta pada Senin (27/8) lalu. Tersedia dalam dua varian warna Graphite Black dan Steel Blue, smartphone ini bisa dibeli di Lazada dan Mi.co.id mulai pukul 11.00 WIB.

Baca juga artikel terkait XIAOMI atau tulisan lainnya dari Ibnu Azis

tirto.id - Teknologi
Penulis: Ibnu Azis
Editor: Ibnu Azis