Menuju konten utama

PKS Khawatir PKB Tak Jadi Dukung Sudirman Said

Ketua DPP PKS, Mardani Ali Sera mengatakan, saat ini kesepakatan antara PKB dan koalisi PKS, Gerindra dan PAN baru 70 persen.

PKS Khawatir PKB Tak Jadi Dukung Sudirman Said
Bakal calon Gubernur Jawa Tengah Sudirman Said menyampaikan keterangan terkait sejumlah kandidat bakal cawagub pendampingnya untuk Pilkada Jawa Tengah di Jakarta, Selasa (2/1/2017). ANTARA FOTO/Puspa Perwitasari.

tirto.id - Partai Keadilan Sejahtera (PKS) khawatir Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) tak jadi mendukung Sudirman Said sebagai cagub Jateng 2018. Karena, menurut Ketua DPP PKS, Mardani Ali Sera, saat ini kesepakatan antara PKB dan koalisi PKS, Gerindra dan PAN baru 70 persen.

"Komunikasi terjadi, tadi saya ngomong sama Mas Dirman, 'mas doain katanya masih finalisasi' tapi kemungkinan 60-70 persen dengan Mbak Ida ya. Kemungkinan. Tapi di politik 30 persen bisa berubah," kata Mardani di Kompleks DPR, Senayan, Jakarta Pusat, Selasa (9/1/2018).

Sementara, kata Mardani, dalam politik segalanya bisa berubah di menit terakhir sebelum penentuan. Bisa saja, menurutnya, sebelum pendaftaran PKB berbalik mendukung Ganjar Pranowo atau justru mengusung calon sendiri dengan membentuk koalisi baru bersama Golkar yang sampai saat ini belum menentuka sikap di Pilgub Jateng.

"PKB sendiri bukan organ independen yang bisa memutuskan sendiri. Dia ada dengan PDIP sudah bagus, mungkin dengan Pak Jokowi, kalau ada telepon dari Pak Jokowi bisa ganti nanti," kata Mardani.

Namun, Mardani menyatakan PKS dan partai pengusung Sudirman lainnya akan senang bila PKB tidak mengubah sikapnya. Sebab, menurutnya, dukungan PKB cukup berarti untuk kontestasi di Jateng.

"Kami selama ini berinteraksi di DPR cukup panjang dengan Mbak Ida dan Mbak Ida berkualitas walaupun orang Jawa Timur," kata Mardani.

Ketua Desk Pilkada PKB, Daniel Johan pagi tadi mencuitkan di akun Twitternya sebuah pengumuman bahwa PKB akan mendeklarasikan pasangan Sudirman Said-Ida Fauziyah sebagai cagub-cawagub Jateng 2018.

Saat dikonfirmasi kembali melalui telepon, Daniel membenarkan cuitannya. Menurutnya, PKB telah memutuskan untuk bergabung dengan koalisi Gerindra, PAN dan PKS mengusung Sudirman Said-Ida Fauziyah di Pilgub Jateng 2018.

"Nanti jam 2 siang diumumkan di DPP PKB. Semua sudah oke," kata Daniel kepada Tirto, Selasa (9/1/2018).

Senada dengan Daniel, Wakil Ketua Umum Gerindra, Fadli Zon pun membenarkan ada arah untuk memasangkan Sudirman Said-Ida Fauziyah.

"Arahnya memang ke situ kemarin, ada nama Bu Ida. Kalau enggak salah nanti diumumkan. Tunggu saja," kata Fadli di Kompleks DPR, Senayan, Jakarta Pusat, Selasa (9/1/2018).

Bila PKB jadi bergabung dengan koalisi PAN, PKS dan Gerindra, maka Sudirman mengantungi 42 kursi dari total kursi seluruh partai tersebut. Sementara, syarat minimal untuk dapat maju di Pilgub Jateng 2018 adalah 20 kursi.

Baca juga artikel terkait PILGUB JATENG 2018 atau tulisan lainnya dari M. Ahsan Ridhoi

tirto.id - Politik
Reporter: M. Ahsan Ridhoi
Penulis: M. Ahsan Ridhoi
Editor: Abdul Aziz