Menuju konten utama

Persib Beberkan Alasan Pemecatan Mario Gomez dari Kursi Kepelatihan

Sikap sering mengkritik manajemen dan permintaan gaji tambahan membuat Persib akhirnya mendepak pelatih Mario Gomez yang sebenarnya masih punya kontrak di Bandung sampai akhir 2019.

Persib Beberkan Alasan Pemecatan Mario Gomez dari Kursi Kepelatihan
Pemain beserta official berfoto bersama saat launching tim Persib Bandung 2018 di Graha Persib, Bandung, Jawa Barat, Sabtu (17/3/2018). ANTARA FOTO/Raisan Al Farisi

tirto.id - Persib telah resmi melepas pelatih Mario Gomez pada Rabu (12/12/2018) yang lalu. Meski demikian, hingga saat ini teka-teki mengenai alasan didepaknya pria asal Argentina itu belum terjawab.

Prestasi Gomez sebenarnya tak bisa dibilang buruk. Meski gagal merengkuh juara, setidaknya ia mampu mengantarkan Persib finis di peringkat empat klasemen akhir Liga 1 2018. Torehan ini jauh lebih baik dari tahun sebelumnya, di mana Maung Bandung hanya dapat mengakhiri musim di urutan 13.

Ditanyai mengenai hal ini, Komisaris PT Persib Bandung Bermartabat (PBB), Kuswara S Taryono membenarkan jika alasan Gomez didepak memang bukan prestasi.

"Bukan [karena gagal juara]. Penilaiannya banyak, dilakukan secara menyeluruh dan komprehensif," ujar Kuswara seperti dikutip antara.

Alasan lebih jelas keluar dari Direktur PT PBB, Teddy Tjahyono. Teddy yang juga pertama kali membeberkan kabar pemecatan Gomez lewat sebuah wawancara menyebut bahwa alasan di balik pemecatan Gomez adalah perilaku sang pelatih.

"Pemutusan kontrak Gomez dikarenakan perilakunya. Hubungan Gomez dengan pemain hingga ofisial tim tidak kondusif," tulis antara dalam pemberitaannya, Sabtu (15/12/2018).

Teddy juga menyebut jika Gomez mengkritik manajemen karena Persib tidak memiliki lapangan tempat latihan sendiri. Gomez sempat mengungkapkan kepada media soal permasalahan bonus dan meminta kenaikan gaji.

Aspek inilah yang membuat Teddy dan manajemen Persib mengambil langkah tegas dengan mendepak Gomez. Padahal, seperti diketahui, Gomez sebenarnya masih punya sisa kontrak melatih di Persib hingga akhir musim 2019.

Hingga saat ini Persib sendiri sedang dalam proses mencari pengganti Gomez. Kuswara mengharapkan para suporter Maung Bandung sabar terlebih dahulu dalam menunggu keputusan siapa pelatih baru Persib. Yang jelas, saat ini manajemen sedang fokus mengurus kontrak baru bagi sejumlah pemain yang ingin dipertahankan.

"Sabar saja dulu. Mudah-mudahan dalam jangka waktu dekat sosoknya sudah ada, nanti kami kasih tahu. Sekarang kami belum bisa bilang," ujarnya.

Baca juga artikel terkait LIGA 1 2019 atau tulisan lainnya dari Herdanang Ahmad Fauzan

tirto.id - Olahraga
Penulis: Herdanang Ahmad Fauzan
Editor: Herdanang Ahmad Fauzan