Menuju konten utama
Indonesia Open 2019

Persiapan Matang Jadi Kunci Minions Kantongi Tiket Perempat Final

Marcus-Kevin hanya butuh 28 menit untuk kantongi tiket 8 besar. Sebelumnya, duet Minions berjuang nyaris 1 jam di babak 32 besar.

Persiapan Matang Jadi Kunci Minions Kantongi Tiket Perempat Final
Ganda putra Indonesia, Marcus Gideon dan Kevin Sanjaya saat konferensi pers usai 16 besar Indonesia Open 2019 di Istora Senayan, Kamis (18/7/2019). tirto.id/Herdanang Ahmad Fauzan

tirto.id - Duet Minions, Marcus Fernaldi Gideon dan Kevin Sanjaya, berhasil menang dua set tanpa balas atas pasangan India, Satwiksairaj Rankireddy dan Chirag Shetty, pada babak 16 besar Indonesia Open 2019 di Istora Senayan, Jakarta, Kamis (18/7/2019). Usai pertandingan, Kevin menyatakan, persiapan matang jadi kunci dirinya dan Marcus tampil lebih maksimal ketimbang pertandingan sebelumnya.

"Hari ini kami bermain lebih baik ketimbang kemarin ya [Selasa]. Dan kami lebih siap dari sisi lapangan, shuttlecock, maupun aspek lain," ujar Kevin kepada Tirto.

Pada Selasa (16/7) dalam duel di 32 besar, duet Minions dipaksa bermain tiga set atas wakil Jepang, Takuto Inoue-Yuki Kaneko. Marcus-Kevin kehilangan set pertama, sebelum merebut dua set sisa. Laga berjalan alot dan berlangsung nyaris 1 jam.

Kesan yang sama juga dirasakan pasangan Kevin, Marcus Gideon. Cuma faktor telat panas yang dirasa Marcus masih kurang. Sisanya, dia mengatakan puas.

"Hari ini kami bermainnya enak ya. Awalnya aja enggak banyak kontrol-kontrol. Tapi kami bermain baik dan enggak bikin kesalahan sendiri," sambungnya.

Pada set pertama, Marcus-Kevin unggul jauh 21-15. Sementara di set kedua, meski sempat kejar-mengejar poin hingga perolehan sama kuat 5-5, Marcus-Kevin akhirnya menang dengan angka lebih telak 21-14. Laga berlangsung cukup cepat hanya 28 menit.

Kendati meraih kemenangan mudah, ganda putra peringkat 1 dunia itu tetap mengapresiasi permainan lawan.

"Mereka punya serangan yang cukup baik. Mereka punya power yang keras," tandas Kevin.

Marcus-Kevin harus menunggu pemenang laga Choi Solgyu-Seo Seung Jae (Korea Selatan) vs Ou Xuang Yi-Zhang Nan (Cina) untuk mengetahui lawannya di perempat final, yang bakal berlangsung Jumat (19/7) besok.

Duet Minions berpelung bertemu unggulan ke-3 asal Cina, Lin Jun Hui-Liu Yu Chen di semifinal, apabila mampu mengatasi permainan lawannya di 8 besar.

Baca juga artikel terkait INDONESIA OPEN 2019 atau tulisan lainnya dari Herdanang Ahmad Fauzan

tirto.id - Olahraga
Reporter: Herdanang Ahmad Fauzan
Penulis: Herdanang Ahmad Fauzan
Editor: Ibnu Azis