tirto.id - Pelatih Persija, Julio Banuelos tidak mempermasalahkan jadwal laga melawan Borneo FC dalam leg kedua semifinal Piala Indonesia di Stadion Segiri, Samarinda, Sabtu (6/7/2019) besok.
Walau Persija baru saja menghadapi PSS di Liga 1, Rabu (3/7/2019) kemarin, bagi Banuelos situasinya adil karena Borneo FC juga melakoni laga terakhirya pada hari yang sama.
"Tidak ada alasan masalah recovery karena jadwal kami sama dengan tim Borneo, di mana kami dua hari lalu lawan Sleman dan Borneo lawan Kalteng Putra. Sekali lagi kondisi sama, yang penting tim memberikan yang maksimal untuk pertandingan," tutur Banuelos.
Sebelumnya dalam laga melawan PSS, Banuelos memang sempat sedikit mengeluhkan jadwal. Sebab, Persija saat itu baru melakoni laga Piala Indonesia dan punya masa recovery singkat, sementara PSS mendapat jeda lebih panjang. Dalam laga itu sendiri Persija mengalahkan PSS 1-0.
Kini di ajang Piala Indonesia Banuelos berharap anak asuhnya dapat kembali fokus. Sebab Macan Kemayoran tidak boleh kalah. Pada pertemuan leg pertama di Jakarta, mereka mengalahkan Pesut Etam, namun hanya dengan skor tipis 2-1. Artinya, di laga besok minimal mereka harus bisa bermain imbang jika ingin lolos ke partai puncak Piala Indonesia.
"Kami datang, siap di pertandingan besok untuk memberikan penampilan terbaik, bagus, dan maksimal sekaligus menang. Itu adalah tujuan kami datang ke Borneo," tandas mantan asisten Luis Milla tersebut.
Jika tidak ada perubahan, kick off laga Borneo FC vs Persija Sabtu (6/7/2019)
besok bakal dilaksanakan pukul 15.30 WIB. Pertandingan bakal disiarkan langsung pula oleh stasiun televisi nasional RCTI.
Penulis: Herdanang Ahmad Fauzan
Editor: Irwan Syambudi