Menuju konten utama

Oh In-Kyun dan Titus Bonai Resmi Gabung Persipura Jayapura

Selain Oh In-Kyun dan Tibo, Persipura juga telah resmi mendatangkan Irvan Mofu dari Karketu FC dan Israel Wamiau dari Arema FC.

Oh In-Kyun dan Titus Bonai Resmi Gabung Persipura Jayapura
Pemain Persib nomor punggung 33 (Inkyun) berusaha memberikan sundulan bola meski dihalang-halangi oleh dua pemain Sriwijaya pada pertandingan pembukaan Piala Presiden 2018 Persib melawan Sriwijaya, Stadion GBLA, Bandung, Selasa (16/1/2018). tirto.id/Arimacs Wilander

tirto.id - Setelah menunjuk Luciano Leandro sebagai pelatih, Persipura dipastikan mendapatkan Oh In-Kyun dan Titus Bonai. Selain keduanya, nama-nama lain yang resmi memperkuat Mutiara Hitam yakni Irvan Mofu dari Karketu FC dan Israel Mamiau dari Arema FC.

Satu pemain lainnya yang tengah diusahakan merapat untuk bergabung bersama Boaz Solossa dan kawan-kawan yaitu penjaga gawang Prio Sembodho. Berbeda dengan empat pemain lainnya yang mendapat kontrak, kiper milik Bhayangkara FC itu diupayakan bergabung dengan status pinjaman.

“Untuk pemain yang masuk, kita rekrut Titus Bonai, Irvan Mofu, Israel Wamiau, dan Oh In-Kyun. Kami sedang berproses untuk meminjam kembali kiper Bhayangkara FC, Panggih Prio Sembodho,” beber Ketua Umum Persipura, Benhur Tomi yang biasa disapa BTM sebagaimana dilansir situs resmi Liga 1.

Oh In-Kyun dan Tibo direkrut Persipura setelah keduanya tak memperpanjang kontrak dengan klub asalnya, Persib dan Borneo FC. Padahal, In-Kyun maupun Tibo merupakan pemain yang diandalkan musim lalu.

Bersama Persib, pemain asal Korea Selatan itu berlaga sebanyak 27 kali dengan torehan tiga gol dan dua assist, sedangkan Tibo mendapatkan jumlah bermain sebanyak 28 pertandingan. Ia membukukan 7 gol dan tiga assist.

Sementara itu, Prisca Womsiwor dipastikan hengkang dari skuat Persipura. Pemain berusia 23 tahun yang musim lalu menorehkan satu gol dan tiga assist bagi Mutiara Hitam itu dipastikan bergabung bersama Barito Putera.

“Kalau Prisca Womsiwor dari laporan manajer Rudy Maswi dikatakan pemain bersangkutan mohon izin meninggalkan Persipura. Kami izinkan dan persilakan, semoga kariernya menanjak,” ujar Benhur Tomi.

Baca juga artikel terkait LIGA 1 2019 atau tulisan lainnya dari Hendi Abdurahman

tirto.id - Olahraga
Penulis: Hendi Abdurahman
Editor: Hendi Abdurahman