Menuju konten utama

Nonton Series Kawin Tangan Episode 3-4, Sinopsis-Link Streaming

Serial Kawin Tangan episode 3 dan 4 tayang hari ini dan besok. Berikut link nonton dan jadwal lengkap.

Nonton Series Kawin Tangan Episode 3-4, Sinopsis-Link Streaming
Poster Serial Kawin Tangan. (Instagram/wetvindonesia)

tirto.id - Serial Kawin Tangan episode 3 – 4 tayang pada Jumat-Sabtu, 21 dan 22 Juni 2024 di WeTV.

Serial bergenre romansa khusus untuk 17 tahun ke atas ini, tayang perdana pada 14 Juni 2024.

Kawin Tangan yang digarap oleh sutradara Benni Setiawan ini, dibintangi oleh dua artis papan atas Indonesia yaitu Reza Rahadian dan Mikha Tambayong.

Sinopsis Serial Kawin Tangan

Kisah romantis dengan balutan komedi ini berpusat pada perjalanan cinta sepasang suami istri baru, Edi (Reza Rahadian) dan Elsa (Mikha Tambayong). Sepasang suami istri yang belum lama mengarungi biduk rumah tangga ini, terlihat begitu bahagia dan sangat menikmati masa-masa pernikahan awal mereka. Sepertinya, mereka masih diliputi nuansa bulan madu.

Akan tetapi, seiring perjalanan waktu pernikahan, benih-benih konflik mulai terjadi. Ini dipicu karena setelah delapan bulan berjalan, Edi dan Elsa belum juga dikaruniai anak. Tanda-tanda bahwa Elsa akan hamil juga belum terlihat.

Elsa dan Edi pun semakin tidak tenang. Keduanya lama kelamaan makin gelisah, karena orang-orang di sekitar mereka mulai ribut dan mengeluarkan banyak omongan serta tuntutan yang membebani keduanya.

Ternyata, ujung pangkal kenapa Elsa belum juga hamil adalah, Edi punya permasalahan yang unik. Edi ternyata tidak bisa berhubungan intim dengan Elsa. Sebagai istri yang baik, Elsa terus berupaya memahami permasalahan suaminya itu.

Walaupun Elsa sudah berusaha sabar. orang-orang di sekitarnya, makin gencar saja menuntut Elsa untuk hamil. Berbagai tuntutan tersebut pada akhirnya mampu membuat kesabaran Elsa goyah. Konflik pun mulai mewarnai rumah tangga keduanya yang sebelumnya sangat harmonis.

Lalu, bagaimana kelanjutan kisah antara Edi dan Elsa pada episode 3 dan 4 ini? Bagaimanakah sikap Edi yang rahasianya mulai terbongkar di episode 3 dan 4 ini? Bagaimanakah Elsa menghadapi orang-orang di sekitarnya yang mulai mengetahui permasalahan sebenarnya dari konflik pernikahan mereka itu?

Untuk mengetahui jawabannya, segera saksikan serial Kawin Tangan di layanan streaming WeTV.

Daftar Pemain Kawin Tangan

Reza Rahadian yang pernah membintangi serial Layangan Putus, Pasutri Gaje, serta film-film layar lebar tanah air seperti Habibie dan Ainun dan Imperfect berperan sebagai Edi. Sementara itu Mikha Tambayong yang juga sering menghiasi layar kaca dan layar lebar lewat film Teluh Darah dan Sewu Dino, berperan sebagai Elsa.

Selain kedua bintang itu, sederetan bintang muda tanah air yang populer pada layar kaca dan layar lebar Indonesia juga ikut membintangi serial original WeTV ini. Berikut adalah daftar pemain Kawin Tangah:

  • Reza Rahadian sebagai Edi
  • Mikha Tambayong sebagai Elsa
  • Arifin Putra
  • Frederika Cull- Christoffer Nelwan
  • Celia Nadia Thomas
  • Jeremie J Tobing
  • Kirana Devina
  • Niniek Karim
  • Luthi Saputra

Jadwal Tayang Serial Kawin Tangan

Agar Anda tidak ketinggalan mengikuti serial Kawin Tangan, berikut adalah jadwal tayang serial Kawing Tangan sampai episode terakhir atau episode 8:

  • Episode 1: Jumat, 14 Juni 2024
  • Episode 2: Sabtu, 15 Juni 2024
  • Episode 3: Jumat, 21 Juni 2024
  • Episode 4: Sabtu, 22 Juni 2024
  • Episode 5: Jumat, 28 Juni 2024
  • Episode 6: Sabtu, 29 Juni 2024
  • Episode 7: Jumat, 5 Juli 2024
  • Episode 8: Sabtu, 6 Juli 2024

Link Nonton Serial Kawin Tangan Episode 3-4

Episode 3 Serial Kawin Tangan tayang pada Jumat, 21 Juni 2024, dan episode 4 tayang pada Sabtu, 22 Juni 2024.

Saksikan kelanjutan kisah dari Edi (Reza Rahadian) dan Elsa (Mikha Tambayong) ini, hanya di WeTV. Berikut ini adalah tautan untuk menyaksikan serial Kawin Tangan episode 3 dan 4:

Link Nonton Serial Kawin Tangan Episode 3 - 4

Baca juga artikel terkait SERIAL atau tulisan lainnya dari Lucia Dianawuri

tirto.id - Film
Kontributor: Lucia Dianawuri
Penulis: Lucia Dianawuri
Editor: Yantina Debora