tirto.id - Drakor populer besutan Netflix, Gyeongseong Creature Season 2 dijadwalkan rilis pada Jumat, 27 September 2024 dengan subtitle Indonesia.
Seri yang dibintangi oleh Han So Hee serta Park Seo Joon ini masih melanjutkan kisah Chae Ok dan Tae Sang dalam melawan monster ciptaan petinggi militer Jepang bernama Kapten Kuroko.
Diproduksi sebanyak 7 episode, nama Jung Dong Yoon masih tercatat sebagai sutradaranya. Ia juga yang berada di balik layar drama musim pertama yang berhasil meraih sukses besar.
Dong Yoon dikenal sebagai sineas senior dengan karya yang sangat populer di jagad K Drama, seperti It’s Okay to Not Be Okay, Hot Stove League, Exit, dan lain-lain.
Sementara itu penulis naskah Gyeongseong Creature Season 2 adalah Kang Eun Kyung yang juga menjadi penulis musim pertamanya. Ia dikenal telah banyak menulis drama populer sepertiDr Romantic 2 dan 3, Where the Star Land, dan sederet judul lainnya.
Seri ini memadukan genre thriller, sci-fi, aksi dan sejarah dengan rating usia 15+ serta dapat ditonton selama durasi sekitar 1 jam per episode.
Spoiler Lengkap Drakor Gyeongseong Creature Season 2
Dalam trailer yang baru, terdapat kilasan kisah musim pertama yang ditutup dengan tenggelamnya Chae Ok dan ibunya, menampilkan keharuan bagaimana sang ibu yang telah menjadi monster masih berusaha melindungi putrinya.
Najin (spesies cacing parasit) yang menyebabkan ibunya menjadi monster, kemudian keluar dari jasadnya lalu masuk ke leher Chae OK. Najin itu yang memberikan kemampuan pada tubuh Chae Ok untuk tetap bertahan selama bertahun-tahun dan bangun lagi di era tahun 2024.
Puluhan tahun berlalu, Chae Ok masih mengingat kejadian di masa Gyeongseong 1945. Sudah pasti keadaan telah berubah, bahkan nama kota itu menjadi Seoul.
Dalam kebingungan, Chae Ok bertemu dengan sosok pria yang mirip dengan Jang Tae Sang. Saat ia mengejar dan memanggilnya dengan nama Tuan Jang, pria itu berkata bahwa ia adalah Jang Ho Jae.
Kembali ke masa lalu, Kapten Kuroko dan dan eksperimennya ternyata berlanjut walau rumah sakit sudah dihancurkan. Ia bahkan memiliki pasukan mirip ninja yang bertempur demi kepentingan Kuroko. Mereka mengejar Chae Ok dan Tae Jang hingga ke penjuru Korea.
Sementara karakter baru bernama Seung Jo (Bae Hyeon Seong), memiliki kemampuan mengendalikan tentakel monster. Ia akan menambah keseruan alur cerita drama menegangkan ini dengan menjadi tokoh jahat. Seung Jo akan melawan Chae Ok dan Tae Sang dengan kemampuannya tersebut.
Lokasi penelitian saat ini bukan lagi di Rumah Sakit Ongseong di Gyeongseong, melainkan di Jeonseung Pharmaceutical. Mereka masih meneliti Najin dan membuat varian baru yang lebih buruk.
Fakta-Fakta Menarik Gyeongseong Creature Season 2
Berikut ini beberapa fakta menarik tentang series Netflix Gyeongseong Creature:
1. Kisah inti drama ini adalah tentang Tae Sang dan Chae Ok dalam misi mencari orang-orang Korea yang hilang di masa pendudukan Jepang tahun 1945, dan menemukan eksperimen mengerikan di sebuah rumah sakit Ongseong.
Ternyata ceritanya terinspirasi dari eksperimen mematikan yang benar-benar dilakukan oleh tentara Jepang terhadap warga sipil Cina dan Korea sebelum dan selama Perang Dunia II.
2. Najin adalah nama parasit yang diteliti oleh ilmuwan Jepang di drama ini. Najin yang masuk ke tubuh inangnya akan memberi kekuatan penyembuhan pada tubuh inangnya itu. Karenanya Chae Ok tidak mati dan menua walau telah puluhan tahun tertidur.
3. Najin yang diberi tambahan serum tertentu akan mengubah inangnya menjadi monster.
4. Ternyata yang menjadi pemberi dana bagi proyek penelitian monster di rumah sakit Ongseong adalah Yukiko Maeda, istri komisaris polisi Jepang.
5. Myeong-ja, selir komisaris polisi Jepang yang sedang hamil, meminum air yang didalamnya ada Najin. Ini menjadi pertanyaan apakah anaknya nanti akan menjadi monster juga atau tidak.
Link Streaming Nonton Drakor Gyeongseong Creature Season 2 Sub Indo
Drama ini akan tayang di Netflix sekaligus seluruh episode dengan dilengkapi sub Indo. Pastikan Anda telah menjadi member dan membeli paket berlangganan. Berikut adalah akses menuju drama menegangkan tersebut:
Link Nonton Drakor Gyeongseong Creature Season 2
Penulis: Cicik Novita
Editor: Yandri Daniel Damaledo