Menuju konten utama

Nonton Drakor Uncle Samsik Eps 8-9 Sub Indo & Spoiler Lengkapnya

Berikut ini spoiler Drakor Uncle Samsik episode 8-9 yang tayang hari ini Rabu, 29 Mei 2024.

Nonton Drakor Uncle Samsik Eps 8-9 Sub Indo & Spoiler Lengkapnya
Drama Uncle Samsik. youtube.Hulu

tirto.id - Drama Korea (drakor) Uncle Samsik episode 8-9 dijadwalkan tayang pada Rabu, 29 Mei 2024, di Disney Plus Hotstar. Platform ini juga sudah menyediakan subtitle bahasa Indonesia sehingga drama Uncle Samsik dapat ditonton oleh pemirsa di Tanah Air.

Uncle Samsik menjadi drama debut Song Kang Ho, aktor veteran yang sudah membintangi banyak judul film. Drama dengan nuansa politik ini digarap oleh sutradara sekaligus penulis skenario Shin Yeon Shick yang pernah terlibat pembuatan film Cassiopeia (2022).

Dikemas dalam 10 episode, drakor Uncle Samsikbercerita tentang Park Doo Chil yang dijuluki sebagai Paman Samsik. Ia kemudian bertemu dengan pemuda ambisius bernama Kim San yang ingin mengubah Korea menjadi negara pusat industri.

Paman Samsik dengan kemampuan yang ia miliki akhirnya memutuskan untuk membantu Kim San. Keduanya pun terlibat dalam gejolak bisnis dan politik yang membahayakan karier serta nyawa mereka.

Song Kang Ho dipercaya untuk memerankan karakter Paman Samsik yang berkharisma dan banyak akal. Dalam drama ini, pemain film Emergency Declaration ini juga akan beradu peran dengan Byun Yo Han yang belum lama ini membintangi film Following (2024).

Spoiler Drakor Uncle Samsik Episode 8-9 Pekan Ini

Pada episode sebelumnya atau episode 7, terungkap bahwa Kim San sudah mengenal Han Rim saat mendapatkan beasiswa Albright untuk melanjutkan pendidikan ke Amerika Serikat. Keduanya kembali reuni dan terlihat cukup dekat, tapi Paman Samsik tampak tak suka dengan kedekatan mereka.

Paman Samsik lantas bertemu dengan Rachel Jung yang tertarik sekaligus skeptis dengan mimpi Kim San. Sementara itu, Paman Samsik berhasil memanipulasi Seong Min hingga mendapatkan kepercayaannya.

Kim San masih menjalankan rencananya untuk menjatuhkan Seong Min dan menjanjikan berita hangat untuk para reporter. Seong Min rupanya berniat menggunakan vote atau suara palsu. Seperti yang bisa diduga, Seong Min memukul Kim San dan reporter berhasil mengabadikan peristiwa itu.

Pada episode berikutnya, Kim San dan Paman Samsik melanjutkan kolaborasi untuk rencana mereka selanjutnya. Kim San juga sempat membaca berita di koran tentang Seong Min yang memukulnya.

Kim San kemudian bertemu dengan Rachel Jung. Mereka menghabiskan waktu dan minum bersama, Kim San juga menceritakan mimpi-mimpinya pada Rachel. Pada akhirnya, mereka berdua terlibat dalam hubungan yang lebih intim dan mesra.

Setelah Seong Min berhasil dijatuhkan, Kim San menggantikan posisinya sebagai citra demokrasi yang baru. Akan tetapi, Paman Samsik memperingatkan Kim San agar lebih berhati-hati karena semakin banyak perhatian publik yang didapatkan Kim San, maka akan lebih banyak orang yang siap untuk menghancurkannya.

Paman Samsik meminta agar Kim San untuk tetap teguh dengan rencananya dan selalu dekat dengan Jenderal Choi Han Rim. Paman Samsik pun dengan tenang mengatakan bahwa semua yang terjadi sudah berjalan sesuai dengan rencananya.

Link Streaming Nonton Drakor Uncle Samsik Sub Indo

Drakor Uncle Samsik dapat ditonton menggunakan subtitle bahasa Indonesia di platform Disney Plus Hotstar melalui link berikut ini:

Link Streaming Drakor Uncle Samsik Sub Indo

Pastikan Anda telah berlangganan Disney Plus Hotstar agar dapat menonton keseluruhan episode drama Uncle Samsik. Jika belum berlangganan, silakan mendaftar dengan cara berikut:

  1. Kunjungi laman www.hotstar.com
  2. Klik tombol "Langganan Sekarang"
  3. Masukkan nomor ponsel dan klik "Dapatkan Kode"
  4. Masukkan kode yang dikirim ke ponsel
  5. Pilih paket berlangganan yang diinginkan, bisa bulanan atau tahunan
  6. Pilih metode pembayaran dan selesaikan pembayaran

Baca juga artikel terkait DRAKOR UNCLE SAMSIK atau tulisan lainnya dari Erika Erilia

tirto.id - Film
Kontributor: Erika Erilia
Penulis: Erika Erilia
Editor: Yantina Debora