tirto.id - Drama Korea (drakor) terbaru, The Empire episode 3 telah tayang pada Sabtu (1/10/2022) pukul 22.30 KST, atau pukul 20.30 WIB di JTBC.
Drakor The Empire akan tayang setiap Sabtu dan Minggu, serta bisa ditonton dengan subtitle bahasa Indonesia di platform streaming VIU.
Drama ini menceritakan soal keluarga telah mengumpulkan kekayaan dan kekuasaan yang besar melalui hukum. Mereka menghadapi kehancuran karena skandal.
Han Hye-Ryul (Kim Sun-Ah) dan keluarganya berasal dari latar belakang hukum. Dia bekerja sebagai kepala tim investigasi khusus di Kantor Kejaksaan Distrik Pusat.
Suami Han Hye Ryul, Na Geun-Woo (Ahn Jae-Wook) dan ibunya Ham Gwang-Jeon (Lee Mi-Sook) keduanya bekerja sebagai profesor sekolah hukum.
Sedangkan, ayahnya Han Gun-Do (Song Young-Chang) bekerja sebagai pengacara untuk firma hukum terbesar di Korea Selatan.
Dalam The Empire episode 3 menceritakan, Na Geun Woo mencurigai Dana Natal yang cukup besar merupakan penyebab dari kematian seseorang.
Karena itulah dia berniat untuk menggali lebih dalam mengenai kasus tersebut meskipun tahu mungkin nyawanya akan dalam bahaya.
Di sisi lain, Han Hye Ryul mendapatkan cukup kekuasaan untuk bersaing dengan suaminya dalam pencalonan kepresidenan.
Sementara itu, Han Hye Ryul nampaknya tidak berniat untuk mundur dari tindakannya menyerang Jusung.
Dengan percaya diri, dia mengatakan bahwa dana Natal harus segera dipercepat dan tidak perlu memperdulikan kenyataan bahwa mereka adalah VIP.
Tindakan Han Hye Ryul ini tentunya membuat para VIP marah besar, bahkan salah satu dari mereka mengatakan akan menghancurkan Han Hye Ryul.
Sementara itu, Na Geun Woo mendapatkan ancaman dari Jusung dan meminta pria itu menghentikan Han Hye Ryul menyelidiki perusahaan tersebut.
Bisa jadi, ancaman itu ada hubungannya dengan perselingkuhannya bersama Hong Nan Hee. Hal itu membuat Na Geun Woo merasa bingung.
Hingga secara tiba-tiba Han Hye Ryul menghubungi Na Geun Woo yang sedang bersama dengan Hong Nan Hee.
Nonton Drakor The EmpireSub Indo di VIU
Untuk menonton drama The Empire, Anda bisa menyaksikannya secara legal di VIU dengan melakukan langkah berikut ini:
- Buka aplikasi VIU atau ketik viu.com pada laman browser Anda.
- Jika Anda pengguna lama, login menggunakan username dan password yang pernah digunakan sebelumnya. Namun, jika Anda pengguna baru, Anda bisa melakukan pendaftaran terlebih dahulu dengan memilih "Masuk Akun/Daftar".
- ilih lanjut daftar melalui Facebook, Google, atau email. Jika Anda pengguna baru, Anda bisa mendapatkan 30 hari akses tanpa batas ke semua video premium VIU.
- Misalnya, jika Anda memilih masuk menggunakan email, maka tuliskan alamat email Anda.
- Masukkan kata sandi yang Anda inginkan, kemudian centang persetujuan dan klik "Daftar".
- Setelah berhasil terdaftar, Anda akan mendapat notifikasi berhasil dan notifikasi gratis menonton video premium selama 30 hari.
Editor: Yantina Debora