Menuju konten utama

Motor Honda Terbaru 2021: Harga New CBR 150R, Spesifikasi dan Fitur

Harga New CBR 150R 2021 di kisaran Rp35 jutaan hingga Rp40an juta. Motor Honda terbaru 2021 ini dilengkapi dengan berbagai fitur anyar.

Motor Honda Terbaru 2021: Harga New CBR 150R, Spesifikasi dan Fitur
(Ilustrasi) AHM Segarkan Tampilan Honda CBR150R pada 2020. foto/rilis Asra Honda

tirto.id - All New Honda CBR150R 2021 sudah dirilis di Indonesia. PT Astra Honda Motor (AHM) merilisnya secara virtual pada Selasa, 12 Januari 2021. All New Honda CBR150R 2021 tidak hanya berganti tampilan, tapi dibekali berbagai fitur baru.

Seperti diwartakan Antara, motor sport ini berada dalam kelas 150 cc dan "berhadapan langsung" dengan Yamaha R15, Honda CBR250RR, Honda CB150R Streetfire, Suzuki GSX R150 sebagai pesaing. Harga jualnya di rentang Rp36 juta hingga Rp40,35 juta.

Mengutip laman Astra Honda, CBR150R 2021 dibekali dengan mesin empat langkah, DOHC, dan berkapasitas 149,166 cc. Sistem bahan bakarnya telah mengadopsi PGM-FI (Programmed Fuel Injection) yang menjadikan pemakaian cukup irit. Di samping itu, Honda menerapkan tipe transmisi manual enam kecepatan untuk seri ini.

Soal performa, mesin dari Honda CBR150R 2021 mampu menyemburkan tenaga hingga 12,6 kW (17,1 PS / 9000 rpm). Sementara torsinya berada di angka maksimal 14,4 Nm (1.47 kgf.m / 7.000 rpm).

Dibanding dengan versi lama, CBR150R 2021 memiliki sedikit perbedaan dari mesinnya. Sebagai contoh, Honda mengganti bore x stroke yang bertujuan membuat mesin lebih responsif. Ini akan dirasakan pada waktu putaran mesin di level bawah hingga menengah.

Selain itu, ditambahkan pula fitur assist & slipper clutch di CBR150R versi terbaru tersebut. Fitur yang sebelumnya disematkan di Honda CBR250RR ini membuat perpindahan transmisi terasa lebih ringan.

Assist & slipper clutch juga berpengaruh pada halusnya pengereman mesin (engine brake) sewaktu motor berjalan di turunan, maupun saat menurunkan gigi. Fitur ini pun bisa mencegah ban bagian belakang mengunci sewaktu penurunan gigi dilakukan secara cepat.

Adapun dari sisi tampilan, Honda CBR150R 2021 tetap mempertahankan siluet bodi yang agresif dan memiliki banyak sudut tajam. Penampilan ini membuat CBR150R tampak garang dan berotot. Adaptasi dari CBR250RR turut ditampakkan dari lampu-lampu LED yang memiliki desain agresif.

Honda CBR150R 2021 yang diklaim jadi motor sport full fairing terbaik di kelasnya dilengkapi fitur Emergency Stop Signal (ESS) sebagai penanda pengereman. Jika terjadi pengereman mendadak, lampu sein kanan dan kiri akan menyala bersamaan.

Semua informasi tentang keadaan motor akan ditampilkan lewat panel meter ramping yang serba digital. Penampilan sporty Honda CBR150R 2021 makin dipertegas dengan ada wavy disc brake.

Terkait varian, Honda CBR150R 2021 ditawarkan dengan tipe Non-ABS dan ABS. Pada tipe Non-ABS, Honda memberikan pilihan warna Matte Black, Dominator Matte Black, Victory Black Red, dan Honda Racing Red. Sementara untuk tipe ABS tersedia warna Dominator Matte Black, Victory Black Red, Honda Racing Red, dan warna spesial MotoGP Edition.

Semua harga CBR150R ini berstatus On The Road DKI Jakarta. Harga All New CBR150R termurah yaitu tipe Non-ABS sebesar Rp35,9 juta. Kecuali untuk Honda Racing Red dijual Rp36,6 juta.

Untuk Honda CBR150R 2021 tipe ABS, ada tiga varian harga. Honda CBR150R 2021 warna Victory Black Red dan Dominator Matte Black, ditawarkan seharga Rp39,9 juta. Pada varian warna Honda Racing Red dan MotoGP Edition dibanderol masing-masing Rp40,6 juta dan Rp40,8 juta.

Baca juga artikel terkait HONDA CBR atau tulisan lainnya dari Ilham Choirul Anwar

tirto.id - Otomotif
Kontributor: Ilham Choirul Anwar
Penulis: Ilham Choirul Anwar
Editor: Addi M Idhom