Menuju konten utama

Menpora Akan Pantau Kinerja PSSI Selama Dua Minggu Kedepan

Menpora Imam Nahrawi menyatakan akan mengevaluasi kinerja PSSI selama 2 minggu kedepan, terkait insiden tewasnya suporter Persija pada Minggu (23/9/2018) lalu.

Menpora Akan Pantau Kinerja PSSI Selama Dua Minggu Kedepan
Ilustrasi. Menpora Imam Nahrawi (kiri) bersama Ketua Umum KONI Pusat Tono Suratman berbincang sebelum rapat terbatas tentang percepatan pembangunan persepakbolaan nasional di kantor presiden, Jakarta, Selasa (24/1). Rapat membahas sejumlah hal antara lain tentang sistem pendidikan calon atlet hingga pembangunan infrastruktur seperti stadion. ANTARA FOTO/Rosa Panggabean/foc/17.

tirto.id - Menpora Iman Nahrawi mengatakan akan memantau secara khusus kebijakan seperti apa yang akan dilakukan oleh PSSI untuk merespons tragedi tewasnya suporter Persija di Bandung, Minggu (23/9/18) sore lalu.

"Yang pasti selama dua minggu kami akan melakukan evaluasi, dan kami akan evaluasi upaya dan langkah konkret yang akan dilakukan oleh PSSI. Karena tanggung jawab itu ada di PSSI. Dan pemerintah sebagai penanggung jawab total memberikan sebuah keputusan untuk penghentian liga," katanya saat konferensi pers, Selasa (25/9/18) sore.

"Kita lihat apa ada perubahan yang mendasar, sehingga peristiwa ini tidak terulang kembali kedepannya," lanjutnya.

Sebelumnya, Imam memutuskan untuk menghentikan Liga 1 yang sedang berlangsung selama dua minggu, merespons peristiwa tewasnya suporter Persija di Bandung pada Minggu (23/9/18) sore lalu.

Ia mengatakan kebijakan ini diambil sebagai momentum intropeksi bagi semua pihak yang terlibat. Bahwa, lanjut Imam, satu nyawa sangat mahal bila dibanding dengan sepakbola.

Dua minggu yang dimaksud oleh Imam dimulai hari ini, Selasa (25/9/18).

Meski demikian, Imam masih belum membeberkan langkah konkret apa yang akan dilakukan jika Ketua Umum PSSI Edy Rahmayadi belum juga kebijakan konkret guna menyelesaikan permasalahan sepak bola Indonesia.

"Kita tunggu selama dua minggu, kita lihat nanti sekaligus kami menyiapkan model simbiosis mutualis antara federasi dengan suporter, federasi dengan klub, dan klub dengan suporter," katanya.

"Karena yang terjadi di suporter, mungkin saja ada yang harus dibenahi di federasi maupun di klub. Satu sama lain harus saling menjaga dan evaluasi satu sama lain," lanjutnya.

Baca juga artikel terkait PSSI atau tulisan lainnya dari Haris Prabowo

tirto.id - Olahraga
Reporter: Haris Prabowo
Penulis: Haris Prabowo
Editor: Yandri Daniel Damaledo