tirto.id - Jadwal pertandingan Timnas U23 Meksiko vs Perancis dalam cabang olahraga (cabor) sepak bola putra Olimpiade Tokyo 2020 diselenggarakan pada Kamis (22/7/2021). Live duel Grup A di Stadion Olimpiade Tokyo, Jepang, ini bisa disaksikan via siaran langsung TVRI mulai pukul 15.00 WIB.
Pertemuan antara Meksiko kontra Perancis di Olimpiade 2020 nanti bukan hanya sebagai ajang pembuktian bagi para pemain U23, melainkan juga sosok senior yang ikut dilibatkan di skuad masing-masing tim.
Dari kubu Les Bleus, salah satu pemain berpengalaman yang bakal unjuk gigi di Olimpiade 2020 adalah Florian Thauvin. Thauvin pernah mengantarkan Timnas Perancis merebut gelar Piala Dunia 2018. Untuk kelompok umur, ia juga sempat meraih gelar Piala Dunia U20.
Kontribusi winger 28 tahun yang bakal memperkuat Tigres UANL (klub Meksiko) ini bisa menjadi salah satu kunci bagi permainan yang ditampilkan oleh pelatih Timnas U23 Perancis, Sylvain Ripoll.
"Perancis mengandalkan bakat dan pengalaman Florian Thauvin (28) yang memenangkan Piala Dunia 2018 dan yang baru saja menandatangani kontrak dengan Tigres," demikian dikutip dari laman FIFA.
"Ia akan bermain bersama Andre-Pierre Gignac (35), yang tampil cukup menonjol di Piala Dunia Antarklub FIFA edisi terakhir," imbuh FIFA.
Yang menarik, Les Bleus juga turut memanggil bomber gaek asal Tigres UANL lainnya ke skuad Olimpiade, yakni Andre-Pierre Gignac. Penyerang 35 tahun itu masuk di antara 3 pemain senior Perancis selain Florian Thauvin dan Teji Savanier serta sudah bersama Los Tigres sejak 2015 silam.
Artinya, lini depan Perancis berpotensi mengandalkan duo asal Tigres UANL saat meladeni Meksiko. Pengalaman Gignac yang sudah lama bermain di Liga Meksiko layak dimaksimalkan Perancis dalam partai perdana Olimpiade 2020.
Di sisi lain, kekuatan Meksiko juga banyak bertumpu ke sejumlah penggawa senior. Di bawah mistar gawang ada Guillermo Ochoa, kiper 36 tahun yang pernah berseragam Málaga, Standard Liège, dan terkini Club América.
Lainnya ada Henry Martin yang juga berasal dari Club América. Ditambah Luis Romo, defender 26 tahun yang terakhir kali memperkuat Cruz Azul.
Kekuatan pasukan asuhan Jaime Lozano bisa dikatakan cukup merata dengan tiga lini yang diisi penggawa senior.
Bentrok antar pemain berpengalaman dari masing-masing kubu diprediksi bakal tersaji di atas lapangan dalam laga Perancis melawan Meksiko.
Perkiraan Susunan Pemain
Meksiko (4-4-2): Guillermo Ochoa; Jorge Sánchez, Érick Aguirre, Johan Vásquez, Vladimir Loroña; Luis Romo, Sebastián Córdova, José Joaquín Esquivel, Roberto Alvarado; Henry Martín, Eduardo Aguirre.
Perancis (4-2-3-1): Paul Bernardoni; Timothee Pembele, Anthony Caci, Pierre Kalulu, Modibo Sagnan; Alexis Beka Beka, Florian Thauvin; Lucas Tousart, Arnaud Nordin, Nathaniel Mbuku; Andre-Pierre Gignac.
Skor Head to Head U23 Meksiko vs Perancis
19/05/16 Meksiko U23 Perancis U23 1 - 3
5 Laga Terakhir Meksiko U23
29/03/21 Meksiko U23 vs Kanada U23 2 - 0
31/03/21 Honduras U23 vs Meksiko U23 1 - 1
06/06/21 Meksiko U23 vs Rumania U23 1 - 0
09/06/21 Meksiko U23 vs Saudi Arabia U23 1 - 1
13/06/21 Meksiko U23 vs Australia U23 1 - 1
5 Laga Terakhir Perancis U23
19/05/16 Meksiko U23 vs Perancis U23 1 - 3
21/05/16 Bulgaria U23 vs Perancis U23 0 - 1
25/05/16 Perancis U23 vs Mali U23 2 - 1
27/05/16 Perancis U23 vs Ceko U23 2 - 0
29/05/16 Perancis U23 vs Inggris U23 1 - 2
Siaran Live Meksiko vs Perancis di TVRI
Laga Meksiko vs Perancis dalam duel Grup A Olimpiade Tokyo 2020 diselenggarakan pada Kamis (22/7/2021). Pertandingan dapat disaksikan via siaran langsung TVRI. Partai tersebut kick-off pukul 15.00 WIB di Stadion Olimpiade Tokyo.
Gelaran Olimpiade Tokyo 2020 juga bisa disimak via live streaming Vidio dengan cara berlangganan. Beberapa cabor yang dapat disimak adalah angkat besi, bulu tangkis, bola voli, bola basket, sepak bola, renang, panahan, tenis, atletik, dan senam.
Penulis: Beni Jo
Editor: Iswara N Raditya