Menuju konten utama

Loris Karius Resmi Dipinjamkan ke Besiktas

Loris Karius resmi dipinjamkan selama dua musim ke Besiktas dengan opsi pembelian di akhir musim kedua.

 Loris Karius Resmi Dipinjamkan ke Besiktas
Karius, Penjaga gawang Liverpool memberikan arahan saat bertanding dalam laga lanjutan pertemuan kedua semifinal Liga Champions melawan AS Roma di Stadion Olimpico, Roma, Italia, Kamis, (3/5/18). twitter/@LFC

tirto.id - Kiper Liverpool, Loris Karius resmi dipinjamkan ke klub Liga Super Turki, Besiktas pada Sabtu (26/8/2018). Penjaga gawang berkebangsaan Jerman itu sepakat untuk dipinjamkan selama dua musim ke Besiktas dengan opsi pembelian di musim kedua.

“Kiper Liverpool, Loris Karius telah bergabung dengan klub Turki, Besiktas dalam kesepakatan peminjaman selama dua musim. Kiper 25 tahun tersebut akan menghabiskan sisa musim 2018/2019 dan seluruh musim 2019/2020 dengan kubu Liga Super Turki, yang telah mengawali musim dengan kemenangan beruntun di liga,” tulis pernyataan di laman resmi Liverpool.

Dilansir LiverpoolEcho, Besiktas harus merogoh kocek senilai 2,25 juta poundsterling untuk meminjam Karius selama dua musim. Besiktas pun memiliki opsi untuk mempermanenkan Karius pada tahun 2020 dengan harga 7,25 juta poundsterling. Jika transfer tersebut terjadi, Liverpool berhak atas 20% dari nilai penjualan Loris Karius di masa mendatang.

Kepindahan Karius sendiri disebut sebagai pemulihan kariernya yang anjlok. Di Liverpool, mantan kiper Mainz 05 itu sudah bukan lagi kiper utama menyusul kedatangan Alisson dari AS Roma yang bermahar 65 juta poundsterling.

Karier Loris Karius anjlok sejak membela Liverpool di final Liga Champions 2018. Berlaga melawan Real Madrid, kiper The Reds itu membuat dua blunder fatal yang menyebabkan Liverpool kalah 1-3. Setelah final tersebut, Karius juga beberapa kali melakukan blunder fatal ketika membela Liverpool di laga pramusim.

Besiktas sendiri sedang mencari kiper utama setelah melego Fabri ke Fulham pada Juli lalu. Juara Liga Super Turki 15 kali itu membutuhkan kiper utama untuk mengarungi liga domestik dan Liga Europa UEFA.

Manajer Liverpool, Jurgen Klopp pun mendoakan karier Karius di Besiktas. Manajer berkebangsaan Jerman itu menyebut masa peminjaman di Besiktas adalah hal positif bagi mantan kiper Mainz 05 tersebut.

“Ketika saya melihat tim Besiktas, itu adalah tim dengan skuat yang sungguh berpengalaman. Mereka punya kesempatan bagus untuk memenangkan liga di Turki, itu keren. Sekarang mereka punya kiper yang sangat bagus. Saya sangat senang untuknya [Karius] dan dia sangat senang dengan kesempatan ini. Semuanya bagus,” ucap Klopp dalam konferensi pers seusai laga Liverpool vs Brighton (26/8).

Loris Karius sendiri didatangkan Jurgen Klopp dari Mainz 05 pada Juli 2016 dengan mahar 5,5 juta poundsterling. Selama memperkuat The Reds, Karius bermain dalam 49 laga dan turut membantu Liverpool menembus final Liga Champions 2017/2018.

Baca juga artikel terkait LIVERPOOL atau tulisan lainnya dari Ikhsan Abdul Hakim

tirto.id - Olahraga
Penulis: Ikhsan Abdul Hakim
Editor: Ikhsan Abdul Hakim