tirto.id - Prediksi Liverpool vs Fulham dalam jadwal Liga Inggris 2023 tengah pekan ini, mengarah untuk kemenangan tuan rumah berdasar tren performa beberapa laga terakhir. Live streaming Liverpool vs Fulham dari Stadion Anfield markas The Reds bisa ditonton Kamis (4/5/2023) mulai pukul 02.00 WIB. Jika tak ada perubahan, laga ini tayang di Vidio dan Champions TV 5.
Saat ini kubu Liverpool memang tengah dalam tren positif. Tim besutan Jurgen Klopp tak terkalahkan dalam 6 laga terakhir EPL, oleh karenanya kini kans mereka untuk mengejar tiket Eropa menjadi bersemi kembali.
Di sisi lain, Fulham datang ke Anfield dengan kondisi usai menelan kekalahan dari Manchester City. Itu menjadi kekalahan 2 kali beruntun The Cottagers jelang duel tengah pekan ini.
Prediksi Liverpool vs Fulham di Liga Inggris 2023
Tambahan 14 poin dari 6 laga terakhir membuat The Reds kini bisa bertengger di posisi 5 dengan 56 poin. Liverpool masih berjarak 7 angka dari Manchester United di posisi 4, atau batas bawah zona Liga Champions (UCL). Mesti diakui peluang tersebut agak berat, lantaran MU masih mempunyai 1 pertandingan tunda.
Terlepas dari itu optimisme tetap membumbung di kubu Liverpool. Kemenangan dramatis 4-3 Liverpool atas Tottenham pada pekan lalu, menjadi salah satu penyebabnya. Tren performa bagus tersebut menjadi alasan Liverpool untuk tetap percaya diri bisa menyelesaikan musim dengan baik.
"Kemenangan tetaplah merupakan kemenangan dan itulah yang terpenting. Dengan performa saat ini, saya yakin kami bisa mengalahkan Spurs. Meski kami memang menempuh jalan yang sulit," kata Curtis Jones, sang pencetak gol pertama Liverpool ke gawang Spurs, dikutip dari laman resmi klub.
Sementara itu bagi Fulham, kekalahan dari Man City membuat mereka berada di peringkat 10 dengan 45 poin. Asa untuk lolos ke Eropa kian sulit, karena hanya mendulang 10 poin dari 10 laga terakhir.
Kekalahan dari Man City diperburuk dengan cederanya Andreas Pereira dan Tim Ream. Pereira sebagai sang kreator serangan yang telah mengemas 4 gol dan 6 assists, dinyatakan bakal absen sampai akhir musim. Kondisi ini jelas membuat pelatih Marco Silva untuk bekerja lebih keras menentukan komposisi pemain.
"Ini akan sulit tapi kami menyukai tantangan seperti ini. Pemain lain harus muncul untuk mengisi posisi pemain lain yang cedera. Mungkin akan ada perubahan, karena semua pemain harus siap dengan tantangan yang ada," tutur Silva dukutip dari laman resmi klub.
Prediksi Susunan Pemain Liverpool vs Fulham
Masih berburu kemenangan, Klopp diperkirakan tak akan melakukan banyak rotasi pemain untuk Liverpool. Hanya saja ia mungkin dihadapkan pada pilihan terkait Diogo Jota atau Luis Diaz yang bakal menjadi starter. Keduanya sama-sama mencetak gol ketika melawan Spurs.
Di sisi lain, Fulham juga diprediksi tak mengubah banyak susunan pemain dari pertandingan kontra Man City. Carlos Vinicius diperkirakan memimpin lini depan tim. Satu gol ke gawang Manchester City pada pekan sebelumnya, seolah menjadi tiket bagi Carlos untuk tetap dijadikan pilihan utama.
Liverpool (4-3-3): Alisson; Trent Alexander-Arnold, Ibrahima Konate, Virgil van Dijk, Andrew Robertson; Fabinho, Jordan Henderson, Curtis Jones; Mohamed Salah, Diogo Jota, Cody Gakpo. Pelatih: Jurgen Klopp
Fulham (4-2-3-1): Bernd Leno; Kenny Tete, Tosin Adarabioyo, Issa Diop, Antonee Robinson; Harrison Reed, Joao Palhinha; Tom Cairney, Willian, Harry Wilson; Carlos Vinicius. Pelatih: Marco Silva
Rekor Head to Head (H2H) Liverpool vs Fulham
Hal menarik adalah Fulham merupakan pemenang pada pertemuan terakhir kontra Liverpool di Anfield. Momen itu terjadi pada musim 2020/2021 lalu, ketika Fulham menang 0-1 melalui gol Mario Lemina.
Hasil 5 Pertemuan Terakhir Liverpool vs Fulham:
06-08-2022: Fulham vs Liverpool 2-2
07-03-2021: Liverpool vs Fulham 0-1
13-12-2020: Fulham vs Liverpool 1-1
17-03-2019: Fulham vs Liverpool 1-2
11-11-2018: Liverpool vs Fulham 2-0
Hasil 5 Pertandingan Terakhir Liverpool:
30-04-2023: Liverpool vs Tottenham Hotspur 4-3
27-04-2023: West Ham vs Liverpool 1-2
22-04-2023: Liverpool vs Nottingham Forest 3-2
18-04-2023: Leeds United vs Liverpool 1-6
09-04-2023: Liverpool vs Arsenal 2-2
Hasil 5 Pertandingan Terakhir Fulham:
30-04-2023: Fulham vs Manchester City 1-2
26-04-2023: Aston Villa vs Fulham 1-0
22-04-2023: Fulham vs Leeds United 2-1
15-04-2023: Everton vs Fulham 1-3
08-04-2023: Fulham vs West Ham 0-1
Live Streaming Liverpool vs Fulham di Vidio & Champions TV
Jika tidak ada perubahan jadwal, pertandingan Liverpool vs Fulham di Stadion Anfield dapat disaksikan melalui live Vidio dan Champions TV 5, Kamis (4/5/2023) pukul 02.00 WIB. Untuk menonton Liga Inggris di Vidio, Anda dapat memilih paket berlangganan terlebih dahulu.
Paket Diamond (EPL + Platinum) terdiri 4 pilihan, yakni: Paket 30 Hari Rp65.490 (untuk HP dan tablet), Paket 30 Hari Rp87.690 (semua perangkat), paket 1 Tahun Rp476.190 (untuk HP dan tablet), dan Paket 1 Tahun Rp631.590 (semua perangkat). Harga tersebut sudah termasuk PPN 11 persen.
Link Streaming Liverpool vs Fulham: Vidio / Champions TV 5
* Jadwal dan stasiun televisi yang menayangkan Liga Inggris 2022/2023 dapat berubah sewaktu-waktu sesuai dengan kebijakan pemegang hak siar.
Penulis: Wan Faizal
Editor: Oryza Aditama