Menuju konten utama

Live Streaming TVRI Badminton Final Thailand Masters 2020

Link live streaming badminton final Thailand Masters 2020 di TVRI.

Live Streaming TVRI Badminton Final Thailand Masters 2020
Pasangan ganda putra Indonesia Muhammad Shohibul Fikri/Bagas Maulana, berusaha mengembalikan kok kepada pasangan ganda asal Jerman Jones Ralfy Jansen/Peter Kaesbauer pada babak pertamai Daihatsu Indonesia Masters 2020 di Istora Senayan, Jakarta, Selasa (14/1/2020). Muhammad Shohibul Fikri/Bagas Maulana gagal melaju ke babak kedua setelah kalah dengan skor 21-23 22-20 21-17 pada pertandingan tersebut. tirto.id/Andrey Gromico.

tirto.id - Rangkaian pertandingan final turnamen badminton Thailand Masters 2020, dapat disaksikan melalui tayangan live streaming TVRI hari ini, Minggu (26/1/2020), mulai pukul 12.00 WIB. Laga puncak kejuaraan yang digelar di Indoor Stadium Huamark, Bangkok, Thailand tersebut juga bisa diikuti lewat live scoreBWF Tournamentsoftware.

Tayangan live streaming TVRI dapat ditonton dengan mengunjungi langsung website mereka di tvri.go.id/live. Streaming juga bisa diakses melalui aplikasi TVRI Klik bagi pengguna perangkat Android maupun iOS. Aplikasi tersebut dapat diunduh gratis di Play Store maupun App Store.

Di ajang Thailand Masters edisi tahun ini kontingen Indonesia berhasil meloloskan satu wakil ke laga final, lewat ganda campuran Hafiz Faizal/Gloria Emanuelle Widjaja.

Pasangan unggulan-4 tersebut dijadwalkan berlaga melawan ganda Inggris, Marcus Ellis/Lauren Smith, pada urutan partai kedua laga final.

“Besok di babak Final THAILAND MASTERS 2020, Haf/Glo akan berhadapan dgn pasangan Inggris Marcus Ellis/Lauren Smith. Jangan lupa utk menyaksikan perjuangan Haf/Glo besok di #TVRIRumahBulutangkis,” tulis akun twitter resmi TVRI, @TVRINasional, Sabtu (25/1/2020).

Laga antara Hafiz/Gloria kontra Ellis/Smith siang nanti juga tercatat sebagai pertemuan yang kedua bagi mereka. Sebelumnya kedua pihak sudah pernah bertemu pada bulan Juli 2019 silam, di babak 16 besar Japan Open.

Ketika itu Hafiz/Gloria yang sempat kehilangan gim pertama lewat setting point, akhirnya mampu membalikkan situasi dan meraih kemenangan rubber game dengan skor 21-23, 21-13, dan 21-13. Duel tersebut selesai dalam durasi 66 menit permainan.

“Besok siap capek lagi. Karena sebelumnya ketemu di Jepang juga ramai. Hampir-hampir (kalah) juga. Selain siap capek, harus siap juga fokusnya. Jaga kondisi aja pokoknya,” ujar Gloria, seperti dikutip dari laman PBSI, Sabtu (25/1/2020).

Berikut jadwal lengkap final Thailand Masters 2020, Minggu (26/1/2020), disusun sesuai urutan pertandingannya.

[Ganda Putri] Chen Qing Chen/Jia Yi Fan (Cina) vs Baek Ha Na/Jung Kyung Eun (Korea Selatan)

[Ganda Campuran] Hafiz Faizal/Gloria Emanuelle Widjaja (Indonesia) vs Marcus Ellis/Lauren Smith (Inggris)

[Tunggal Putra] Kenta Nishimoto (Jepang) vs Ng Ka Long Angus (Hong Kong)

[Tunggal Putri] Akane Yamaguchi (Jepang) vs An Se Young (Korea Selatan)

[Ganda Putra] Ong Yew Sin/Teo Ee Yi (Malaysia) vs Huang Kai Xiang/Liu Cheng (Cina)

Live Streaming Final Thailand Masters 2020 – TVRI

Live Score Final Thailand Masters 2020 – BWF Tournamentsoftware

Baca juga artikel terkait THAILAND MASTERS 2020 atau tulisan lainnya dari Oryza Aditama

tirto.id - Olahraga
Kontributor: Oryza Aditama
Penulis: Oryza Aditama
Editor: Dipna Videlia Putsanra