tirto.id - Laga replay ronde ketiga Piala FA antara Tottenham Hotspur vs Middlesbrough dijadwalkan berlangsung pada Rabu (15/1/2020), pukul 03.00 WIB. Jalannya pertandingan yang berlangsung di Stadion Tottenham tersebut dapat disaksikan melalui siaran live streaming beIN Sports 1.
Jelang pertandingan, Spurs tengah mengalami tren negatif karena gagal meraih kemenangan dalam 4 laga termutakhir. Anak asuh Jose Mourinho itu hanya meraih 2 hasil seri dan menderita 2 kali kalah dalam periode tersebut.
Selain itu, Jose Mourinho juga mengingatkan anak asuhnya tentang potensi yang dimiliki oleh tim lawan. Menurutnya, Middlesbrough yang bermain di divisi Championship, memiliki skuad yang cukup mumpuni.
"Nilai positifnya adalah kami mampu memberikan perlawanan yang sengit dalam situasi yang sangat sulit, menghadapi tim terbaik di Inggris [Liverpool]. Dalam beberapa aspek, kami tidak kalah dengan mereka. Prioritas kami adalah menang [melawan Middlesbrough]," kata Jose Mourinho.
"Melawan The Boro akan menjadi pertandingan yang sulit. Meski mereka berasal dari divisi Championship, kami tahu mereka dapat melukai kami. Kami sudah melihat Fulham menyingkirkan Aston Villa [di Piala FA]," tambah pelatih asal Portugal tersebut.
Di lain pihak, pelatih Middlesbrough, Jonathan Woodgate akan menginstruksikan anak asuhnya agar bermain tanpa beban. Ia pun berharap Ashley Fletcher dan rekan-rekan mampu mengatasi tekanan dan berjuang untuk lolos ke babak berikutnya.
“Mereka punya tim yang fantastis, dengan pelatih yang hebat. Jadi mereka lebih diunggulkan untuk memenangi laga ini. Namun, jika para pemain mampu mengatasi tekanan, kami punya peluang untuk membuat kejutan," kata Jonathan Woodgate.
Live Streaming beIN SPORTS 1 Tottenham vs Middlesbrough
Jika tidak ada perubahan jadwal, duel Tottenham Hotspur vs Middlesbrough dapat disaksikan melalui live streamingdi beIN Sports 1. Pertandingan yang berlangsung di Stadion Tottenham, London, itu akan berlangsung pada Rabu (15/1/2020) pukul 03.00 WIB.
Untuk mengakses pertandingan-pertandingan Piala FA 2019/2020 penggemar sepak bola dapat berlangganan beIN Sports Connect. Terdapat dua pilihan paket, yakni langganan seminggu seharga Rp20.000, dan langganan sebulan seharga Rp45.000.
Dengan berlangganan beIN Sport Connect, penggemar sepak bola dapat menyaksikan seluruh pertandingan Piala FA dan liga-liga top Eropa lainnya, seperti Serie A, Ligue 1, La Liga, dan Turkis Super Lig Turki.
Perkiraan Susunan Pemain
Tottenham Hotspur (4-3-3): Paulo Gazzaniga; Japhet Tanganga, Juan Foyth, Jan Vertonghen, Ryan Sossegnon; Giovani Lo Celso, Eric Dier, Dele Alli; Son Heung Min, Lucas Moura, Erik Lamela.
Middlesbrough (3-4-3): Aynsley Pears; Jonny Howson, Patrick McNair, Dael Fry; Djed Spence, Lewis Wing, George Saville, Hayden Coulson; Patrick Roberts, Marcus Tavernier, Ashley Fletcher.
Editor: Hendi Abdurahman