Menuju konten utama

Live Streaming Timnas Indonesia vs Thailand: Siaran Langsung SCTV

Siaran langsung SCTV dan live streaming Mola TV tayangkan pertandingan Timnas Indonesia vs Thailand dalam Pra Piala Dunia 2022 pada Kamis, 3 Juni 2021.

Live Streaming Timnas Indonesia vs Thailand: Siaran Langsung SCTV
Pelatih Shin Tae-yong (kanan) memberikan pengarahan kepada para pesepak bola dalam latihan Timnas Senior Indonesia di Stadion Madya, kompleks Gelora Bung Karno (GBK), Senayan, Jakarta, Selasa (11/5/2021). ANTARA FOTO/Aditya Pradana Putra/foc.

tirto.id - Live streaming duel Timnas Indonesia vs Thailand dapat disimak via Mola TV pada Kamis (3/6/2021) malam hari nanti. Pertandingan yang kick-off mulai pukul pukul 23.45 WIB ini juga bisa ditonton melalui siaran langsung SCTV. Laga Grup G Pra Piala Dunia 2022 ini berlangsung di Stadion Al-Maktoum, Dubai.

Skuad Garuda diagendakan tampil dalam lanjutan babak kualifikasi Piala Dunia. Kendati tidak ada harapan lagi bagi timnas untuk lolos, pasukan arahan Shin Tae-yong optimistis mampu meraih kemenangan kala bersua Thailand.

Di Grup G, Indonesia sekarang menghuni juru kunci dengan torehan 0 poin. Dari 5 penampilan awal, mereka selalu saja menuai hasil buruk berupa kekalahan.

Evan Dimas, salah satu penggawa timnas, menyatakan bahwa kini rekan-rekannya sudah siap untuk berburu torehan maksimal di sisa laga mendatang.

"Pertama, saya sebagai pemain, seperti yang pelatih katakan kita memang tidak mempunyai peluang untuk lolos, tetapi kita datang ke sini bukan untuk liburan, kami datang ke sini untuk bertanding," ujar Evan, dikutip laman resmi PSSI.

"Kita membawa nama baik negara, dan memang saat ini yang kami tunggu-tunggu, karena setelah pandemi kita tidak pernah mengadakan laga Internasional, semoga pertandingan besok bisa memperoleh hasil yang maksimal, karena apa yang diberikan pelatih. Kita akan terapkan di lapangan dan melakukan yang terbaik untuk negara kita," imbuh pemain yang kini memperkuat Bhayangkara FC itu.

Setelah menjalani latihan selama hampir tiga pekan terakhir di UEA, bentrok bersua The War Elephants adalah peluang bagi Saddam Gaffar dan kolega untuk membuktikan hasil racikan yang sudah diterapkan Shin Tae-yong sebagai arsitek selama ini.

Di lain kubu, Thailand mengusung target lolos babak 3 dalam kualifikasi Piala Dunia 2022. Tim yang ditukangi Akira Nishino itu hanya selisih tiga poin saja dengan pemuncak klasemen yang dikuasai Vietnam.

Meskipun tanpa diperkuat dua penggawa yang merumput di Liga Jepang, yakni Theerathon Bunmathan dan Chanathip Songkrasin, Nishino merasa yakin armada yang dipimpinnya itu mampu melenggang ke fase selanjutnya sekaligus meraih salah satu tiket sebagai perwakilan dari Grup G.

"Kemenangan melawan Indonesia sangat penting karena bisa memberikan dampak positif untuk dua pertandingan tersisa. Meskipun itu akan sulit bagi kami karena pemain terkendala waktu latihan dan juga kehilangan dua pemain kunci yang merumput di J.League," ujar Akira Nishino, dikutip situs web AFC.

Prediksi Susunan Pemain

Indonesia (4-4-2): Nadeo Argawinata; Pratama Arhan, Yanto Basna, Andy Setyo, Koko Ari; Braif Fatari, Adam Alis, Syahrian Abimanyu, Genta Alparedo; Saddam Gaffar, Muhammad Rafli.

Thailand (4-4-2): Siwarak Tedsungoen; Naruebodin Weerawatnodom, Sasalak Haiprakhon, Worawut Namvech, Suphan Thongsong; Pathompol Charoenrattanpirom, Bordin Phala, Supachok Sarachat, Phitiwiat Sukjitthammakul; Suphanet Mueanta, Adisak Kraisorn.

Skor Head to Head Indonesia vs Thailand

10/09/2019: Indonesia vs Thailand 0-3

17/11/2018: Thailand vs Indonesia 4-2

17/12/2016: Thailand vs Indonesia 2-0

14/12/2016: Indonesia vs Thailand 2-1

19/11/2016: Thailand vs Indonesia 4-2

5 Pertandingan Terakhir Thailand

30/05/2021: Thailand vs Uzbekistan 1-4

29/05/2021: Thailand vs Tajikistan 2-2

25/05/2021: Thailand vs Oman 0-1

19/11/2019: Vietnam vs Thailand 1-1

14/11/2019: Malaysia vs Thailand 2-1

5 Pertandingan Terakhir Indonesia

29/05/2021: Indonesia vs Oman 1-3

25/05/2021: Indonesia vs Afghanistan 2-3

19/11/2019: Malaysia vs Indonesia 2-0

15/10/2019: Indonesia vs Vietnam 1-3

10/10/2019: Uni Emirat Arab vs Indonesia 5-0

Live Streaming Indonesia vs Thailand di Mola TV

Apabila tidak ada perubahan jadwal, pertandingan lanjutan Pra Piala Dunia 2022 Timnas Indonesia vs Thailand akan berlangsung pada Kamis (3/6/2021) pukul 23.45 WIB di Stadion Al-Maktoum, Dubai.

Pertandingan Timnas Indonesia vs Thailand dapat disaksikan melalui siaran langsung SCTV dan live streaming Mola TV secara gratis.

Untuk menyaksikan siaran Mola TV secara gratis, penggemar sepak bola dapat men-download aplikasi Mola TV Mobile di ponsel pintar dan membuat akun menggunakan email dan nomor telepon aktif.

LINK LIVE STREAMING INDONESIA VS THAILAND SCTV

LINK LIVE STREAMING INDONESIA VS THAILAND MOLA TV

Baca juga artikel terkait PIALA DUNIA 2022 atau tulisan lainnya dari Beni Jo

tirto.id - Olahraga
Kontributor: Beni Jo
Penulis: Beni Jo
Editor: Ibnu Azis