Menuju konten utama

Link Live Streaming Ceko vs Turki EURO 2024 Tayang di TV Mana?

Link live streaming Ceko vs Turki EURO 2024 tidak di RCTI, tapi di TV mana? Cek jam tayang Turki vs Ceko malam ini Kamis 27 Juli pukul 02.00 WIB.

Link Live Streaming Ceko vs Turki EURO 2024 Tayang di TV Mana?
Ilustrasi EURO 2024. FOTO/iStockphoto

tirto.id - Live streaming Ceko vs Turki dalam laga terakhir Grup F EURO 2024 dapat ditonton melalui Vision+. Laga penentu nasib siapa yang bakal menemani Portugal lolos 16 besar Piala Eropa ini akan berlangsung dari Volksparkstadion, Hamburg, Jerman. Partai ini tayang pula melalui siaran langsung MNCTV pada Kamis (27/6/2024) pukul 02.00 WIB.

Ceko datang ke laga pemungkas Grup F dengan sedikit trauma. Narodni tym pernah setidaknya 2 kali dipulangkan Turki di fase penyisihan Piala Eropa Masing-masing saat takluk di laga terakhir grup EURO 2008 dan edisi 2016 lalu. Kembali bertemu di partai pemungkas, Ceko tak ingin merasakan penderitaan untuk kali ketiga.

Tantangan berat dihadapi Ceko. Pasalnya, mereka yang kini baru mengemas 1 poin diwajibkan untuk menang lawan Turki. Hasil imbang, apalagi kalah, sudah pasti akan membuat Ceko angkat koper alias gugur di penyisihan grup.

Sebaliknya, jalur lebih nyaman dimiliki Turki. The Crescent-Stars bisa saja lolos fase knockout dengan memetik 1 poin saja. Skenario lain, Turki tetap bisa melaju ke 16 besar EURO 2024 sekalipun harus tumbang dari Ceko pada laga penutup.

Cara terakhir agaknya tak akan dipilih Turki. Pasalnya, jika itu terjadi, Tim Bintang-Bulan Sabit masih harus berharap Georgia tak menang dari Portugal. Pun Turki mesti hanya kalah tak lebih dari 1 gol. Tentunya, Turki lebih memilih menanggung nasib di tangannya sendiri.

Live Streaming Ceko vs Turki EURO 2024: Siapa Lolos 16 Besar?

Tantangan Ceko untuk memaksakan kemenangan di partai terakhir dipastikan bakal bertambah berat. Jelang laga, Narodni Tym masih harap-harap cemas untuk menunggu pemulihan penyerang andalannya, Patrik Schick.

Schick menderita cedera selepas tampil di laga ke-2 melawan Georgia. Itu adalah partai yang sama saat Schick mencetak gol semata wayang bagi Ceko. Kini pelatih Narodni Tym, Ivan Hasek sedang menyiapkan skema timnya dengan kemungkinan besar tanpa penyerang Bayer Leverkusen tersebut.

“Dia (Schick) adalah pemain kunci bagi kami, salah satu pencetak gol terbaik di Eropa. Namun jika dia tidak tersedia, kami harus menggantinya. Para pemain [lain], saya yakin mereka akan siap," kata Hasek dilansir dari iSport Ceko.

Dengan atau tanpa Schick, laga terakhir kali ini tetap berat bagi Ceko. Terlebih, mereka mendapatkan hasil mengecewakan di 2 partai sebelumnya. Terutama di partai pembuka, saat Ceko nyaris mengamankan poin andai tak kebobolan di menit-menit akhir.

“Ini adalah pertandingan terpenting dalam karier kepelatihan saya,” ucap Hasek.

“Saya percaya pada tim, saya pikir mereka punya masa depan. Para pemain bekerja sama. Saya yakin itu akan terlihat di lapangan,” tambah sang juru taktik.

Sementara itu, motivasi untuk bangkit tengah dibawa Turki. The Crescent-Stars harus kalah dengan cara mengecewakan di partai ke-2 dari Portugal. Turki yang di laga ke-2 punya kesempatan menyamakan skor, justru kebobolan lewat kesalahan pemainya yang melakukan bunuh diri.

Hasil kontra Portugal memang tidak sepenuhnya memberatkan langkah Turki. The Crescent-Stars masih bisa lolos andai pun kalah di partai terakhir, dengan bergantung pada hasil lain. Namun, pelatih Turki, Vincenzo Montella menghendaki timnya menentukan nasib sendiri.

“Kami tidak mengandalkan hasil dari dua tim lainnya (Portugal vs Georgia). Kami akan memberikan jawaban kami di lapangan. Kami telah melakukan ini selama ini,” tegas Montella dilansir dari laman Federasi Sepak Bola Turki (TFF).

Prediksi Susunan Pemain Ceko vs Turki

Ceko dipastikan bakal memainkan komposisi terbaiknya, minus Patrik Schick di barisan depan. Sisanya, Ceko masih akan mengandalkan Tomas Soucek hingga Lukas Provod di barisan gelandang.

Sementara itu, Turki masih akan mengandalkan Hakan Calhanoglu di sektor tengah. Arda Guler yang menjadi pemain cadangan di laga ke-2, berpotensi kembali menjadi starter. Turki juga masih bisa memasang pemain muda lain seperti Kenan Yildiz.

Ceko (3-5-2): Jindrich Stanek; Tomas Holes, Robin Hranac, Ladislav Krejci; Vladirimir Coufal, Tomas Soucek, Antonin Barak, Lukas Provod, David Doudera; Adam Hlozek, Ondrej Lingr. Pelatih: Ivan Hasek.

Turki (4-2-3-1): Mart Gunok;Ferdi Kadioglu, Kaan Ayhan, Merih Demiral, Mertt Muldur; Ismail Yuksek, Hakan Calhanoglu; Kenan Yidliz, Arda Guler, Kerem Akturkoglu; Baris Alper Yilmaz. Pelatih: Vincenzo Montella.

Rekor Head to Head (H2H) Ceko vs Turki

Turki punya catatan lebih baik dari 5 perjumpaan kontra Ceko. Keseluruhan The Crescent-Stars mengemas 3 kemenangan, berbalas 2 dari Ceko.

20/11/22 Turki vs Ceko 2-1

22/06/16 Ceko vs Turki 0-2

11/10/15 Ceko vs Turki 0-2

11/10/14 Turki vs Ceko 1-2

07/02/13 Turki vs Ceko 0-2

Hasil 5 Pertandingan Terakhir Republik Ceko

22/06/24 Georgia vs Ceko 1-1

19/06/24 Portugal vs Ceko 2-1

10/06/24 Ceko vs Makedonia Utara 2-1

07/06/24 Ceko vs Malta 7-1

27/03/24 Ceko vs Armenia 2-1

Hasil 5 Pertandingan Terakhir Turki

22/06/24 Turki vs Portugal 0-3

18/06/24 Turki vs Georgia 3-1

11/06/24 Polandia vs Turki 2-1

05/06/24 Italia vs Turki 0-0

27/03/24 Austria vs Turki 6-1

Jam Tayang Ceko vs Turki EURO 2024 di MNCTV

Live streaming Republik Ceko vs Turki matchday terakhir penyisihan EURO 2024, Kamis (27/6/2024) pukul 02.00 WIB, dapat diakses di Vision+. Selain itu laga Ceko vs Turki di Volksparkstadion, Hamburg, Jerman juga dapat ditonton melalui siaran langsung MNC TV.

Tayangan 51 pertandingan EURO 2024 bisa didapatkan secara streaming dengan mengaktifkan paket berbayar di layanan over the top Vision+.

Link Live Streaming Ceko vs Turki EURO 2024 di Vision+

*Jadwal pertandingan dan siaran Ceko vs Turki dapat berubah sewaktu-waktu sesuai dengan kebijakan pemegang hak siar.

Baca juga artikel terkait EURO 2024 atau tulisan lainnya dari Dicky Setyawan

tirto.id - Olahraga
Kontributor: Dicky Setyawan
Penulis: Dicky Setyawan
Editor: Fitra Firdaus