Menuju konten utama

Live Streaming Liverpool vs Man Utd & Jadwal Liga Inggris Malam Ini

Live streaming Liverpool vs Man Utd dalam jadwal Liga Inggris malam ini bisa diakses di Mola TV dari pukul 02.00 WIB, Rabu (20/4).

Live Streaming Liverpool vs Man Utd & Jadwal Liga Inggris Malam Ini
Pemain Liverpool Mohamed Salah beraksi dengan pemain Burnley Ben Mee selama pertandingan Liga Inggris Liverpool melawan Burnley di Anfield, Liverpool, Inggris, Sabtu (21/8/2021). ANTARA FOTO/REUTERS/Russell Cheyne/RWA/sa.

tirto.id - Live streaming Liverpool vs Man United dalam jadwal Liga Inggris malam ini bisa ditonton via Mola TV, mulai pukul 02.00 WIB, Rabu dini hari, 20 April 2022. Pertandingan EPL ini diprediksi berjalan sengit dan menyajikan laga yang menarik.

Kemenangan dari laga tersebut bisa membawa Liverpool (73 poin) merebut puncak klasemen Liga Inggris, menggeser Manchester City (74 poin). The Reds pun akan memegang posisi itu lebih lama jika Man City gagal mengalahkan Brighton & Hove Albion pada 21 April mendatang.

Di sisi lain, Manchester United juga perlu tambahan 3 poin. Mereka saat ini masih ada di peringkat 5 klasemen EPL dengan catatan 54 poin. United masih tertinggal 3 poin dari Tottenham Hotspur di peringkat 4 serta punya koleksi poin yang sama dengan Arsenal di urutan 6.

Jadwal EPL Malam Ini: Liverpool vs Man Utd

Meskipun diunggulkan karena bermain di kandang sendiri, laga ini tetap akan menantang bagi The Reds. Pasalnya, dalam 6 laga beruntun mereka menghadapi lawan-lawan yang berat.

Dimulai dari duel lawan Manchester City (EPL), kemudian Benfica (UCL), Manchester City (FA Cup), Manchester United (EPL), Everton (EPL), dan Villarreal (UCL).

Tidak hanya kondisi fisik yang menjadi perhatian Jurgen Klopp. Kesehatan mental para pemain juga diperhatikan oleh pelatih asal Jerman tersebut. Apalagi, Liverpool masih berpeluang meraih gelar EPL, UCL, dan FA Cup.

Karena itu, Klopp sering melakukan rotasi dalam beberapa laga terakhir. Pemain seperti Mohamed Salah dan Sadio Mane pun tak lepas dari rotasi. Tujuan Klopp tentu menjaga kondisi skuad supaya tetap bugar di tengah perburuan 3 gelar.

"Hal yang luar biasa adalah para pemain masih bisa belatih dan bermain dengan intensitas tinggi. Saya tidak merasakan apa yang pemain rasakan di lapangan. Tapi yang pasti, mereka yang tidak bermain penuh di hari Sabtu kemarin bisa jadi akan bermain melawan Manchester United," kata Klopp.

Kondisi ini sebenarnya bisa membuat United diuntungkan. Mereka tidak menjalani jadwal padat seperti Liverpool. Meski yang harus disadari United adalah performa mereka masih belum cukup bagus.

Akhir pekan kemarin mereka memang mengakhiri rentetan tiga pertandingan tanpa kemenangan saat unggul 3-2 dari Norwich City. Namun, kebobolan 2 gol saat melawan tim dari zona degradasi memberi banyak pertanyaan terkait kemampuan para pemain bertahan United. Harry Maguire dan kolega wajib bermain lebih bagus saat menghadapi Liverpool nanti.

"Pertandingan seperti ini akan ditentukan oleh detail kecil di lapangan. Tim yang lebih siap saya rasa akan punya peluang lebih besar memenangkan laga. Duel nanti tidak akan mudah dan kami harus benar-benar siap," tutur Alex Telles, bek kiri Manchester United.

Prediksi Susunan Pemain Liverpool vs Man Utd

Ralf Rangnick menegaskan, lima pemain Manchester United yang absen di laga sebelumnya masih belum bisa main kali ini. Mereka ialah Raphael Varane, Luke Shaw, Edinson Cavani, Fred, dan Scott McTominay.

Kondisi Bruno Fernandes di sisi lain dinyatakan bagus meski ia sempat mengalami kecelakaan lalu lintas saat akan mengikuti latihan tim.

Dari kubu Liverpool, pernyataan Klopp seolah memberi kode bahwa Jordan Henderson dan Diogo Jota akan main sejak menit pertama. Begitu juga dengan Joel Matip yang tidak tampil sama sekali di laga versus City akhir pekan kemarin.

Berikut ini prediksi susunan pemain Liverpool vs Man United:

Liverpool (4-3-3): Alisson; Trent Alexander-Arnold, Joel Matip, Virgil van Dijk, Andrew Robertson; Fabinho, Jordan Henderson, Thiago Alcantara; Mohamed Salah, Luis. Diaz, Diogo Jota. Pelatih: Jurgen Klopp

Man United (4-3-3): David De Gea; Aaron Wan-Bissaka, Victor Lindelof, Harry Maguire, Alex Telles; Nemanja Matic, Paul Pogba, Bruno Fernandes; Anthony Elanga, Jadon Sancho, Cristiano Ronaldo. Pelatih: Ralf Rangnick

Skor Head to Head (H2H) Liverpool vs Man Utd

Man United kerap kesulitan dalam beberapa pertemuan terkini kontra Liverpool. Di 5 pertandingan terakhir, MU hanya menang sekali, imbang di 1 laga, dan mengalami 3 kekalahan.

Khusus dalam 10 laga terakhir EPL di Anfield, kedua tim sebenarnya berbagi 3 kemenangan dan 4 laga imbang. Hanya saja, MU belum pernah mengalahkan Liverpool di Anfield pada 5 laga terakhir. Tepatnya, sejak kemenangan 0-1 lewat gol Wayne Rooney di musim 2015-2016.

Hasil 5 Laga Terakhir Liverpool vs Man Utd:

24-10-2021: Manchester United vs Liverpool 0-5

13-05-2021: Manchester United vs Liverpool 2-4

24-01-2021: Manchester United vs Liverpool 3-2

17-01-2021: Liverpool vs Manchester United 0-0

19-01-2020: Liverpool vs Manchester United 2-0

Hasil 5 Pertandingan Terakhir Liverpool:

16-04-2022: Manchester City vs Liverpool 2-3

13-04-2022: Liverpool vs Benfica 3-3

10-04-2022: Manchester City vs Liverpool 2-2

05-04-2022: Benfica vs Liverpool 1-3

02-04-2022: Liverpool vs Watford 2-0

Hasil 5 Pertandingan Terakhir Man Utd:

16-04-2022: Man United vs Norwich City 3-2

09-04-2022: Everton vs Manchester United 1-0

02-04-2022: Man United vs Leicester City 1-1

15-03-2022: Man United vs Atletico Madrid 0-1

12-03-2022: Man United vs Tottenham Hotspur 3-2

Link Live Streaming Liverpool vs Manchester Utd

Pertandingan Liverpool vs Manchester United dapat Anda saksikan melalui live streaming Mola TV. Jam tayang live streaming Liverpool vs Man Utd mulai pukul 02.00 WIB, Rabu dini hari, 20 April 2022

Untuk menyaksikan siaran live pertandingan sepak bola, pemirsa Mola TV dapat memilih beberapa opsi biaya berlangganan bulanan. Misalnya, paket Entertainment+Sport Single Stream (Rp66.000), Entertainment+Sport Double Stream (Rp99.000), dan Entertainment+Sport Family Stream (Rp176.000).

Link Live Streaming Liverpool vs Man United - Mola TV

Baca juga artikel terkait LIGA INGGRIS 2022 atau tulisan lainnya dari Wan Faizal

tirto.id - Olahraga
Kontributor: Wan Faizal
Penulis: Wan Faizal
Editor: Addi M Idhom