Menuju konten utama

Live Streaming Juventus vs Inter Milan Mola TV Petang Ini 18.30 WIB

Live streaming Juventus vs Inter Milan di ICC 2019 dapat dipantau pada Rabu (24/7/2019) pukul 18.30 WIB di Mola TV.

Live Streaming Juventus vs Inter Milan Mola TV Petang Ini 18.30 WIB
Ilustrasi. Cristiano Ronaldo dari Juventus mencetak gol pembuka timnya di perempat final Liga Champions, leg pertama, pertandingan sepak bola antara Ajax dan Juventus di Johan Cruyff ArenA di Amsterdam, Belanda, Rabu, 10 April 2019. AP Photo / Martin Meissner

tirto.id - Live streaming Juventus vs Inter Milan dalam lanjutan International Champions Cup (ICC) 2019 dapat disimak melalui Mola TV pada Rabu (24/7/2019) pukul 18.30 WIB. Laga dua tim asal Serie A ini digelar di Nanjing Olympic Sports Center, Nanjing, Cina.

Juventus dan Inter Milan sama-sama menuai hasil buruk di laga perdana ICC tahun ini. Bianconeri yang sekarang ditangani oleh pelatih Maurizio Sarri tumbang 2-3 dari Tottenham pada Minggu (21/7/2019). Sementara itu, Nerazzurri ditaklukkan oleh Manchester United 0-1 sehari sebelumnya.

Dalam laga kontra Tottenham, Sarri memakai formasi 4-3-3. Cristiano Ronaldo diletakkan di sisi kiri lini serang, bertrio dengan Mario Mandzukic dan Federico Bernardeschi. Namun, CR7 hanya bermain selama 63 menit. Juve sendiri harus kalah setelah para pemain inti pergi, dalam kedudukan 2-1.

Maurizio Sarri dikenal sebagai pelatih yang mengutamakan permainan menyerang. Namun, ia menegaskan, pertahanan tim juga layak dicermati. Sarri juga sudah memastikan hendak seperti apa mengeksploitasi kemampuan Ronaldo.

"Juventus kontra Inter tidak seperti laga lain, tapi [kali ini] Anda akan melihat dua tim yang berhadapan tanpa mengekspresikan sisi terbaik, karena kondisi fisik dan kelembaban udara. Dalam sepak bola, Anda tidak bisa hanya menyerang, jadi kami harus menggarap fase bertahan pula," kata Sarri dikutip laman resmi Juventus.

"Cristiano akan lebih banyak digunakan di sektor kiri, mengingat dia suka di depan, dan dia harus menciptakan perbedaan," tambah sang juru taktik.

Sementara itu, Inter Milan kali ini datang bersama pelatih Antonio Conte, yang pernah menjadikan Juventus juara Liga Italia. Menurut Conte, laga ini akan digunakan timnya untuk menata diri jelang musim baru. Oleh karenanya, hasil akhir bukan segalanya.

"Melawan Juventus akan menjadi laga persahabatan yang penting. Saat ini, kami dalam tahap persiapan, tapi tetap berusaha tampil baik. Kami harap bisa berkembang, lebih dari sekadar masalah hasil akhir. Ini secara teknis adalah pertama kali saya berjumpa Juventus sejak pergi," kata Conte dikutip laman resmi Inter pada Selasa (23/7/2019).

Dalam laga melawan Manchester United, Inter Milan memakai konsep 3-5-2. Trio yang diandalkan di lini belakang adalah Danilo D'Ambrosio, Stefan de Vrij, dan Milan Skriniar. Sementara itu, Marcelo Brozovic berperan sebagai playmaker. Conte mempercayakan barisan depan kepada dua pemain muda, Samuele Longo dan Sebastiano Esposito.

Jika tidak ada perubahan jadwal, pertandingan Juventus vs Inter Milan di ICC 2019 dapat dipantau melalui siaran langsung TVRI. Selain itu, laga tersebut dapat disimak melalui layanan live streaming Mola TV juga pada Rabu (24/7/2019) pukul 18.30 WIB.

LIVE STREAMING JUVENTUS VS INTER MILAN di MOLA TV

Baca juga artikel terkait INTERNATIONAL CHAMPIONS CUP 2019 atau tulisan lainnya dari Fitra Firdaus

tirto.id - Olahraga
Penulis: Fitra Firdaus
Editor: Fitra Firdaus