Menuju konten utama
Jadwal Liga Champions 2021

Live Streaming Juventus vs Chelsea: Jam Tayang UCL 2021 Malam Ini

Live streaming Liga Champion 2021 Juventus vs Chelsea, jadwal UCL malam ini dan jam tayang live Vidio Kamis dini hari 30 September, serta prediksi laga. 

Live Streaming Juventus vs Chelsea: Jam Tayang UCL 2021 Malam Ini
Pemain Juventus Paulo Dybala mengontrol bola saat pertandingan sepak bola Serie A antara Juventus dan Empoli, di stadion Allianz di Turin, Italia, Sabtu, 28 Agustus 2021. (AP Photo/Luca Bruno)

tirto.id - Live streaming liga champion Juventus vs Chelsea, sesuai jadwal UCL malam ini bisa disaksikan via Vidio, dengan jam tayang mulai pukul 02.00 WIB, Kamis dini hari, 30 September 2021. Pertandingan Liga Champions pekan ke-2 Grup H yang berlangsung di Stadion Allians ini diperkirakan berlangsung sengit. Prediksi berdasar data head to head menunjukkan kedua tim memiliki catatan yang berimbang.

Sayangnya, Juventus mengalami masalah di lini depan jelang duel menjamu Chelsea. Dua bomber utama, Paulo Dybala dan Álvaro Morata masih diragukan kebugarannya.

Saat melakoni laga perdana di UCL 2021, Juventus memetik kemenangan mudah atas Malmo. Mereka menggasak lawan dengan skor 3 gol tanpa balas. Dybala dan Morata masing-masing menyumbangkan sebiji gol. Satu lainnya berasal dari aksi Alex Sandro.

Dalam pertandingan terakhir Juventus di Liga Italia Serie A, yakni kontra Sampdoria, dua penyerang itu memang tampil sebagai starter. Namun, Dybala ditarik keluar pada menit ke-22 dan digantikan Dejan Kulusevski. Adapun Morata bertahan selama 82 menit di atas lapangan sebelum posisinya digantikan oleh Moise Kean.

Jika Dybala dan Morata absen, pelatih Juve Massimiliano Allegri diprediksi bakal memaksimalkan duet Moise Kean dan Dejan Kulusevski. Allegri pun berharap Kean mampu menunjukkan ketajamannnya dengan menjebol gawang sang juara bertahan Liga Champions.

"Dia (Moise Kean) harus bermain dan mencetak gol. Dia tahu caranya. Namun, ia perlu meningkatkan kemampuan individu berbekal segudang pengalaman yang dimilikinya," kata Allegri, dikutip dari laman resmi Juve.

Sementara Chelsea sudah mengonfirmasi bahwa Mason Mount, Reece James, Christian Pulisic, dan N’Golo Kante dipastikan tidak akan bermain dalam laga melawan Juventus. Karena itu, Chelsea diyakini mengandalkan Romelu Lukaku sebagai juru gedor utama. Tanpa Mount yang biasa berdiri di belakang Lukaku, The Blues masih memiliki Hakim Ziyech yang bisa diplot bersama Kai Havertz.

Meladeni klub dengan kualitas seperti Juve, Thomas Tuchel selaku manajer Chelsea pun sudah menegaskan bahwa pasukannya akan segera bangkit usai tumbang di penampilan terkini. The Blues menelan kekalahan 0-1 atas City dalam lanjutan Liga Inggris (EPL) pada 25 September lalu.

"Kami akan melawan Juventus di kandang mereka. Kami menaruh hormat pada kualitas dan tradisi klub tersebut. Kami perlu berfokus untuk menghadapi tantangan berat ini dengan energi positif serta tekad demi bangkit kembali dari kekalahan," ujar Tuchel, dikutip dari situs resmi Chelsea.

Prediksi Susunan Pemain Juventus vs Chelsea

Formasi 4-4-2 diprediksi menjadi andalan Juventus saat meladeni Chelsea. Demi mendukung sektor serangan, lini kedua bisa menjadi salah satu faktor penentu bagi penampilan Juve jika dua penyerang utama mereka absen.

Sementara Chelsea diprediksi tetap bermain dengan pola baku, 3-4-2-1. Posisi trio defender berpeluang menjadi milik Andreas Christiansen, Thiago Silva, dan Antonio Rudiger. Tugas besar pun kemungkinan dipikul oleh Cesar Azpilicueta dan Marcos Alonso yang mesti mengawali serangan Chelsea dari kedua sisi sayap.

Perkiraan susunan pemain Juventus vs Chelsea di UCL malam ini:

Juventus (4-4-2): Wojciech Szczesny; Mattia De Sciglio, Leonardo Bonucci, Matthijs De Ligt, Alex Sandro; Rodrigo Bentancur, Manuel Locatelli, Federico Bernardeschi, Federico Chiesa; Moise Kean, Dejan Kulusevski.

Chelsea (3-4-2-1): Edouard Mendy; Andreas Christiansen, Thiago Silva, Antonio Rudiger; Cesar Azpilicueta, Marcos Alonso, Jorginho, Mateo Kovacic; Hakim Ziyech, Kai Havertz; Romelu Lukaku.

Head to Head Juventus vs Chelsea

Jika berdasarkan skor head to head, hasil pertemuan kedua tim menunjukkan catatan berimbang. Namun, empat laga terbaru antara Juventus dan Chelsea sudah terjadi pada satu dekade lalu.

Skor head to head Juventus vs Chelsea

20/11/2012: Juventus vs Chelsea 3-0

19/09/2012: Chelsea vs Juventus 2-2

10/03/2009, Juventus vs Chelsea 2-2

25/02/2009, Chelsea vs Juventus 1-0

Skor 5 Laga Terakhir Juventus

26/09/2021: Juventus vs Sampdoria 3-2

22/09/2021: Spezia vs Juventus 2-3

19/09/2021: Juventus vs Milan 1-1

14/09/2021: Malmo vs Juventus 0-3

11/09/2021: Napoli vs Juventus 2-1

Skor 5 Laga Terakhir Chelsea

11/09/2021: Chelsea vs Aston Villa 3 - 0

15/09/2021: Chelsea vs Zenit 1 - 0

19/09/2021: Tottenham vs Chelsea 0 - 3

23/09/2021: Chelsea vs Aston Villa 1 - 1 (pen 4-3)

25/09/2021: Chelsea vs Man City 0-1

Live Streaming Juventus vs Chelsea di Vidio

Pertandingan Juventus vs Chelsea dalam lanjutan pekan ke-2 UCL 2021 dapat ditonton via live streaming Vidio. Duel di Stadion Juventus Arena tersebut dijadwalkan kick off pada Kamis (30/9/2021) dini hari, pukul 02.00 WIB.

Live streaming liga Champion di Vidio bisa ditonton dengan membeli paket langganan terlebih dahulu. Sejumlah pilihan paket di Vidio yang bisa dipilih ialah paket 1 minggu (Rp19.000), paket 1 bulan (Rp29.000), paket 1 tahun (Rp199.000), dan paket promo 1 tahun (Rp109.000).

Link Live Streaming Juventus vs Chelsea Vidio

Baca juga artikel terkait LIGA CHAMPIONS 2021 atau tulisan lainnya dari Beni Jo

tirto.id - Olahraga
Kontributor: Beni Jo
Penulis: Beni Jo
Editor: Addi M Idhom