Menuju konten utama

Live Streaming 8 Besar Malaysia Master 2022 Hari Ini 8 Juli RCTI+

Live streaming 8 besar Malaysia Master 2022 hari ini Jumat 8 Juli di RCTI+ jam tayang pukul 14.00 WIB. Siaran langsung di iNews. Berikut jadwal lengkapnya.

Live Streaming 8 Besar Malaysia Master 2022 Hari Ini 8 Juli RCTI+
Ganda putra Indonesia Mohammad Ahsan (kiri) dan Hendra Setiawan berusaha mengembalikan kok ke ganda putra China Li Jun Hui dan Liu Yu Chen pada babak semifinal Malaysia Masters 2020 di di Axiata Arena, Kuala Lumpur, Malaysia , Sabtu (11/1/2020). Pasangan Hendra/Ahsan gagal melaju ke babak final setelah kalah dengan skor 20-22, 21-19, 22-24. ANTARA FOTO/Widya - Humas PP PBSI/hma/pd.

tirto.id - Live streaming 8 besar Malaysia Master 2022 hari ini dapat disaksikan di RCTI+ pada Jumat 8 Juli pukul 14.00 WIB. Sebanyak 20 pertandingan akan digelar di Axiata Arena, Kuala Lumpur, yang melibatkan 7 wakil Indonesia.

Memasuki babak perempat final, persaingan di turnamen BWF World Tour Super 500 ini akan semakin menarik. Gugurnya sejumlah pemain unggulan membuat pemain lain kini memiliki peluang lebih besar untuk meraih gelar juara.

Indonesia sendiri dipastikan menempatkan satu wakil di semifinal tunggal putra. Pasalnya, kedua wakil Merah Putih di sektor tersebut hari ini akan saling berhadapan, yakni antara Chico Aura Dwi Wardoyo vs Anthony Sinisuka Ginting.

Laga nanti sekaligus menjadi duel pertama bagi Chico dan Ginting di ajang BWF. Meski demikian, keduanya tentu sudah tahu rahasia dapur masing-masing karena berlatih bersama di pelatnas PBSI. Dalam kondisi seperti itu, pemenang biasanya ditentukan oleh siapa yang lebih siap di lapangan.

"Melawan Chico, kita sudah saling tahu kelebihan dan kekurangan masing-masing. Hal yang utama adalah harus lebih siap di pertandingan. Juga harus lebih fokus dan mempersiapkan strategi yang tepat di lapangan," kata Ginting.

Selain Ginting dan Chico, tak ada lagi wakil Indonesia yang berhadapan satu sama lain. Artinya, Indonesia berpeluang menambah 5 wakil lain di babak semifinal besok Sabtu (9/7/2022).

Harapan untuk menambah jumlah semifinalis itu bertumpu pada sektor ganda putra. Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto yang sedang on fire diharapkan bisa kembali berprestasi. Hari ini, Fajar/Rian akan berhadapan dengan Junaidi Arif/Muhammad Haikal yang menjadi salah satu wakil tuan rumah.

Bicara soal head to head, laga nanti akan menjadi pertemuan pertama mereka. Duet FajRi yang berada di ranking 5 dunia tentu lebih diunggulkan daripada Arif/Haikal di ranking 80. Namun, permainan terkadang tak hanya bergantung statistik.

Arif/Haikal tentu sedang percaya diri karena bisa menembus babak perempat final. Di babak sebelumnya mereka berhasil mengalahkan Boon Xin Yuan/Wong Tien Ci di 32 besar dengan skor 15-21, 21-17, 21-17. Lalu di 16 besar, giliran Man Wei Chong/Tee Kai Wun yang dikalahkan 21-18 dan 21-14.

Di sisi lain, Mohammad Ahsan/Hendra Setiawan akan menghadapi Lu Ching Yao/Yang Po Han. Ini akan menjadi pertemuan kelima bagi kedua pasangan. Sejauh ini, Ahsan/Hendra unggul H2H 4-0 alias selalu bisa mengalahkan Lu/Yang.

Dari sektor lain, Apriyani Rahayu/Siti Fadia Silva Ramadhanti akan menghadapi Tan Pearly/Thinaah Muralitharan. Laga ini menjadi pertemuan kedua mereka usai semifinal Indonesia Master 2022. Kala itu, Apri/Fadia menang rubber game dengan skor 21-23, 21-14, 21-14.

Sementara itu, Rinov Rivaldy/Pitha Haningtyas Mentari akan berhadapan dengan Robin Tabeling/Selena Piek. Bisa dikatakan, laga ini menjadi peluang bagus Rinov/Pitha untuk melangkah ke semifinal. Pasalnya, bisa saja mereka bertemu Dechapol Puavaranukroh/Sapsiree Taerattanachai di laga ini.

Namun, kepercayaan diri wakil Belanda itu sedang bagus. Bisa menyingkirkan Dechapol/Sapsiree di laga kemarin akan membuat Tabeling/Piek mengincar hasil lebih bagus hari ini melawan Rinov/Pitha.

Satu lagi wakil Indonesia adalah Gregoria Mariska Tunjung. Gregoria pada akhirnya berhasil menembus 8 besar turnamen individual lagi setelah terakhir kali melakukannya di Thailand Open 2020. Namun, hari ini Gregoria akan menghadapi lawan yang tak mudah, yakni Akane Yamaguchi.

Gregoria bisa mengambil spirit kemenangan atas Yamaguchi di Malaysia Open pekan lalu. Tak diunggulkan, Gregoria membuat kejutan ketika mengalahkan pemain ranking 1 dunia itu di babak 32 besar dengan skor 21-14 dan 21-14. Kemenangan itu diharapkan bisa membangkitkan mental bermain Gregoria di laga nanti.

Jadwal dan Order of Play 8 Besar Malaysia Master 2022

Berikut jadwal dan urutan bermain babak 8 besar Malaysia Master 2022 hari ini Jumat, 8 Juli:

LAPANGAN 1

Mulai Pukul 14.00 WIB

  • WS: An Se Young (Korea Selatan) vs Ratchanok Intanon (Thailand)
  • WS: Pusarla V. Sindhu (India) vs Tai Tzu Ying (Cina Taipei)
  • MD: Liang Wei Keng/Wang Chang (Cina) vs Takuro Hoki/Yugo Kobayashi (Jepang)
  • MS: Ng Ka Long Angus (Hong Kong) vs Chou Tien Chen (Cina Taipei)
  • MS: Prannoy H. S. (India) vs Kanta Tsuneyama (Jepang)
  • WD: Tan Pearly/Thinaah Muralitharan (Malaysia) vs Apriyani Rahayu/Siti Fadia Silva Ramadhanti (Indonesia)
  • XD: Goh Soon Huat/Lai Shevon Jemie (Malaysia) vs Zheng Si Wei/Huang Ya Qiong (Cina)
  • MD: Chang Ko Chi/Po Li Wei (Cina Taipei) vs Aaron Chia/Soh Wooi Yik (Malaysia)

LAPANGAN 2

Mulai Pukul 14.10 WIB

  • XD: Anna Ching Yik Cheong/Teoh Mei Xing (Malaysia) vs Jeong Na Eun/Kim Hye Jeong (Korea Selatan)
  • WS: Akane Yamaguchi (Jepang) vs Gregoria Mariska Tunjung (Indonesia)
  • XD: Yuta Watanabe/Arisa Higashino (Jepang) vs Supak Jomkoh/Supissara Paewsampran (Thailand)
  • Mulai Pukul 16.00 WIB
  • WS: Nozomi Okuhara (Jepang) vs Chen Yu Fei (Cina)
  • MD: Lu Ching Yao/Yang Po Han (Cina Taipei) vs Mohammad Ahsan/Hendra Setiawan (Indonesia)
  • MD: Junaidi Arif/Muhammad Haikal (Malaysia) vs Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto (Indonesia)

LAPANGAN 3

Mulai Pukul 14.10 WIB

  • XD: Robin Tabeling/Selena Piek (Belanda) vs Rinov Rivaldy/Pitha Haningtyas Mentari (Indonesia)
  • WD: Nami Matsuyama/Chiharu Shida (Jepang) vs Lee So Hee/Shin Seung Chan (Korea Selatan)
  • MS: Lu Guang Zu (Cina) vs Li Shi Feng (Cina)
  • Mulai Pukul 16.00 WIB
  • WD: Chen Qing Chen/Jia Yi Fan (Cina) vs Du Yue/Li Wen Mei (Cina)
  • MS: Chico Aura Dwi Wardoyo (Indonesia) vs Anthony Sinisuka Ginting (Indonesia)
  • XD: Yang Po Hsuan/Hu Ling Fang (Cina Taipei) vs Wang Yi Lyu/Huang Dong Ping (Cina)

Link Live Streaming Malaysia Master 2022

Pertandingan Malaysia Master 2022 babak 8 besar dapat Anda saksikan di RCTI+ melalui tautan berikut ini:

Link Streaming Malaysia Master 2022 - RCTI+

* Jadwal dan stasiun televisi yang menayangkan Malaysia Master 2022 dapat berubah sewaktu-waktu sesuai dengan kebijakan pemegang hak siar.

Baca juga artikel terkait MALAYSIA MASTER 2022 atau tulisan lainnya dari Wan Faizal

tirto.id - Olahraga
Kontributor: Wan Faizal
Penulis: Wan Faizal
Editor: Ibnu Azis