Menuju konten utama

Live Score Badminton BAC 2023 Hari Ini & Order of Play Semifinal

Live Score Badminton BAC 2023 hari ini 29 April 2023 dan link nontonnya. 

Live Score Badminton BAC 2023 Hari Ini & Order of Play Semifinal
Pebulu tangkis tunggal putra Indonesia Anthony Sinisuka Ginting mengembalikan kok ke pebulu tangkis tunggal putra Malaysia Lee Zii Jia pada babak perempat final Daihatsu Indonesia Masters 2022 di Istora Senayan, Jakarta, Jumat (10/6/2022). ANTARA FOTO/Muhammad Adimaja/nym.

tirto.id - Live score badminton BAC 2023 hari ini dapat Anda ikuti di laman resmi BWF. Rangkaian laga hari ini menghadirkan partai dari babak semifinal di Sheikh Rashid Bin Hamdan Indoor Hall, Al Nasr Club, Dubai, Uni Emirat Arab.

Sebagai informasi, Anda juga dapat menyaksikan laga nanti melalui siaran langsung TVRI, Sabtu 29 April mulai pukul 16.00 WIB.

Indonesia dipastikan membawa pulang 2 medali di ajang Badminton Asia Championship 2023 ini. Hal ini sebenarnya tidak sesuai target PBSI yang awalnya berharap bisa meraih 3 medali. Bahkan salah satu medali datang dari pemain non pelatnas.

Dejan Ferdinansyah/Gloria Emanuelle Widjaja menjadi pemain non pelatnas yang dimaksud. Pasangan ganda campuran PB Djarum itu sukses melangkah ke semifinal setelah kemarin mengalahkan satu-satunya pemain dari kualifikasi yang tersisa, Rohan Kapoor/Reddy Sikki. Melawan wakil India itu Dejan/Gloria menang 21-18, 19-21, 21-15 dalam durasi permainan 65 menit.

Hari ini Dejan/Gloria akan menantang wakil China yakni Jiang Zhen Bang/Wei Ya Xin. Keduanya akan bertanding di Lapangan 2 dengan laga nomor urut 2. Secara head to head, kedua pasangan telah bertemu 2 kali dengan hasil saling mengalahkan.

Dejan/Gloria menang di perjumpaan pertama yang digelar di Malang dalam turnamen Indonesia International Challenge 2022.

Saat itu keduanya menang di partai final dengan skor 21-18 dan 22-20. Tapi Jiang/Wei membalasnya di semifinal Indonesia Masters 2022 dengan skor 21-17, 15-21, 23-21.

"Rekor pertemuan kan 1-1. Tapi terakhir bertemu kami kalah. Jadi semoga besok (hari ini) bisa membalas," kata Gloria dilansir dari laman Djarum Badminton.

Sementara itu wakil Indonesia lainnya adalah Anthony Sinisuka Ginting. Pemain andalan tunggal putra Indonesia itu melaju ke semifinal setelah kemarin melalui laga menegangkan melawan Li Shi Feng asal China. Bermain selama 82 menit, Ginting menang 10-21, 23-21, 26-24.

Atas kemenangan tersebut, Ginting akan menghadapi Kanta Tsuneyama di babak semifinal nanti. Keduanya akan bertemu di laga urutan keempat Lapangan 1.

Menghadapi Tsuneyama, Ginting harus waspada karena sejauh ini ia kalah dalam rekor pertemuan. Tsuneyama unggul 3-2 dari 5 laga sebelumnya. Keunggulan itu didapat Tsuneyama berkat kemenangan atas Ginting di 8 besar Malaysia Open 2023 lalu.

Jika berhasil lolos ke final, Ginting akan menghadapi pemenang laga Loh Kean Yew vs Lu Guang Zu. Sedangkan bagi Dejan/Gloria, apabila bisa mengalahkan Jiang/Wei akan bertemu pemenang antara Zheng Si Wei/Huang Ya Qiong vs Goh Soon Huat/Lai Shevon Jemie.

Sementara itu laga tunggal putri mempertemukan Akane Yamaguchi vs Tai Tzu Ying dan Chen Yu Fei vs An Se Young.

Laga di sektor ganda putri juga tak kalah menarik ketika Yuki Fukushima/Sayaka Hirota berjumpa Jongkolphan Kititharakul/Rawinda Prajongjai dan Mayu Matsumoto/Wakana Nagahara berduel dengan Baek Ha Na/Lee So Hee.

Partai ganda putra juga menyajikan 2 laga menarik untuk memperebutkan tiket ke final. Lee Yang/Wang Chi-Lin tampak sudah bisa bangkit dari keterpurukan dan hari ini akan menghadapi Satwiksairaj Rankireddy/Chirag Shetty yang kemarin mengalahkan Mohammad Ahsan/Hendra Setiawan. Adapun laga ganda putra lain adalah antara Ong Yew Sin/Teo Ee Yi vs Takuro Hoki/Yugo Kobayashi.

Jadwal dan Order of Play BAC 2023

Berikut jadwal dan order of play semifinal Badminton Asia Championship 2023, Sabtu 29 April:

LAPANGAN 1

Mulai Pukul 16.00 WIB

WD: Yuki Fukushima/Sayaka Hirota (Jepang) vs Jongkolphan Kititharakul/Rawinda Prajongjai (Thailand)

MS: Loh Kean Yew (Singapura) vs Lu Guang Zu (China)

XD: Zheng Si Wei/Huang Ya Qiong (China) vs Goh Soon Huat/Lai Shevon Jemie (Malaysia)

MS: Kanta Tsuneyama (Jepang) vs Anthony Sinisuka Ginting (Indonesia)

MD: Ong Yew Sin/Teo Ee Yi (Malaysia) vs Takuro Hoki/Yugo Kobayashi (Jepang)

WS: Akane Yamaguchi (Jepang) vs Tai Tzu Ying (China Taipei)

MD: Satwiksairaj Rankireddy/Chirag Shetty (India) vs Lee Yang/Wang Chi-Lin (China Taipei)

LAPANGAN 2

Mulai Pukul 18.00 WIB

WD: Mayu Matsumoto/Wakana Nagahara (Jepang) vs Baek Ha Na/Lee So Hee (Korea Selatan)

XD: Dejan Ferdinansyah/Gloria Emanuelle Widjaja (Indonesia) vs Jiang Zhen Bang/Wei Ya Xin (China)

WS: Chen Yu Fei (China) vs An Se Young (Korea Selatan)

Link Streaming Badminton Asia Championship 2023

Jika tidak ada perubahan, pertandingan semifinal Badminton Asia Championship 2023 dapat Anda saksikan di TVRI pada hari Sabtu 29 April mulai pukul 16.00 WIB. Selain itu, Anda juga dapat mengikuti rangkaian pertandingan hari ini melalui live score di laman BWF.

Link Streaming Badminton Asia Championship 2023: TVRI

Link Live Score Badminton Asia Championship 2023: BWF

* Jadwal dan stasiun televisi yang menayangkan Badminton Asia Championship 2023 dapat berubah sewaktu-waktu sesuai dengan kebijakan pemegang hak siar.

Baca juga artikel terkait BAC 2023 atau tulisan lainnya dari Wan Faizal

tirto.id - Olahraga
Kontributor: Wan Faizal
Penulis: Wan Faizal
Editor: Yandri Daniel Damaledo