tirto.id - Laga big match bakal tersaji di Stadion Andi Mattalatta, Makassar antara PSM vs Persebaya pada Sabtu (9/6/2018) malam. Kendati bermain di kandang lawan, Alfredo Vera optimis bisa memetik tiga poin.
"Kita selalu main sama, kita latihan untuk main seperti biasa. Adapun status PSM yang berada di posisi pertama itu semua karena bermain bagus, namun kami selalu fokus untuk tim sendiri dan berupaya meraih kemenangan di Makassar," kata Pelatih Persebaya tersebut di Makassar, Sabtu (9/6/2018).
Kendati demikian, diakui Vera bahwa laga melawan PSM Makassar tidak mudah. Pasalnya, Wiljan Pluim dan kawan-kawan saat ini berada di peringkat pertama klasemen sementara. Terlebih, mereka meraih hasil positif di laga sebelumnya saat menahan imbang 1-1 Persipura di Jayapura, Senin (4/6/2018) lalu.
"Kita siap untuk pertadingan dan setiap laga yang kita jalani akan berusaha keras untuk bisa meraih kemenangan. Kita juga sama-sama datang dengan motivasi," kata pelatih asal Argentina tersebut.
Sementara itu, pemain depan Persebaya Oktavianus Fernando mengaku bahwa seluruh pemain yang diboyong ke Makassar juga dalam kondisi siap tempur dan tidak pernah gentar kendati bakal menghadapi tim Juku Eja di hadapan pendukung fanatiknya di Makassar.
"Setiap pertandingan merupakan hal penting dan intinya kita datang ke Makassar untuk bekerja keras dan mengincar kemenangan," ujarnya.
Perkiraan Susunan Pemain
PSM Makassar: Rivky Mokodompit (GK), Hasyim Kipuw, Abdul Rahman, Steven Paulle, Fauzan Jamal Rizky Pellu, Marc Klok, Wiljan Pluim, Guy Junior, Ferdinand Sinaga, Muhammad Rahmat.
Persebaya: Miswar Saputra (GK), Abu Rizal Maulana, Fandry Imbiri, Mokhamad Syaifuddin, Ruben Sanadi, Rendi Irwan, Robertino Pugliara, Sidik Saimima, Ferinando Pahabol, Riky Kayame, Irfan Jaya.
Bila tak terjadi perubahan jadwal, duel seru PSM vs Persebaya bisa disaksikan secara live melalui link streaming Indosiar mulai pukul 20:30 WIB berikut ini:
Editor: Ibnu Azis