Menuju konten utama
Liga Voli Putri Korea 2023-24

Link Live Streaming Voli GS Caltex vs Red Sparks & Jam Tayang

Link live streaming GS Caltex vs Red Sparks dalam jadwal Liga Voli Putri Korea Selatan 2023/2024 hari ini di KBS Sports, pada Selasa (14/11) jam 17.00 WIB

Link Live Streaming Voli GS Caltex vs Red Sparks & Jam Tayang
Tim voli putri Daejeon Red Sparks. (Instagram/@red__sparks)

tirto.id - Link live streamingGS Caltex vs Red Sparks dalam lanjutan jadwal Liga Voli Putri Korea Selatan 2023/2024 hari ini, Selasa (14/11/2023), dapat ditonton melalui KBS Sports. Jam tayang laga pekan ke-8 Korean V-League Women's 2023/2024 tersebut akan dimulai pukul 17.00 WIB.

GS Caltex Seoul yang berhasil memetik kemenangan atas Daejeon Red Sparks pada putaran pertama musim ini, akan berusaha mempertahankan tren bagus itu. Kali ini Caltex akan kembali bermain di kandang sendiri seperti saat putaran pertama di Jangchung Arena, Seoul.

Dalam klasemen Korean V League 2023/2024 terbaru saat ini, GS Caltex Seoul menduduki peringkat 2, dengan koleksi 14 poin dari 7 pertandingan. Saat ini Caltex unggul 3 angka dari Red Sparks di tabel klasemen.

Akan tetapi angka tersebut punya kans disamakan oleh Megawati Hangestri dan kawan-kawan, jika Red Sparks sanggup merebut kemenangan 3 gim.

Sementara posisi Daejeon Red Sparks saat ini berdiri di peringkat 4, dengan koleksi 11 poin. Dari 7 laga yang dilakoni, mereka sanggup menuai 4 kemenangan dan sudah 3 kali kalah.

Live Streaming GS Caltex vs Red Sparks di KBS Sports

GS Caltex Seoul kini tengah berupaya mengejar Incheon Heungkuk Life Pink Spiders di puncak klasemen Liga Voli Putri Korea Selatan 2023/2024. Demi mewujudkan misi tersebut GS Caltex jelas menargetkan kemenangan atas Red Sparks dari laga sore nanti.

Kans Caltex kian besar, mengingat pada pertemuan putaran pertama mereka berhasil menang 3 set langsung atas Red Sparks. Itu jelas pertanda bagus, mengingat musim lalu GS Caltex menelan 2 kekalahan kandang dari Red Sparks. Sementara dari total 6 pertemuan di musim 2022/2023, kedua kubu berbagi 3 kemenangan.

Faktor unik jelang laga GS Caltex vs Red Sparks hari ini adalah musim ini keduanya sama-sama baru memetik 1 kemenangan saja di kandang. Dengan demikian tim tamu yang notabene bakal di bawah tekanan penonton tuan rumah, justru juga punya kans untuk membawa pulang poin maksimal.

Pekan ini Daejeon Red Sparks menyongsong laga away ke Seoul dengan modal yang kurang ideal. Pada matchday sebelumnya Red Sparks menelan kekalahan 3-1 di tangan Hyundai E&C.

Pertandingan sore ini juga bakal jadi ajang pembuktian Megawati Hangestri, yang sempat dinobatkan sebagai MVP Liga Voli Putri Korea Selatan 2023/2024 pada putaran 1. Anggota Timnas Indonesia tersebut mampu mengungguli sejumlah pemain kunci lain, termasuk Gyselle Silva yang menjadi andalan Caltex.

Dikutip dari KOVO Volleyball, saat itu Megawati yang sempat menyabet 3 MVP Match dan menduduki peringkat 4 top skor, berhasil meraih 15 suara dari 31 panelis. Itu mengukuhkan Megawati sebagai MVP Putaran 1 Liga Voli Putri Korea Selatan 2023/2024.

Memasuki putaran 2 kompetisi, Megawati Hangestri dituntut untuk bisa mempertahankan performa bagusnya. Tak hanya kualitas individu, Mega juga diharapkan dapat mengangkat posisi Red Sparks di klasemen.

Jadwal Live Streaming GS Caltex vs Red Sparks di Korean V League 2023/2024

Jika tidak ada perubahan jadwal, live streaming GS Caltex vs Red Sparks dalam lanjutan Liga Voli Putri Korea Selatan 2023/2024 dapat ditonton via SBS Sports. Pertandingan akan berlangsung pada Selasa, 14 November 2023, mulai pukul 17.00 WIB.

Link Live Streaming GS Caltex vs Red Sparks - SBS Sports

*Jadwal GS Caltex vs Red Sparks dan stasiun TV yang menayangkan Liga Voli Putri Korea Selatan 2023/2024 dapat berubah sewaktu-waktu sesuai dengan kebijakan pemegang hak siar.

Baca juga artikel terkait LIGA VOLI PUTRI KOREA 2023-2024 atau tulisan lainnya dari Permadi Suntama

tirto.id - Olahraga
Kontributor: Permadi Suntama
Penulis: Permadi Suntama
Editor: Oryza Aditama