Menuju konten utama

Link Live Streaming RCTI Timnas U23 Indonesia vs Iran 16.30 WIB

Live streaming Timnas Indonesia U23 vs Iran dapat dilakukan melalui RCTI dan Vidio pada Rabu (13/11/2019) pukul 19.00 WIB.

Link Live Streaming RCTI Timnas U23 Indonesia vs Iran 16.30 WIB
Pesepak bola tim nasional U-23 Indonesia Muhamad Dimas (9) berupaya mempertahankan bola yang coba direbut pesepak bola tim nasional Thailand U-23 Imura Wisarut (11), pada pertandingan perdana Grup K kualifikasi Piala Asia U-23 AFC 2020 di Stadion Nasional My Dinh, Hanoi, Vietnam, Jumat (22/3/2019). Tim nasional Thailand U-23 mengalahkan tim nasional U-23 Indonesia dengan skor 4-0. ANTARA FOTO/R. Rekotomo/pras.

tirto.id - Link live streaming Timnas Indonesia U23 vs Iran U23 dalam laga uji coba internasional pada Rabu (13/11/2019) dapat disaksikan melalui laman RCTI. Duel kedua tim ini dihelat pukul 16.30 WIB di Stadion Kapten I Wayan Dipta, Gianyar, Bali.

Selain duel di kandang Bali United ini, Indonesia rencananya juga akan menggelar pertandingan kedua melawan Iran. Laga tersebut dijadwalkan dihelat tiga hari kemudian, yaitu pada Sabtu (16/11) pukul 16.30 WIB di Stadion Pakansari, Cibinong, Bogor.

Pelatih timnas U23, Indra Sjafri mengatakan akan memberikan banyak kesempatan kepada pemain yang selama ini belum mendapatkan tempat dalam timnya. Hal ini penting karena Indra mesti memilih 20 pemain diantara 28 penggawa yang ada saat ini.

Sebaliknya, dalam duel kedua kontra Iran, di Pakansari, Indra akan melakukan pendekatan berbeda. Laga ini menjadi simulasi terakhir bagi skuadnya untuk menentukan bentuk permainan tim guna tampil di Manila dalam ajang Sea Games 2019.

"Pertandingan uji coba di China kami mendapat evaluasi yang harus diperbaiki. Makanya uji coba melawan Iran ini kami ingin lihat apa yang sudah diperbaiki. Hanya saja kami perlu memberikan kesempatan kepada pemain yang kami anggap belum yakin terhadap mereka," ujar Indra, dikutip laman resmi PSSI, Selasa (1211).

"Oleh sebab itu dua pertandingan ini pertandingan di Pakansari yaitu simulasi terakhir, disitu bentuk dan cara bermain kita ditentukan sebelum berangkat ke Manila. Jadi di Pekansari baru pasti tim yang akan kami harapkan," tambah Indra.

Dalam laga pertama di Bali, kedua tim dapat melakukan pergantian pemain dengan maksimal enam kali. Sedangkan dalam duel kedua di Pakansari, hanya tiga pemain yang dapat ditarik saat jalannya pertandingan.

Live streaming Timnas Indonesia U23 vs Iran

Pertandingan Timnas Indonensia U23 vs Iran dalam laga uji coba yang digelar Rabu (13/11/2019) di Stadion I Wayan Dipta pukul 16.30 WIB dapat disaksikan melalui live streaming pada tautan berikut ini.

Live streaming Timnas Indonesia U23 vs Iran di RCTI

Live streaming Timnas Indonesia U23 vs Iran di Vidio

Perkiraan Susunan Pemain Timnas

Indonesia U23 (4-2-3-1): Awan Setho Raharjo; Andy Setyo, Dodi Alex van Djin, Asnawi Mangku Alam, Firza Andika; Rachmat Irianto Syarian Abimanyu; Irkham Mila, Evan Dimas Darmono, Egy Maulana Vikri; Alberto Goncalves.

Baca juga artikel terkait KUALIFIKASI PIALA ASIA U-23 atau tulisan lainnya dari Beni Jo

tirto.id - Olahraga
Kontributor: Beni Jo
Penulis: Beni Jo
Editor: Fitra Firdaus